Sambut Hari Pelanggan Nasional, PTPL Gelar Program Ganti Oli Hemat, Kendaraan Semakin Terawat

Oleh : Ridwan | Rabu, 04 September 2024 - 09:22 WIB

Pelumas Pertamina Lubricants, Fastron
Pelumas Pertamina Lubricants, Fastron

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Dalam rangka menyambut Hari Pelanggan Nasional yang jatuh para tanggal 4 September 2024, PT Pertamina Lubricants (PTPL) kembali hadir dengan program istimewa bertajuk "Ganti Oli Hemat, Kendaraan Semakin Terawat". 

Program ini berlangsung pada tanggal 2 hingga 8 September 2024 di seluruh outlet Fastron Autoservice dan Enduro Motorservice di Indonesia, menghadirkan potongan harga spesial bagi seluruh pelanggan setia.

Program ini menawarkan berbagai keuntungan menarik bagi pelanggan yakni, Potongan Harga Rp30.000 untuk pembelian seluruh produk Pertamina Fastron dengan minimal pembelian 3.5 liter untuk mobil dan Potongan Harga Rp5.000 untuk seluruh produk Pertamina Enduro, kecuali Enduro Matic Gear untuk motor. 

"Melalui promo ini, kami ingin memberikan apresiasi kepada pelanggan setia dengan menawarkan solusi perawatan kendaraan yang lebih hemat. Potongan harga ini tidak hanya memudahkan pelanggan untuk menjaga performa kendaraan mereka, tetapi juga menunjukkan komitmen kami dalam menyediakan produk berkualitas terbaik dari Pertamina Fastron dan Enduro untuk setiap kebutuhan kendaraan di Indonesia", ungkap Nugroho Setyo Utomo, VP Marketing PT Pertamina Lubricants.

Mengganti oli secara rutin merupakan salah satu langkah penting dalam menjaga performa kendaraan. Oli berfungsi sebagai pelumas yang melindungi mesin dari gesekan berlebih, mencegah overheating, dan memperpanjang umur mesin. 

Dengan pemilihan oli yang tepat, kendaraan Anda akan memiliki performa yang optimal dan masa pakai yang lebih panjang.

Dalam hal ini, PT Pertamina Lubricants menawarkan varian produk Pertamina Fastron dan Enduro yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan kendaraan.

Pertamina Fastron adalah pelumas sintetik berkualitas tinggi yang dikembangkan untuk mobil-mobil modern, baik dengan mesin konvensional maupun turbo. Fastron hadir dalam beberapa varian, seperti Fastron Gold, Fastron Techno, Fastron Eco Green dan Fastron Platinum, yang masing-masing disesuaikan dengan kebutuhan spesifik mesin, mulai dari mobil sport hingga kendaraan keluarga.

Untuk kendaran 2W, Pertamina Enduro adalah pilihan ideal untuk motor, terutama bagi mereka yang menempuh perjalanan panjang atau berkendara sehari-hari. 

Enduro memiliki berbagai varian seperti Enduro 4T Racing untuk motor berperforma tinggi, Enduro 4T untuk motor harian, dan Enduro Matic series yang khusus dirancang untuk motor matic.

“Kami terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan, tidak hanya melalui produk-produk berkualitas tinggi, tetapi juga dengan penawaran-penawaran menarik yang memberikan nilai lebih. Hari Pelanggan Nasional menjadi momen yang tepat bagi kami untuk menunjukkan apresiasi kepada pelanggan yang telah setia menggunakan produk-produk pelumas Pertamina," tambah Nugroho.

Dengan merawat kendaraan melalui produk Pertamina Fastron dan Enduro, pelanggan tidak hanya memastikan performa mesin tetap prima, tetapi juga berkontribusi dalam penggunaan produk dalam negeri yang berkualitas dunia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Lomba Tahfidzul Qur'an diselenggarakan Amalia Astra

Senin, 16 September 2024 - 19:43 WIB

Amalia Astra Gelar Lomba Tahfidz Nasional

Astra melalui Yayasan Amaliah Astra (YAA) kembali selenggarakan Lomba Tahfidz Nasional Online dengan kategori hafalan 30 juz penuh bagi remaja tingkat sekolah menengah atasa (SMA) hingga perguruan…

Tim verifikasi Korem 174/ATW dipimpin Kasi Intel Kasrem 174/ATW Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P melaksanakan verifikasi (pemeriksaan kebenaran laporan) yang dibuat oleh Kodim 1710/Mimika dalam rangka persiapan serah terima jabatan Dandim.

Senin, 16 September 2024 - 18:52 WIB

Jelang Purna Tugas Dandim, Kodim 1710/Mimika Terima Tim Verifikasi Dari Korem

Tim verifikasi Korem 174/ATW dipimpin Kasi Intel Kasrem 174/ATW Letkol Inf M. Ali Akbar, S.I.P melaksanakan verifikasi (pemeriksaan kebenaran laporan) yang dibuat oleh Kodim 1710/Mimika dalam…

Operator Contact Center BRI

Senin, 16 September 2024 - 18:50 WIB

BRI Borong 22 Medali Penghargaan di Ajang Kompetisi The Best Contact Center di Indonesia

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menorehkan prestasi pada kompetisi The Best Contact Center Indonesia (TBCCI) yang diselenggarakan oleh Indonesia Contact Center Association…

Ok Oce di Yogyakarta

Senin, 16 September 2024 - 17:34 WIB

Sapa Penggerak OK OCE Adma Yogyakarta Bersama OK OCE Indonesia

Gerakan sosial OK OCE mengunjungi komunitas penggerak di Yogyakarta, OK OCE Adma dalam melaksanakan pendampingan dan menyamakan visi misi dalam penciptaan lapangan kerja beberapa waktu lalu.…

Andi Wijaya, Komisaris Utama PT Prodia Widyahusada Tbk selaku Founder Prodia Group (Tengah), dipasangkan kain Ulos sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan oleh Inke Nadia Diniyanti Lubis selaku Wakil Dekan 3 Fakultas Kedokteran USU bersama Aldy Safruddin Rambe selaku Dekan Fakultas Kedokteran USU.

Senin, 16 September 2024 - 12:07 WIB

Paparkan Sejumlah Informasi Penting Terkait Perkembangan Teknologi Seputar Aging dan Regenerative Medicine, Prodia Gelar Seminar Kolaborasi bersama Akademisi

Medan- Sebagai bagian dari komitmen dalam mewujudkan visi Centre of Excellence, PT Prodia Widyahusada Tbk (Prodia) menggelar seminar dan diskusi ilmiah sebagai buah kolaborasi dengan Fakultas…