ISOPLUS Run 2024, 6000 Pelari Nikmati Sensasi Lari di Pantai Indah Kapuk 2

Oleh : Nina Karlita | Selasa, 08 Oktober 2024 - 23:28 WIB

Momen Flag Off Ribuan Peserta Lari Meriahkan Perhelatan ISOPLUS RUN Jakarta 2024 di PIK 2.
Momen Flag Off Ribuan Peserta Lari Meriahkan Perhelatan ISOPLUS RUN Jakarta 2024 di PIK 2.

INDUSTRY.co.id - Jakarta – ISOPLUS Run 2024 sukses digelar di Community Park, Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta, dengan menghadirkan pengalaman lari unik yang dinikmati oleh lebih dari 6.000 pelari. 

Mengusung tema "Unlock Your Greatness", ISOPLUS Run 2024 membawa para pelari melintasi berbagai landmark ikonik, termasuk Patung Soekarno Hatta, Taman Doa Our Lady of Akita, hingga pinggiran pantai utara Jakarta.

Acara ini menawarkan tiga kategori lari utama: 5K, 10K, dan Kids Dash. Para peserta tidak hanya disuguhkan tantangan berlari, tetapi juga pemandangan indah dan udara segar di sekitar Pantai Indah Kapuk 2. Setelah sukses di Jakarta, ISOPLUS Run akan berlanjut ke Surabaya pada 20 Oktober 2024, dengan tambahan kategori Half Marathon.

Joshua Gunawan, Marketing Manager Beverages Category dari WINGS Group Indonesia, menyampaikan bahwa acara ini bertujuan menginspirasi pelari dari berbagai latar belakang untuk memulai perjalanan hidup sehat. 

“Kami berharap ISOPLUS Run ini dapat menjadi titik awal bagi pelari pemula dan mendorong kebiasaan hidup sehat. Dengan dukungan penuh dari ISOPLUS, kami ingin semua peserta bisa 'unlock their greatness' dan menjadikan event ini sebagai ikon baru di dunia lari Indonesia,” ujar Joshua.

Immanuel Hutasoit keluar sebagai juara umum pria untuk kategori 10K, dengan waktu finis 32 menit 41 detik, sementara Novia Nur Nirwani mencatatkan waktu 40 menit 5 detik untuk kategori wanita. Novia memuji kesigapan panitia dan banyaknya water station yang memudahkan para pelari menjaga performa mereka di rute yang cenderung lembap.

“Panitia sangat sigap, rute juga jelas dengan bantuan marshal yang sangat baik. Adanya lebih dari empat water station di sepanjang rute sangat membantu kami yang berlari di kawasan pantai,” kata Novia.

ISOPLUS tidak hanya sekadar menggelar acara lari, tetapi juga memberikan pendampingan melalui program '21 Days Challenge'. Program ini dirancang khusus untuk para pelari yang mengikuti paket bundling Jakarta-Surabaya, dengan bimbingan dari pelatih lari profesional Andi Sugiyanto dan dokter gizi dr. Angela Dalimarta, Sp.GK. 

Selama 21 hari, para peserta mendapatkan pelatihan intensif mengenai cara meningkatkan performa lari serta panduan nutrisi dan hidrasi untuk mendukung pemulihan.

Tidak hanya berlari, para peserta ISOPLUS Run juga dimanjakan dengan fasilitas yang mendukung pemulihan pascalari, termasuk kolam ice bath, pijat fisioterapi, dan keramas gratis. 

Selain itu, suasana semakin meriah dengan hiburan musik dari Diskopantera, Cynthia Gabriella, dan Flying Beat yang memberikan energi positif bagi para pelari setelah mencapai garis finis.

Salah satu daya tarik ISOPLUS Run 2024 adalah jersey eksklusif hasil kolaborasi dengan ilustrator muda berbakat Amalia Dian. Desain jersey ini mengangkat elemen-elemen ikonik dari Jakarta dan Surabaya, seperti ondel-ondel, Tugu Suro dan Boyo, serta Jembatan Suramadu. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Sinulingga

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:55 WIB

Kementerian BUMN Apresiasi BNI Beri Kemudahan Bagi PPI Australia

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan keuangan terbaik bagi diaspora Indonesia, termasuk pelajar yang menempuh pendidikan di…

Wamenkop Ferry Juliantono

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:47 WIB

Kemenkop Dukung Penuh Pengembangan Ekonomi Syariah Lewat Koperasi

Kementerian Koperasi (Kemenkop) berkomitmen akan terus memberikan dukungan terhadap upaya pengembangan ekonomi syariah melalui koperasi. Salah satu dukungannya adalah dengan memberikan bantuan…

Pedagang di Pasar menggunakan barcode QR Bank Mandiri

Minggu, 23 Maret 2025 - 17:34 WIB

Bank Mandiri Salurkan Rp 9,01 Triliun KUR ke 77.500 UMKM hingga Februari 2025

Bank Mandiri terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai motor penggerak ekonomi nasional. Melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat…

Kunjungan kerja, Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM Todotua Pasaribu ke Australia pada 19-20 Maret 2025.

Minggu, 23 Maret 2025 - 15:57 WIB

Wamen Investasi Ajak 40 Investor Australia Perkuat Hilirisasi di Indonesia

Investasi dan Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM, Todotua Pasaribu melakukan serangkaian pertemuan penting dengan pejabat pemerintah, investor, serta pemimpin bisnis Australia, termasuk memberikan…

Launching Program SHOPTACULAR Berhadiah Mobil Listrik Wuling EV Cloud dari AEON MALL Deltamas

Minggu, 23 Maret 2025 - 15:16 WIB

AEON MALL Deltamas Rayakan Ulang Tahun Pertama dengan Program SHOPTACULAR Berhadiah Mobil Listrik Wuling EV Cloud

Selain Mobil Wuling EV Cloud, AEON MALL Deltamas menghadirkan berbagai hadiah lainnya seperti IPhone 15, 2 unit United Motor, 4 Paket Liburan Kapal Pesiar, dan Shopping Voucher AEON MALL Deltamas.