Gandeng Smartfren for Business, AXA Insurance dukung Pertumbuhan UMKM yang Berkelanjutan

Oleh : Kormen Barus | Selasa, 20 Februari 2024 - 17:39 WIB

Presiden Direktur AXA Insurance Laurent Bourson (kanan) berbincang dengan Chief Enterprise Business Officer Smartfren Business Tony Wijaya seusai acara penandatanganan kerjasama antara Smartfren dengan AXA Insurance di Jakarta, Selasa (20/2/2024)
Presiden Direktur AXA Insurance Laurent Bourson (kanan) berbincang dengan Chief Enterprise Business Officer Smartfren Business Tony Wijaya seusai acara penandatanganan kerjasama antara Smartfren dengan AXA Insurance di Jakarta, Selasa (20/2/2024)

INDUSTRY.co.id, Jakarta– PT AXA Insurance Indonesia (“AXA Insurance”), penyedia jasa asuransi umum dan kesehatan terkemuka di Indonesia menjalin kerja sama dengan PT Smartfren Telecom Tbk (Smartfren), untuk memajukan bisnis UMKM di Indonesia dengan memberikan perlindungan bagi usahanya.

Kolaborasi ini merupakan tindak lanjut dari peluncuran Koin-net oleh Smartfren pada Mei 2023 lalu. Dimana Koin.Net dari Smartfren menyediakan perangkat keras beserta Access Point Wi-Fi privat, sehingga pelanggan dapat menikmati akses internet sementara dengan mudah, cukup dengan koin/uang logam untuk mengakses informasi global, mengembangkan basis pelanggan dan melakukan transaksi secara daring.

Laurent Bourson, Presiden Direktur AXA Insurance, menegaskan AXA Insurance hadir untuk mendukung masyarakat Indonesia dengan memberikan solusi perlindungan komprehensif dengan manfaat optimal, khususnya bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Smartfren

Koin-Net merupakan solusi tepat sebagai sarana bagi UMKM untuk tumbuh dan AXA Insurance bangga menjadi bagian dari perjalanan ini terutama dengan produk baru kami SmartBusiness yang secara khusus dikembangkan untuk membantu pengusaha kecil mengembangkan usahanya dengan tenang”.

AXA Insurance menilai, kerja sama ini merupakan langkah yang tepat, melalui rangkaian produk Smart Series telah hadir menyediakan ragam perlindungan asuransi umum untuk setiap aspek kehidupan.

Termasuk untuk usaha UMKM/ritel untuk melindungi usahanya dari risiko tak terduga dan membantu mengelola risiko untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan.

Tony Wijaya, Chief Enterprise Business Officer Smartfren Business, menjelaskan, kemitraan Smartfren for Business dan AXA Insurance adalah wujud komitmen kami dalam mendukung pengembangan UKM di tanah air. Koin-net dengan internet terbaik dari Smartfren membuat pelaku UKM bisa memberikan meningkatkan kenyamanan dan kepuasan pelanggan yang datang ke toko; sekaligus mendapatkan keuntungan tambahan dari pilihan perlindungan risiko usaha.

“Ini merupakan dua aspek penting dalam membuat usaha tersebut lebih unggul dan semakin berkembang,”ujarnya.

Dengan kerja sama ini, AXA Insurance bersama Smartfren for Business sebagai mitra bisnis akan menyiapkan dan mendistribusikan Koin-Net ke pelanggan dan AXA Insurance akan memberikan perlindungan atas asset tersebut untuk konsumen akhir.

AXA Insurance menawarkan layanan Asuransi Moveable All Risks yang memberikan perlindungan terhadap perangkat Koin-Net dari kerusakan total dan pencurian. Asuransi Moveable All Risk ini digabungkan dengan SmartBusiness Insurance yang memberikan santunan kepada pemilik bisnis ketika terjadi gangguan bisnis yang disebabkan oleh berbagai peristiwa, termasuk banjir, kebakaran dan pencurian. Selain itu, Asuransi Moveable All risk dapat digabungkan dengan Flexas Insurance yaitu perlindungan tempat usaha terhadap risiko kebakaran, petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, dan asap.

Dengan dukungan dari keahlian global, AXA Insurance telah hadir selama lebih dari 12 tahun dan melayani lebih dari 1 juta nasabah di Indonesia melalui perlindungan asuransi sejalan dengan tujuan AXA yakni to act for human progress by protecting what matters.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ichitan kembali temukan pemenang program Mendadak Jutawan 3 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp300 juta, d Kiaracondong, Kota Bandung/

Sabtu, 07 September 2024 - 23:46 WIB

Mahasiswi Bandung Menangkan Rp300 Juta dari Tutup Botol Ichitan dalam Program Mendadak Jutawan 3

Ichitan temukan seorang siswi di Kota Bandung yang berhak mendapatkan uang tunia Rp300 juta karena berhasil memenagkan program Mendadak Jutawan 3.

Studio Tui rayakan perjalanan 3 tahun lewat fashion show Unfolding Petals.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:31 WIB

Unfolding Petals, Fashion Show Perayaan 3 Tahun Studio Tui

Studio Tui merayakan 3 tahun eksistensinya dengan menggelar fashion show bertajuk: Unfolding Petals.

Marsha Aruan kenalkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating yang baru diluncurkan Iswhite secara eksklusif di Shopee.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:11 WIB

Gandeng Marsha Aruan, Iswhite Luncurkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating

Produk AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating merupakan inovasi terbaru dari Iswhite yang dirancang khusus untuk memberikan perawatan kulit tubuh optimal.

TECNO POVA 6 Pro 5G

Sabtu, 07 September 2024 - 20:39 WIB

Lebih dari Sekadar Gaming, TECNO POVA 6 Pro 5G Hadir dengan Desain MiniLED dan Visual Layar Memukau

Melengkapi kecanggihan sebuah smartphone gaming, tidak hanya performa saja yang perlu diutamakan. Ada sejumlah aspek lainnya yang bisa dihadirkan agar bisa membawa pengalaman bermain game lebih…

Cendana Suites Waterfront City Tanjung Bunga

Sabtu, 07 September 2024 - 19:42 WIB

Cendana Suites, Hunian Baru Modern dan Stylish dari LippoLand Makassar

Setelah sukses menghadirkan XYZ Livin di Green River View Tanjung Bunga, Makassar, LippoLand kembali memperkenalkan produk hunian baru bertajuk Cendana Suites.