Minuman Berbasis Edamame, Pilihan Baru untuk Gaya Hidup Sehat

Oleh : Wiyanto | Minggu, 08 September 2024 - 15:37 WIB

Gaya hidup sehat
Gaya hidup sehat

INDUSTRY.co.id-Jakarta - Gaya hidup sehat semakin mendapat perhatian masyarakat urban, terutama dengan kebutuhan akan asupan nutrisi yang seimbang.

Salah satu nutrisi penting yang sering diabaikan adalah protein, yang memiliki peran besar dalam pemulihan dan pembentukan otot, serta menjaga stabilitas energi tubuh.

Melihat tren ini, Hotto, produsen minuman multigrain, memperkenalkan produk terbaru mereka, Hotto Mame.

Minuman berbasis edamame ini hadir sebagai solusi bagi mereka yang ingin memenuhi kebutuhan protein tanpa harus bergantung pada protein hewani.

Edamame, yang kaya akan 9 asam amino esensial, menjadi bahan utama dalam produk ini, ditambah dengan multigrain dan oat untuk memperkaya kandungan nutrisi serta serat.

CEO Hotto, Guntur, menyatakan bahwa minuman multi grain tersebut dikembangkan dengan fokus pada mereka yang menjalani gaya hidup aktif dan peduli akan kesehatan.

“Kami berharap produk ini dapat membantu mereka yang ingin memenuhi kebutuhan protein harian secara praktis, tanpa mengorbankan cita rasa atau manfaat kesehatannya,” ujar Guntur, Minggu (8/9/2024) dalam keterangannya.

Selain itu, Chief Branding Officer Hotto, Celloszxz, yang dikenal sebagai figur yang aktif mempromosikan gaya hidup sehat menjelaskan bahwa minuman multi grain ini merupakan wujud dari kepeduliannya terhadap pentingnya protein dalam pola makan sehari-hari.

“Banyak orang belum paham betapa pentingnya protein. Kami ingin memberikan alternatif yang sehat dan mudah diakses,” jelasnya.

Dengan kandungan 9 gram protein per sajian, minuman multi grain ini memenuhi sekitar 15 persen kebutuhan protein harian.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Lomba Tahfidzul Qur'an diselenggarakan Amalia Astra

Senin, 16 September 2024 - 19:43 WIB

Amalia Astra Gelar Lomba Tahfidz Nasional

Astra melalui Yayasan Amaliah Astra (YAA) kembali selenggarakan Lomba Tahfidz Nasional Online dengan kategori hafalan 30 juz penuh bagi remaja tingkat sekolah menengah atasa (SMA) hingga perguruan…

Tim verifikasi Korem 174/ATW dipimpin Kasi Intel Kasrem 174/ATW Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P melaksanakan verifikasi (pemeriksaan kebenaran laporan) yang dibuat oleh Kodim 1710/Mimika dalam rangka persiapan serah terima jabatan Dandim.

Senin, 16 September 2024 - 18:52 WIB

Jelang Purna Tugas Dandim, Kodim 1710/Mimika Terima Tim Verifikasi Dari Korem

Tim verifikasi Korem 174/ATW dipimpin Kasi Intel Kasrem 174/ATW Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P melaksanakan verifikasi (pemeriksaan kebenaran laporan) yang dibuat oleh Kodim 1710/Mimika dalam…

Operator Contact Center BRI

Senin, 16 September 2024 - 18:50 WIB

BRI Borong 22 Medali Penghargaan di Ajang Kompetisi The Best Contact Center di Indonesia

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menorehkan prestasi pada kompetisi The Best Contact Center Indonesia (TBCCI) yang diselenggarakan oleh Indonesia Contact Center Association…

Ok Oce di Yogyakarta

Senin, 16 September 2024 - 17:34 WIB

Sapa Penggerak OK OCE Adma Yogyakarta Bersama OK OCE Indonesia

Gerakan sosial OK OCE mengunjungi komunitas penggerak di Yogyakarta, OK OCE Adma dalam melaksanakan pendampingan dan menyamakan visi misi dalam penciptaan lapangan kerja beberapa waktu lalu.…

Andi Wijaya, Komisaris Utama PT Prodia Widyahusada Tbk selaku Founder Prodia Group (Tengah), dipasangkan kain Ulos sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan oleh Inke Nadia Diniyanti Lubis selaku Wakil Dekan 3 Fakultas Kedokteran USU bersama Aldy Safruddin Rambe selaku Dekan Fakultas Kedokteran USU.

Senin, 16 September 2024 - 12:07 WIB

Paparkan Sejumlah Informasi Penting Terkait Perkembangan Teknologi Seputar Aging dan Regenerative Medicine, Prodia Gelar Seminar Kolaborasi bersama Akademisi

Medan- Sebagai bagian dari komitmen dalam mewujudkan visi Centre of Excellence, PT Prodia Widyahusada Tbk (Prodia) menggelar seminar dan diskusi ilmiah sebagai buah kolaborasi dengan Fakultas…