Ryan Haroen Beberkan Program Kesiapan Calon Ketua Hipmi Jaya

Oleh : Wiyanto | Jumat, 12 Juli 2024 - 07:42 WIB

Ryan Haroen Bakal Calon Ketua HIPMI Jaya
Ryan Haroen Bakal Calon Ketua HIPMI Jaya

INDUSTRY.co.id-Jakarta - Ryan Haroen, Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jakarta Pusat, mengumumkan langkah berani dengan menyerahkan formulir pendaftaran sebagai calon Ketua Hipmi Jaya. Dikenal karena dedikasinya terhadap pertumbuhan ekonomi dan pengusaha muda, Ryan membawa program inovatif yang diberi nama "Sapta Jaya" untuk mendorong Hipmi Jaya ke masa depan yang lebih cerah.

Salah satu inisiatif utama yang diusung Ryan adalah program "Sapta Jaya", yang dirancang untuk menjawab berbagai tantangan yang dihadapi oleh pengusaha muda di Jakarta. Terdiri dari tujuh inisiatif utama:

1. Jaya Capital: Solusi pemodalan dan kredit usaha untuk mendukung pertumbuhan bisnis anggota Hipmi Jaya.

2. Jaya Accelerate: Program pengembangan soft skill dan hard skill untuk meningkatkan kompetensi anggota Hipmi Jaya.

3. Jaya Connect: Fasilitasi komunikasi antar anggota Hipmi Jaya dan stakeholder eksternal untuk memperluas jaringan dan kolaborasi.

4.Jaya Peduli: Inisiatif untuk mengkoordinasikan CSR Hipmi Jaya dengan pemerintah kota untuk memberikan dampak sosial yang lebih besar.

5. Jaya Privilege: Program yang memberikan manfaat eksklusif bagi anggota Hipmi Jaya untuk mendukung keberhasilan bisnis mereka.

6. Jaya Space: Penyediaan ruang usaha bagi anggota Hipmi Jaya untuk mendukung operasional dan pertumbuhan bisnis.

7. Jaya Empowerment: Program khusus untuk pemberdayaan pengusaha wanita anggota Hipmi Jaya dalam ekosistem bisnis yang kompetitif.

Dalam mengumumkan pencalonannya, Ryan Haroen menyampaikan, "Saya sangat yakin bahwa melalui program Sapta Jaya ini, kita dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam memajukan ekosistem bisnis di Jakarta. Saya berkomitmen untuk menguatkan Hipmi Jaya sebagai wadah yang mampu memberikan nilai tambah yang nyata bagi anggotanya dan mendorong terciptanya lapangan kerja baru."

Ryan Haroen juga bertekad untuk melanjutkan kejayaan kepemimpinan Hipmi Jaya sebelumnya. "Saya akan meneruskan dan memperkuat fondasi yang telah dibangun oleh kepemimpinan sebelumnya. Hipmi Jaya pada periode kepemimpinan Ketua Sona Maesana telah mencatat prestasi yang luar biasa, dan saya bertekad untuk membawa organisasi ini ke tingkat yang lebih tinggi lagi," ujar Ryan.

Menanggapi perihal Tantangan Jakarta akan menuju Kota Global, Ryan juga akan fokus pada isu tersebut. Dalam konteks ini, Ryan menekankan, "Jakarta memiliki potensi besar untuk menjadi pusat bisnis global yang berdaya saing tinggi. Dengan program Sapta Jaya, kita akan mempersiapkan anggota Hipmi Jaya untuk bersaing secara global, mengembangkan kemitraan strategis, dan berkontribusi secara positif terhadap pertumbuhan ekonomi kota."

Seperti diketahui bahwa Pemilihan Ketua Umum Hipmi Jaya akan dilakukan melalui Musyawarah Daerah pada tanggal 27-28 Agustus 2024. Ryan Haroen mengajak seluruh anggota Hipmi Jaya untuk berpartisipasi aktif dalam proses ini dan memberikan dukungan kepada visi serta program Sapta Jaya untuk masa depan yang lebih cerah bagi para pengusaha muda di Jakarta.

"Sebagai calon Ketua Hipmi Jaya, saya mengundang seluruh anggota untuk bergabung dalam perjalanan ini untuk mengubah Hipmi Jaya menjadi kekuatan ekonomi yang lebih kuat dan berdaya saing di tingkat lokal maupun global," tambah Ryan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Coway Environmental Technology Research Institute di Seoul Korea Selatan yang memperoleh peringkat tertinggi dalam pengujian Water Supply for Drinking Water.

Sabtu, 03 Agustus 2024 - 00:09 WIB

Pusat R&D Coway Diakui Sebagai “Laboratorium of Excellence” untuk Pengujian Air Minum

Coway Environmental Technology Research Institute memenuhi kriteria evaluasi di seluruh kategori sehingga dinyatakan sebagai “Laboratorium of Excellence” yang bersertifikat.

Ahn Hyo Seop diperkenalkan sebagai brand ambassador terbaru Mie Sedaap.

Jumat, 02 Agustus 2024 - 23:59 WIB

Sasar Pasar Anak Muda, Mie Sedaap Perkenalkan Ahn Hyo Seop Sebagai Brand Ambassador

Diperkenalkan sebagai brand Ambassador Mie Sedaap, Ahn Hyo Seop dinilai merepresentasikan Gen-Z yang masih muda, bersemangat mengejar mimpi, dan pastinya di umur yang sedaap-sedaapnya.

Ilustrasi Pabrik Petrokimia

Jumat, 02 Agustus 2024 - 23:20 WIB

Inaplas: Penerapan BMAD-BMTP Jadi Harapan Jaga Industri Petrokimia

Dengan diterapkannya kembali regulasi Permendag 36/2023, serta pemberlakuan hambatan perdagangan berupa Bea Masuk Anti Dumping (BMAD) dan Bea Masuk Tindakan Pengamanan (BMTP) menjadi harapan…

Privy Dukung Keamanan Siber di Dunia Perbankan dengan Sertifikasi Elektronik

Jumat, 02 Agustus 2024 - 22:15 WIB

Privy Dukung Keamanan Siber di Dunia Perbankan dengan Sertifikasi Elektronik

Privy sebagai penyedia layanan digital trust terkemuka kembali menekankan pentingnya keamanan siber di tengah masifnya transformasi digital industri keuangan dan perbankan. Rony Tanrim, VP Business…

Usaha Depot Air Minum

Jumat, 02 Agustus 2024 - 20:41 WIB

Tanggapan Dua Asosiasi Depot Air Minum Soal Iklan Aqua, Apdamindo: Kami UMKM, Itu Iklan Tendesius

Jakarta– Dua organisasi besar yang mewadahi bisnis depot air minum menyesalkan sikap Aqua, market leader industri air kemasan bermerek, yang menyerang produk air galon depot isi ulang lewat…