Tangkap Buron Korupsi Pengadaan Tanah Bandara YIA Rp23 Miliar, Ketua YKKAP I Djoko Wahyono : Kejati Jateng Kerja Nyata Upaya Penyelamatan Aset Negara

Oleh : Kormen Barus | Kamis, 16 Mei 2024 - 10:52 WIB

Ketua YKKAP I Djoko Wahyono
Ketua YKKAP I Djoko Wahyono

INDUSTRY.co.id, Jakarta-Keberhasilan Tim Tangkap Buronan (Tabur) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Tengah, yang dipimpin Asisten Intelijen (Asintel) Dr. Sunarwan, menangkap buronan Daftar Pencarian Orang (DPO), kasus korupsi pengadaan tanah perumahan karyawan Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) Kulon Progo, Yogyakarta YKKAP I pada BUMN PT Angkasa Pura I, atas nama Agung Soenaryo, yang telah bersembunyi sejak Oktober 2023 lalu, mendapat apresiasi dari Pimpinan Yayasan Kesejahteraan Karyawan Angkasa Pura (YKKAP) I.

Ketua YAKKAP I Djoko Wahyono mengatakan, apresiasi layak diberikan kepada Kejati Jateng yang telah menangkap Agung Sunaryo di daerah Sewon, Bantul, Yogyakarta, pada Selasa (14/5).

Agung Soenaryo merupakan DPO pelaku Tindak Pidana Korupsi Pengadaan Lahan Bapangsari - Purworejo sebesar ± 25 Ha oleh YKKAP I, dengan kerugian negara mencapai Rp 23 miliar.

“ Saya sangat bangga dan menyampaikan apresiasi terutama kepada Kejati Jateng serta seluruh pihak terkait yang telah melakukan kerja nyata dalam upaya penyelamatkan aset negara, dimana aset berupa lahan ± 25 Ha, telah kembali kepada negara cq YAKKAP I yang saat ini dalam proses sertipikasi di Pemda Purworejo” ujar Djoko Wahyono Rabu (15/5).

Menurutnya, kasus bermula dari pengadaan Lahan Bapangasari – Purworejo ± 25 Ha merupakan rencana kerja Yayasan Kesejahteraan Karyawan Angkasa Pura I pada tahun 2016, namun dalam proses pengadaannya mengalami permasalahan karena Agung Soenaryo, selaku kuasa menjual (makelar) tidak mempunyai itikad baik, pada akhirnya YAKKAP I melakukan upaya hukum dibantu Tim Kawal BUMN, untuk menyelesaikan permasalahan tersebut melalui Tim Pidsus Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah.

Pada tahun 2023, Putusan Pengadilan Tipikor Semarang Nomor : 101/Pid.SusTPK/2022/PN Smg tanggal 03 April 2023 membebaskan yang bersangkutan dari dakwaan melakukan Tindak Pidana Korupsi, upaya hukum pun dilakukan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah melalui Tingkat Kasasi dimana pada bulan Oktober 2023 Putusan Kasasi Nomor : 4159 K/Pid.Sus/2023 membatalkan Putusan Pengadilan pada Pengadilan Negeri Semarang Nomor : 101/Pid.Sus-TPK/2022/PN Smg, Mengadili sdr. Agung Soenaryo antara lain, menyatakan Terdakwa sdr. Agung Soenaryo bin Harjo terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan Tindak Pidana Korups, Menjatuhkan pidana kepada Terdakwa sdr. Agung Soenaryo dengan pidana penjara selama 7 (tujuh) tahun dan pidana denda sebesar Rp400 juta dengan subsider pidana kurungan selama 4 (empat) bulan dan mejatuhkan pidana tambahan kepada Terdakwa untuk membayar uang pengganti sebesar ± 20 milyar dengan subsider pidana kurungan selama 3 (tiga) tahun.

Pihaknya,tetap menghormati proses hukum yang sedang berjalan dan menyatakan kesiapannya untuk terus mendukung upaya pemulihan aset negara. Kasus ini menjadi bukti komitmen Kejati Jateng dalam memberantas korupsi dan melindungi kepentingan negara serta masyarakat.

“Kami sangat menghormati upaya hukum yang akan dilakukan dari pihak terpidana, tapi semua unsur negara tentunya hadir dalam capaian pemulihan aset negara” kata Djoko.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Paket Wisata & Budaya Indonesia Menarik Minat Pengunjung Ceko pada Pameran 33rd Holiday World & Region World Fair

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:48 WIB

Paket Wisata Indonesia Menarik Minat Ratusan Pengunjung Pameran Holiday World & Region World Fair di Ceko

KBRI Praha kembali berpartisipasi pada The 33rd Holiday World and Region World (Holiday World) dalam rangka mempromosikan pariwisata dan budaya Indonesia di PVA Expo Praha (14-16/3). Holiday…

Selatox

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:00 WIB

Selatox Perkenalkan Fasilitas Manufaktur Toksin Halal Pertama dan Tercanggih di Indonesia

PT Selatox Bio Pharma (Selatox) resmi menyelesaikan pembangunan fasilitas manufaktur toksin pertama dan paling canggih di Indonesia.

Mobil Banking Bank DKI

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:48 WIB

Semakin Memberikan Kemudahan bagi Nasabah dan terus Mendukung Transaksi Non Tunai, Bank DKI Raih Penghargaan Digital Brand

Jakarta –Bank DKI akan terus beradaptasi dalam menghadapi berbagai tantangan bisnis di masa mendatang. Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, menyatakan bahwa, Bank DKI selalu berkomitmen…

JAKARTA, 20 Maret 2025. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) sukses mencatatkan kinerja yang positif sepanjang tahun lalu. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil Pemaparan Publik Kinerja Laporan Keuangan Tahun Buku 2024 yang telah diselenggarakan pada hari Kamis (20/3).

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:22 WIB

Bank Jatim Sukses Catatkan Laba Bersih Terbesar di Antara BPD

Jakarta-PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) sukses mencatatkan kinerja yang positif sepanjang tahun lalu. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil Pemaparan Publik Kinerja Laporan…

KiriminAja x Anteraja Gelar Event Meet & Share: Meningkatkan Bisnis UMKM dengan Strategi Pemasaran dan Layanan Pengiriman Efisien

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:16 WIB

Bersama KiriminAja dan Anteraja, Seller Bandung dan Wonosobo Dapatkan Insight Bisnis dan Solusi Logistik Efektif di Meet & Share Ramadan

Bandung–Acara Meet & Share Ramadan: Marhaban (Mari Bahas Bisnis Saat Ramadan) yang diselenggarakan oleh KiriminAja x Anteraja bersama Seller Wonosobo, 18 Maret 2025 dan Komunitas Dimensi Bandung…