Semakin Seru, Ini Dia Jadwal Pertandingan Pegadaian Liga 2 Pekan Ini

Oleh : Hariyanto | Jumat, 20 September 2024 - 11:25 WIB

Konferensi pers Pegadaian Liga 2
Konferensi pers Pegadaian Liga 2

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pertandingan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 semakin seru. Kehadiran Dejan FC, Persiku Kudus dan Persibo Bojonegoro yang berhasil promosi di musim lalu memeriahkan laga Pegadaian Liga 2 musim ini. Tidak hanya itu, kembalinya RANS Nusantara FC, Bhayangkara FC dan Persikabo 1973 dari kasta tertinggi Liga Indonesia pasca degradasi juga semakin melengkapi pertarungan sengit Pegadaian Liga 2.

Berbagai nama klub Pegadaian Liga 2 Musim 2024/2025 dibagi menjadi tiga grup berdasarkan homebase masing-masing klub. Berikut adalah pembagian grup Pegadaian Liga 2 musim ini:

Grup 1

● Persiraja Banda Aceh

● PSMS Medan

● PSPS Riau

● Sriwijaya FC

● PSKC Cimahi

● Persikota Tangerang

● Dejan FC Depok

● Persikabo 1973

● FC Bekasi City

Grup 2

● Persikas Subang

● Persekat Tegal

● Bhayangkara FC

● Persijap Jepara

● Persiku Kudus

● Persipa Pati

● PSIM Yogyakarta

● Nusantara United

● Adhyaksa Farmel

Grup 3

● RANS Nusantara FC

● Persibo Bojonegoro

● Persela Lamongan

● Gresik United

● Deltras FC

● Persipal Palu

● Persewar Waropen

● Persipura Jayapura

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan mengaku antusias menantikan laga seluruh klub di Pegadaian Liga 2 musim ini. “Sebuah kebanggan bagi Pegadaian dapat kembali ikut serta dalam perhelatan olahraga Sepakbola Liga 2 2024/2025 ini. Kami optimis Pegadaian Liga 2 akan sukses seperti tahun lalu. Kami berharap Pegadaian Liga 2 juga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, tidak hanya sebagai hiburan namun juga turut memajukan perekonomian daerah, dengan membuka peluang usaha bagi pelaku UMKM di sekitar venue pertandingan. Kami tidak akan berhenti berupaya untuk meng-EMAS-kan Indonesia,” ungkap Damar di Launching Pegadaian Liga 2 beberapa waktu lalu (03/09).

Berikut Jadwal Pertandingan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 pekan ini (19-22 September 2024):

Grup 1

Kamis, 19 September 2024

● 15.00 WIB Stadion Purnawarman, Purwakarta: Bekasi City vs Persiraja Banda Aceh

● 15.30 WIB Stadion Gelora Jakabaring, Palembang: Sriwijaya vs Persikota Tangerang

Sabtu, 21 September 2024

● 15.00 WIB Stadion Si Jalak Harupat, Bandung: PSKC Cimahi vs PSPS Pekanbaru

Minggu, 22 September 2024

● 15.00 WIB Stadion Pakansari, Bogor: Persikabo 1973 vs Dejan

Grup 2

Kamis, 19 September 2024

● 15.00 WIB Stadion Kebo Giro, Boyolali: Nusantara United vs Persijap Jepara

● 15.30 WIB Stadion Sriwedari, Solo: Adhyaksa vs Persiku Kudus

● 19.00 WIB Stadion Trisanja, Tegal: Bhayangkara Presisi vs PSIM Yogyakarta

Jumat, 20 September 2024

● 15.00 WIB Stadion Trisanja, Tegal: Persekat Tegal vs Persipa Pati

Grup 3

Jumat, 20 September 2024

● 13.15 WIB Stadion Mandala, Jayapura: Persewar Waropen vs Persela Lamongan

● 15.00 WIB Stadion Brawijaya, Kediri: Deltras vs Persipal

Sabtu, 21 September 2024

● 13.15 WIB, Stadion Mandala, Jayapura: Persipura Jayapura vs Persibo Bojonegoro

● 15.30 WIB Stadion Tuban Sport Center, Tuban: Gresik United vs RANS Nusantara

 

 

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Laptop ASUS

Minggu, 10 November 2024 - 12:14 WIB

Laptop ASUS: Performa Optimal untuk Kerja dan Hiburan

Laptop ASUS telah lama dikenal sebagai pilihan tepat bagi mereka yang membutuhkan performa optimal untuk bekerja maupun hiburan. Dalam dunia teknologi yang terus berkembang, ASUS selalu hadir…

Ketua Persepi, Philips J. Vermonte

Minggu, 10 November 2024 - 10:19 WIB

Ketua Persepi: Dewan Etik Tidak Pernah Bilang Data Poltracking Salah

Ketua Persepi, Philips J. Vermonte, menegaskan bahwa data survei Poltracking Indonesia tidak mengandung kesalahan. Klarifikasi ini membuktikan bahwa Dewan Etik Persepi tidak menemukan data survei…

Managing Partner di Kisara Capital, Joshua Krisekaputra.

Minggu, 10 November 2024 - 09:49 WIB

Peran Joshua Krisekaputra dalam Mendukung UMKM dan Industri Riil

Managing Partner di Kisara Capital, Joshua Krisekaputra, berkomitmen untuk memperkuat ekosistem pengusaha melalui dukungan finansial dan strategi inovatif.

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi bersama Menteri BUMN Erick Thohir dan sejumlah line-up musisi papan atas Indonesia mulai dari Atta Halilintar Aurel Hermansyah, Tulus, Putri Ariani, Rizky Febrian, Inul Daratista, Titi Kamal Christian Sugiono hingga NDX A.K.A menghentak panggung BYOND by BSI Launching di Parkir Timur Senayan Jakarta

Minggu, 10 November 2024 - 07:46 WIB

Tulus hingga NDX Meriahkan BYOND by BSI Launching, Inklusif & Bawa Semangat Baru

Sejumlah line-up musisi papan atas Indonesia mulai dari Putri Ariani, Rizky Febian, Tulus, hingga NDX A.K.A menghentak panggung BYOND by BSI Launching dalam konser multi genre untuk merayakan…

Presiden Prabowo dan PM Li Qiang

Minggu, 10 November 2024 - 07:25 WIB

Prabowo Bawa Oleh-oleh Investasi USD10 Miliar dari Tiongkok

Presiden Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Li Qiang, di Great Hall of the People, Beiji Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Sabtu Presiden Prabowo Subianto melakukan…