Bupati Kendal Raih Penghargaan Kategori Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik

Oleh : Hariyanto | Jumat, 01 Maret 2024 - 16:16 WIB

Bupati Kendal Kembali Raih Penghargaan Baznas Awards 2024
Bupati Kendal Kembali Raih Penghargaan Baznas Awards 2024

INDUSTRY.co.id - Kendal – Bupati Kendal, Dico M Ganinduto menerima penghargaan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Awards tiga tahun berturut-turut. Tahun ini, penghargaan yang diberikan dalam kategori “Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik” pada Kamis (29/02/2024) di Hotel Bidakara Jakarta. Acara ini merupakan rangkaian kegiatan dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Baznas RI ke-23.

Turut hadir dalam acara ini, Presiden Joko Widodo yang diwakilkan Menteri Agama Yaqut Cholil Woumas, Ketua Baznas RI Prof. Dr. KH Noor Achmad MA., Duta Besar Arab Mesir, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) beserta jajaran pimpinan Baznaz RI dan perwakilan Baznas se-Indonesia, ikut hadir juga seluruh penerima penghargaan.

Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Ketua Baznas RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA kepada Bupati Kendal. Ini merupakan wujud apresiasi untuk Bupati Kendal yang telah berkontribusi dalam membantu menggerakkan Baznas Kabupaten Kendal.

“Berkat bantuan Bapak Gubernur, Bapak Bupati, walikota se-Indonesia terhadap Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), alhamdulillah semua bergerak dan alhamdulillah semua bisa mencapai sesuai target,” kata Ketua Baznas Republik Indonesia.

Penghargaan tiga tahun berturut-turut ini dapat menunjukkan bahwa penggerak zakat di Kabupaten Kendal telah banyak memberikan kontribusi dalam mendorong kesejahteraan masyarakat. Melalui Baznas Kabupaten Kendal sebagai lembaga zakat, pemerintah Kabupaten Kendal melakukan program kolaborasi kebaikan dengan beberapa stakeholder untuk membantu masyarakat Kendal yang membutuhkan.

“Baznas ini sangat fleksibel bisa memberikan bantuan untuk masyarakat yang membutuhkan, entah itu bencana, (masyarakat) miskin, masyarakat yang tidak mampu. Ini semua bisa kita fasilitasi,” ungkap Dico saat diwawancarai oleh media setelah selesai acara penghargaan.

Untuk diketahui bahwa Kendal sebelumnya menerima penghargaan dalam kategori “Kepala Daerah Pendukung Gerakan Zakat Indonesia 2022”. Kemudian, pada tahun 2023 mendapat penghargaan kembali dalam kategori “Bupati Pendukung Utama Pengelolaan Zakat” dan kategori “Pencetak Muzakki Terbaik dari Mustahik”.

Dengan perolehan prestasi ini diharapkan dapat memupuk semangat Baznas Kabupaten Kendal untuk mencapai visinya sebagai lembaga utama menyejahterakan ummat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ichitan kembali temukan pemenang program Mendadak Jutawan 3 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp300 juta, d Kiaracondong, Kota Bandung/

Sabtu, 07 September 2024 - 23:46 WIB

Mahasiswi Bandung Menangkan Rp300 Juta dari Tutup Botol Ichitan dalam Program Mendadak Jutawan 3

Ichitan temukan seorang siswi di Kota Bandung yang berhak mendapatkan uang tunia Rp300 juta karena berhasil memenagkan program Mendadak Jutawan 3.

Studio Tui rayakan perjalanan 3 tahun lewat fashion show Unfolding Petals.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:31 WIB

Unfolding Petals, Fashion Show Perayaan 3 Tahun Studio Tui

Studio Tui merayakan 3 tahun eksistensinya dengan menggelar fashion show bertajuk: Unfolding Petals.

Marsha Aruan kenalkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating yang baru diluncurkan Iswhite secara eksklusif di Shopee.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:11 WIB

Gandeng Marsha Aruan, Iswhite Luncurkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating

Produk AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating merupakan inovasi terbaru dari Iswhite yang dirancang khusus untuk memberikan perawatan kulit tubuh optimal.

TECNO POVA 6 Pro 5G

Sabtu, 07 September 2024 - 20:39 WIB

Lebih dari Sekadar Gaming, TECNO POVA 6 Pro 5G Hadir dengan Desain MiniLED dan Visual Layar Memukau

Melengkapi kecanggihan sebuah smartphone gaming, tidak hanya performa saja yang perlu diutamakan. Ada sejumlah aspek lainnya yang bisa dihadirkan agar bisa membawa pengalaman bermain game lebih…

Cendana Suites Waterfront City Tanjung Bunga

Sabtu, 07 September 2024 - 19:42 WIB

Cendana Suites, Hunian Baru Modern dan Stylish dari LippoLand Makassar

Setelah sukses menghadirkan XYZ Livin di Green River View Tanjung Bunga, Makassar, LippoLand kembali memperkenalkan produk hunian baru bertajuk Cendana Suites.