IMAA 2024 Digelar, Hadirkan 15 Kategori Penghargaan Untuk Insan Perfilman

Oleh : Nina Karlita | Sabtu, 14 September 2024 - 19:43 WIB

RCTI siap menggelar IMAA 2024.
RCTI siap menggelar IMAA 2024.

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Ajang penghargaan paling bergengsi dalam dunia perfilman Tanah Air, Indonesian Movie Actors Awards (IMAA), siap digelar kembali tahun ini. 

Acara yang telah dinanti-nanti ini akan ditayangkan secara langsung oleh RCTI pada Selasa, 15 Oktober 2024, pukul 21.00 WIB, dari Studio RCTI+ Jakarta. 

"Tahun ini adalah penyelenggaraan yang ke-18, dan RCTI selalu mendukung kreativitas serta kerja keras para pelaku industri film melalui ajang ini. Kami berharap IMAA dapat memotivasi mereka untuk terus menghadirkan karya-karya terbaik,” ujar Dini Putri, Programming & Acquisition Director RCTI.

IMAA 2024 menghadirkan 15 kategori penghargaan, yang terbagi menjadi dua kategori utama: 8 Kategori Terbaik yang dipilih berdasarkan penilaian Dewan Juri, dan 7 Kategori Terfavorit yang ditentukan melalui voting publik. 

Voting dilakukan melalui aplikasi RCTI+ dan media sosial mulai 13 September hingga 13 Oktober 2024 pukul 23.59 WIB. Selain itu, akan ada penghargaan Lifetime Achievement yang diberikan kepada tokoh perfilman dengan kontribusi luar biasa.

Dewan juri IMAA 2024 terdiri dari para profesional perfilman, antara lain Robert Ronny (Produser, Ketua Dewan Juri), Marcella Zalianty (Aktris, Produser), Vino G. Bastian (Aktor), Lukman Sardi (Aktor, Produser, Sutradara), Luna Maya (Aktris), Fajar Nugros (Sutradara, Penulis), dan Titien Wattimena (Penulis). 

Robert Ronny, Ketua Dewan Juri, menyatakan bahwa penilaian dilakukan dengan cermat dan teliti, memastikan seluruh aspek dinilai secara objektif. 

“Kami fokus pada kualitas keaktoran dan karya film. Aktor terbaik bukan hanya soal pengalaman, tapi juga proses pengembangan diri mereka yang membuat mereka layak dinominasikan,” ujarnya.

Tahun ini, IMAA 2024 semakin meriah dengan partisipasi 78 film dari 29 Production House yang tayang antara 1 September 2023 hingga 31 Agustus 2024. Antusiasme dari para peserta dan penonton pun semakin tinggi dibandingkan penyelenggaraan sebelumnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Diskusi panel pendanaan iklim

Kamis, 21 November 2024 - 16:57 WIB

Indonesia Perlu Sumber Pendanaan Iklim yang Lebih Adil dalam COP29

Negara-negara berkembang dan rentan menuntut kejelasan tentang komitmen pendanaan iklim dalam COP29 yang tengah berlangsung pada 11-22 November 2024. Selama ini, negara-negara maju berkontribusi…

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…