Biskuat dan Manchester United Berkolaborasi Dukung Pengembangan Potensi Anak Indonesia

Oleh : Nina Karlita | Kamis, 26 September 2024 - 00:03 WIB

Biskuat dan Manchester United bantu anak Indonesia eksplorasi bakat dan minatnya.
Biskuat dan Manchester United bantu anak Indonesia eksplorasi bakat dan minatnya.

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Biskuat terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan potensi dan pembentukan karakter anak Indonesia melalui kolaborasi besar bersama Manchester United, salah satu tim sepak bola paling ikonik di dunia. 

Dengan mengusung semangat “Strength to do more,” kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan inspirasi kepada anak-anak Indonesia agar mampu menggali potensi diri dan menjadi lebih kuat.

Dian Ramadianti, Senior Marketing Manager Biskuat, menjelaskan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Biskuat untuk membantu anak-anak Indonesia dalam mengeksplorasi bakat dan potensinya. 

"Manchester United dikenal karena kegigihannya melahirkan banyak bintang sepak bola dunia. Kami berharap, kolaborasi ini dapat memberikan pengalaman berharga bagi anak-anak Indonesia dan memotivasi mereka untuk menggapai impian dengan semangat yang lebih kuat," ungkap Dian.

Kolaborasi epik ini juga mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Dr. Muhammad Hasbi, Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek, menyampaikan apresiasinya kepada Biskuat atas kontribusinya dalam penguatan karakter anak-anak. 

"Sinergi ini sejalan dengan nilai-nilai pendidikan karakter yang kami usung, karena anak-anak adalah aset penting bangsa. Kami mendukung upaya pengembangan potensi anak melalui kolaborasi positif seperti ini," jelas Dr. Hasbi.

Michael Neary, Pelatih dari Manchester United Soccer School (MUSS), menambahkan bahwa kerja sama ini diharapkan dapat mengajarkan anak-anak tentang nilai-nilai positif seperti kerja sama tim, pantang menyerah, dan semangat untuk menjadi lebih kuat. 

"Sepak bola bukan hanya olahraga, tetapi juga alat yang ampuh untuk mengembangkan potensi dan karakter anak-anak. Kami berharap kolaborasi ini bisa membantu mereka siap menghadapi tantangan di masa depan," ujar Michael.

Selain itu, Donna Agnesia, Mom Influencer yang turut mendukung kolaborasi ini, menekankan pentingnya dukungan dari orang tua dalam pengembangan potensi anak. 

"Keluarga adalah sekolah pertama bagi anak-anak. Orang tua harus memastikan bahwa mereka mendapatkan dukungan, baik dari sisi karakter maupun nutrisi, agar mereka dapat tumbuh dengan sehat dan kuat untuk menggapai impian mereka," tutur Donna.

Sebagai bagian dari kolaborasi ini, Biskuat menghadirkan pelatihan sepak bola eksklusif selama tiga hari bersama pelatih dari Manchester United Soccer School (MUSS). 

Pelatihan ini terbuka bagi 60 anak Indonesia terpilih melalui seleksi online, serta melibatkan 40 guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (Penjasorkes) untuk berbagi ilmu dengan murid-murid di sekolah dasar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Amway Indonesia memberikan dukungan menyeluruh melalui konten edukatif, sesi pelatihan, komunitas yang dinamis, dan program-program yang mendorong produktivitas.

Kamis, 26 September 2024 - 00:17 WIB

Amway Indonesia Perkuat Komitmen untuk Hidup Sehat dan Sejahtera Bagi Masyarakat Indonesia

Amway Indonesia memberikan dukungan menyeluruh melalui konten edukatif, sesi pelatihan, komunitas yang dinamis, dan program-program yang mendorong produktivitas.

Booth ThermoTech di pameran Refrigeration & HVAC Indonesia 2024

Rabu, 25 September 2024 - 22:47 WIB

ThermoTech Pejeng Produk Unggulan Terbaiknya di Pameran Refrigeration & HVAC Indonesia 2024

ThermoTech Indonesia, perusahaan inovatif dalam bidang insulasi termal, semakin mengukuhkan posisinya di pasar Indonesia melalui partisipasi mereka dalam pameran Refrigeration & HVAC Indonesia…

Gelaran acara makan malam bengkel rekanan bersama Idemitsu Moto Lounge

Rabu, 25 September 2024 - 22:40 WIB

Jelang Gelaran MotoGP 2024 di Mandalika, Idemitsu Ajak Bengkel Rekanan Kumpul Bareng

Menjelang gelaran MotoGP 2024 di Sirkuit Mandalika pada 27-29 September 2024, PT Idemitsu Lube Indonesia (Idemitsu Lubricants) mengundang sejumlah bengkel rekanan terpilih di Indonesia untuk…

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah) saat The Weekly Brief With Sandi Uno

Rabu, 25 September 2024 - 22:30 WIB

Kemenparekraf Boyong 10 Gim Tanah Air Unjuk Gigi di Ajang Tokyo Game Show 2024

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mendukung penuh kehadiran pengembang-pengembang gim Indonesia di ajang pameran gim internasional Tokyo Game Show (TGS) 2024.

Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Selulosa (BBSPJI Selulosa)

Rabu, 25 September 2024 - 21:58 WIB

Balai Kemenperin Dukung Industri Selulosa Terapkan Konsep Berkelanjutan

Industri pulp dan kertas yang merupakan bagian dari industri selulosa digolongkan ke dalam sektor hulu agro. Sektor ini termasuk mendapatkan prioritas pengembangan sesuai Rencana Induk Pembangunan…