Pengalaman Baru Luna Maya dan Darius Sinathrya di Film Sumala
Oleh : Nina Karlita | Minggu, 22 September 2024 - 08:15 WIB
Luna Maya dan Darius Sinathrya menemukan sesuatu yang menarik di film Sumala.
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Banyak kisah nyata dan viral yang diangkat ke layar lebar. Salah satunya Sumala, sosok misterius di Kabupaten Semarang yang konon suka menculik anak-anak yang bermain hingga magrib.
Kisah horor yang berawal dari thread akun @BangBetz_ di platform X (sebelumnya Twitter), menceritakan sosok Sumala yang menjadi inspirasi utama film Sumala. Film ini diproduksi oleh Rocky Soraya dan Hits Maker serta disutradarai Rizal Mantovani.
Luna Maya dan Darius Sinathrya memerankan karakter pasangan suami istri dalam film ini, yakni Sulastri dan Soedjiman. Keduanya dinilai menjadi pilihan yang tepat untuk menggambarkan dinamika keluarga yang terlibat dalam kisah mistis tersebut.
Yang menarik, Luna Maya tak hanya menjadi pemain melainkan juga Executive Producer di film Sumala.
“Kenapa aku pilih Rocky Soraya dan Hitsmaker? Namanya aja udah Hitsmaker, mudah-mudahan ini bisa hits lagi dan membuat kita sebagai investor nggak kapok lagi,” kata Luna Maya usai Press Screening Sumala di XXI Plaza Indonesia, Jakarta, Sabtu (21/9/2024).
Menurut Luna, menjadi executive producer bisa membuat dirinya belajar dan memahami lebih dalam tentang produksi dan promosi sebuah film.
“Sekalian belajar juga dan kita bisa lebih memiliki juga. Kita main disitu, produser executive, ngerasa lebih all out lagi promonya,” lanjutnya.
Sementara Darius mengaku memang sengaja membatasi keterlibatannya di film horor. Namun tantangannya memerankan juragan tanah bernama Seodjiman, menurut Darius yang membuatnya tertarik terlibat dalam Sumala
"Capek capek, capek banget. Dia tinggi melulu nggak ada ketawa-ketawanya, proses buat sampai dapat Soedjiman juga gak mudah," tutur Darius.
"Karena kan Soedjiman ini selama prosesnya mengalami beberapa kali perubahan, karena semua yang dilakukan harus masuk akal kan dengan segala tingkah lakunya," tambahnya.
Baca Juga
MNC Pictures Hadirkan Sinetron dan Program Religi Ramadan 2025 di…
Kiesha Alvaro dan Frislly Herlind Bersatu Kembali dalam Film Horor…
Remake Korea 'You Are The Apple of My Eye' Tayang di Indonesia, Jung…
Kemenekraf Tegaskan Komitmen Dukung IP Lokal di Industri Animasi
Hadiri Peluncuran Perdana Film Paddington in Peru, Wamenekraf: Persembahan…
Industri Hari Ini

Senin, 24 Maret 2025 - 16:12 WIB
Pengusaha Gelas Kaca Desak Pemerintah Terjun Langsung Pantau Implementasi Kebijakan HGBT
Asosiasi Produsen Gelas Kaca Indonesia (APGI) meminta pemerintah terjun langsung memantau implementasi kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) yang tertuang dalam Keputusan Menteri ESDM (Kepmen…

Senin, 24 Maret 2025 - 15:24 WIB
Bunga Cahaya Saragih Gelar Acara Buka Puasa Bersama Artis Senior dan Anak Yatim dan Duafa
Dimeriahkan sejumlah artis senior, Bunga Cahaya Saragih menggekar acara berbagi kebahagiaan di hotel bintang 5.

Senin, 24 Maret 2025 - 12:51 WIB
Tingkatkan Kualitas SDM dan Pelayanan Prima, KAI Wisata Raih 2 Penghargaan di Ajang 14th Anugerah BUMN 2025
PT Kereta api Pariwisata (KAI Wisata) meraih pengharaan dalam ajang 14th Anugerah BUMN 2025. Acara ini digelar oleh BUMN Track dan BTA Academy di Hotel Borobudur Jakarta.
Senin, 24 Maret 2025 - 11:50 WIB
Bangun Kepedulian Sosial dan Kebersamaan, SIG Bersama Kementerian BUMN Hadirkan Sobat Aksi Ramadan
Jakarta– Kementerian BUMN bersama BUMN menyelenggarakan program Sobat Aksi Ramadan di sejumlah daerah di Indonesia. Program yang diisi dengan kegiatan bersih-bersih lingkungan dan pemberian…

Senin, 24 Maret 2025 - 11:35 WIB
Rayakan Lebaran dengan Cara Baru, Kirim THR Crypto via PINTU
PT Pintu Kemana Saja (PINTU), aplikasi crypto all-in-one pertama di Indonesia menghadirkan cara baru dalam membagikan THR lebaran dalam bentuk aset crypto lewat fitur Send atau Kirim di aplikasi…
Komentar Berita