Susu Bantu Serap Gizi Secara Maksimal untuk Bantu Pertumbuhan Anak

Oleh : Herry Barus | Selasa, 04 Juni 2024 - 16:06 WIB

Dokter Ray Wagiu Basrowi
Dokter Ray Wagiu Basrowi

INDUSTRY.co.id - Jakarta -- Salah satu program presiden terpilih Prabowo Subianto adalah memberikan makan siang bergizi bagi anak Indonesia. Gizi merupakan asupan penting guna mendukung perkembangan fisik dan kognisi anak selama masa pertumbuhan.

Salah satu "kendaraan" terbaik pengantar gizi bagi anak adalah susu. Medical Science Director Danone Indonesia, Dokter Ray Wagiu Basrowi menjelaskan bahwa susu secara klinis terbukti merupakan sumber asupan protein hewani terbaik.

"Kenapa? Karena protein hewani terbukti merupakan vehicle atau kendaraan yang baik untuk penyerapan zat-zat gizi yang penting untuk tumbuh kembang si kecil, baik untuk balita maupun anak usia sekolah," kata Ray Wagiu di Jakarta belum lama ini.

Ray menjelaskan, penting bagi bangsa Indonesia untuk memastikan asupan gizi bagi anak. Dia melanjutkan, kasus-kasus kekurangan gizi yang masih menjadi masalah utama di Indonesia bisa teratasi salah satunya dengan asupan nutrisi melalui susu pertumbuhan.

Ray mengatakan, asupan susu bagi anak tidak hanya menghindari diri dari gizi buruk akibat kurangnya makanan bernutrisi tetapi juga mencegah stunting serta anemia. Dia mengungkapkan, sekitar 1 dari 3 anak Indonesia masih menderita anemia atau stunting.

"Khusus anemia, formulasi yang dilakukan Danone adalah melakukan inovasi untuk memastikan supaya susu pertumbuhan itu diperkaya atau difortifikasi dengan zat besi dan vitamin C," katanya.

Setali tiga uang, Ahli Kulinologi, Hindah J.Muaris mengatakan bahwa susu dibutuhkan sebagai salah satu sumber protein hewani yang disarankan untuk anak-anak pertumbuhan atau dalam masa sekolah. Susu mengandung gizi mikro, terutama vitamin C, zat besi, zinc dan asam folat yang sangat diperlukan untuk perkembangan otak anak pada masa tersebut.

"Protein dalam susu juga dapat membantu anak-anak tumbuh dan berkembang secara optimal," kata Hindah.

Hindah melanjutkan, peraturan menteri kesehatan republik Indonesia nomor 28 tahun 2019 menyebutkan bahwa anak usia 6-12 tahun membutuhkan 40-55 gram protein per hari. Dia menyebutkan, kebutuhan asupan protein itu diantaranya bisa dipenuhi dengan minum susu.

"Susu sama seperti sumber protein hewan lainnya, fungsinya membantu mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak. Itu yang perlu digaris bawahi," kata dia menekankan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan Gerai Baru Hokben+

Jumat, 18 Oktober 2024 - 13:11 WIB

HokBen Hadirkan Suasana Baru Melalui Pembukaan Gerai HokBen+ di Grand Kota Bintang Bekasi

Untuk memanjakan konsuman sekaligus mengapresiasi para pelanggan setianya, HokBen menghadirkan sebuah pengalaman istimewa melalui pembukaan gerai HokBen+(Plus) yang menjadi tempat berinovasi…

(Kiri-kanan). Peresmian Sentra UMKM BSI di Bedugul diresmikan oleh Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Bali I Wayan Ekadina, Direktur Compliance and Human Capital BSI Tribuana Tunggadewi dan Pimpinan Baznas RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Perkuat Kemandirian Ekonomi Masyarakat Bali, BSI Resmikan Sentra UMKM Bedugul

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus menujukkan komitmen untuk memperkuat kemandirian ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut diwujudkan melalui peresmian…

Dena Firmayuansyah, FMCG Commercial Leader NIQ Indonesia dan Bramantiyoko Sasmito, Analytic Leader NIQ Indonesia.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:56 WIB

NielsenIQ Mid-Year Consumer Outlook: Konsumen Indonesia Lebih Berhati-hati Dalam Berbelanja

NielsenIQ (NIQ), perusahaan consumer intelligence terkemuka di dunia, hari ini merilis laporan Mid-Year Consumer Outlook: Guide to 2025. Laporan ini menyoroti kecenderungan konsumen di Indonesia…

HK Peduli salurkan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dengan memberikan dukungan beasiswa pendidikan tinggi di Aceh

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:08 WIB

Salurkan Program TJSL, Hutama Karya Peduli Berikan Beasiswa Pendidikan Tinggi bagi Putra Putri TNI-POLRI di Aceh

PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HK Peduli Pendidikan menyalurkan beasiswa dalam Program Dukungan Pendidikan Perguruan Tinggi…

Direktur Utama Bank Syariah Indonesia, Hery Gunardi saat paparan di Bali

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:01 WIB

BSI Harap Izin Buka Cabang Direstui Pemerintah Arab Saudi

Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) benar-benar menjadi bank syariah secara global. Dubai sudah dicengkram menjadi Cabang pertama BSI di di luar negeri.