Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Pelindo Diganjar Tiga Penghargaan ‘CSR - SDG - ESG Award VII – 2024’

Oleh : Wiyanto | Senin, 01 Juli 2024 - 19:38 WIB

Pelindo saat menerima penghargaan
Pelindo saat menerima penghargaan

INDUSTRY.co.id-Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) menerima penghargaan ‘CSR - SDG - ESG Award VII – 2024’. Penghargaan ini merupakan apresiasi tahunan Economic Review atas implementasi program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), upaya pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG), dan penerapan standar ESG (lingkungan, sosial, serta tata kelola perusahaan).

Di acara tersebut, Pelindo meraih tiga penghargaan sekaligus, yakni ‘The Best Indonesia CSR-SDG-ESG Award’ kategori Overall dengan predikat Juara Umum II, ‘The Best Indonesia CSR - SDG – ESG’ kategori BUMN, serta ‘The Best Commitment CEO for CSR-SDG-ESG VII – 2024’ kategori BUMN.

Penghargaan ‘The Best Commitment CEO for CSR-SDG-ESG VII – 2024’ kategori BUMN secara khusus diberikan kepada Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum Pelindo, Ihsanuddin Usman.

“Penghargaan ini menegaskan dedikasi kami dalam menjalankan program-program CSR yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan. Tentunya, apresiasi ini akan memperkuat komitmen perusahaan untuk terus memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar serta masyarakat luas,” ujar Ihsanuddin Usman, Senin (1/7/2024) dalam keterangannya.

Dia menegaskan, sebagai operator pelabuhan terbesar di Indonesia, Pelindo terus fokus melakukan transformasi mewujudkan jaringan ekosistem maritim nasional melalui peningkatan konektivitas dan integrasi pelayanan. Namun, di sisi lain, sebagai BUMN Pelindo menjalankan mandat untuk mendukung program pembangunan berkelanjutan yang merata di seluruh Indonesia melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

“Kami sangat bersyukur dan merasa terhormat menerima penghargaan ini. Ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi seluruh tim Pelindo. Kami akan terus berupaya memberikan layanan terbaik dan berinovasi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia,” kata dia.

Menurut Ihsanuddin, dari sisi bisnis dan operasional, Pelindo terus meningkatkan kualitas layanan dan memperluas infrastruktur pelabuhan guna mendukung peningkatan arus barang dan perdagangan nasional serta internasional.

“Kami percaya, implementasi program TJSL berdasarkan prinsip-prinsip keberlanjutan dan tata kelola perusahaan yang baik akan memberikan dampak signifikan bagi pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama TelkomMetra Pramasaleh H. Utomo (kanan) dan Direktur Utama Finnet Rakhmad Tunggal Afifuddin (kiri) saat RUPST Finnet Tahun Buku 2023, beberapa waktu lalu.

Rabu, 03 Juli 2024 - 21:23 WIB

RUPST Tahun Buku 2023, Finnet Catat Pertumbuhan Laba Bersih dengan Kenaikan 7,5%

Anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), PT Finnet Indonesia (Finnet) telah mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2023 pada Rabu (5/6) lalu di Telkom…

KIRI - KANAN: Ketua Yayasan Sagoro Dharmawan (Baju Hitam); Wakil Rektor Bidang Akademik, Ir. Margono Sugeng, MS.c.; Dekan Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial, Caturida Meiwanto D, Ph.D.Prof. Dr. Suharyadi, MS., Rektor Universitas Dian Nusantara. Associate Profesor Anees Jaali, Universiti Sains Malaysia Mr. Salameh Al Khazaleh, Yordania Dr. Ir. M. Hasanuddin Thoyib, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan

Rabu, 03 Juli 2024 - 20:49 WIB

Hadapi Perubahan Global yang Ekstrem, Dian Nusantara Kolaborasi dengan Malaysia

Jakarta-Menghadapi perubahan global yang ekstrem terutama di bidang yang sangat terpengaruh dengan kecerdasan buatan (artificial intelligence), Universitas Dian Nusantara (UNDIRA), Jakarta berkolaborasi…

GIIAS Free Shuttle

Rabu, 03 Juli 2024 - 19:43 WIB

Fasilitas Mudah Ke GIIAS 2024, Armada Shuttle Bus Gratis dan Kantong Parkir Disiapkan

Dua minggu menuju perhelatan pameran otomotif kelas dunia , GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 siap digelar. Panitia sudah mempersiapkan berbagai fasilitas untuk memanjakan…

Ilustrasi pekerja menggunakan Kopra

Rabu, 03 Juli 2024 - 18:14 WIB

Semakin Inovatif, Kopra by Mandiri Ungguli Kompetitor di Bisnis Solusi Korporasi

Bank Mandiri kembali terus berkomitmen untuk menjadi partner finansial pilihan utama nasabah. Untuk itu, bank bersandi saham BMRI ini telah menyediakan inovasi dan keunggulan Kopra by Mandiri…

Direktur Digital dan Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha menjelaskan bagaimana BRI beradaptasi dengan tuntutan generasi masa kini

Rabu, 03 Juli 2024 - 16:56 WIB

BRI Tampilkan Perjalanan Transformasi Digital di Product Development Conference 2024

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus menekankan komitmennya terhadap transformasi digital, salah satunya dengan memberikan pendekatan inovatif. Seperti diketahui, terbaru, BRI…