Panglima TNI Cek Kesiapan Pasukan Pengaman Unjuk Rasa dan Babinsa Pengamanan Pemilu
Oleh : Herry Barus | Selasa, 13 Februari 2024 - 06:03 WIB

Panglima TNI Cek Kesiapan Pasukan Pengaman Unjuk Rasa dan Babinsa Pengamanan Pemilu
INDUSTRY.co.id - Jakarta-Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengecek kesiapan Prajurit TNI dan Polri yang tergabung dalam Pasukan Pengaman Unjuk Rasa dan Babinsa Pengamanan Pemilu Wilayah Jakarta Pusat bersama Pangkostrad Letjen TNI Muhammad Saleh Mustafa dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, bertempat di Monas, Jakarta Pusat. Senin (12/2/2024).
Didepan ratusan prajurit TNI, Panglima TNI menyampaikan bahwa mereka yang melakukan demo bukan musuh kita, kalian hadapi dengan senyum, jangan mudah terprovokasi dan diadu domba antara TNI dengan masyarakat. “Makanya kalian harus sadar jangan mau diadu domba, jangan mau dibenturkan,” tegas Jenderal TNI Agus Subiyanto. Demikian keterangan Dispen TNI dan Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Laut (P) Agung Saptoadi.
Panglima TNI menegaskan, TNI-Polri adalah ujung tombak andalan yang terdepan, mudah-mudahan negara ini bisa terus aman dan damai sehingga masyarakat bisa melaksanakan tugasnya, kegiatan sehari-hari dengan aman dan damai. “Jangan lupa berdoa, benteng kita hanya berdoa,” ucap Jenderal TNI Agus Subiyanto.
Pengecekan pasukan dilanjutkan dengan acara makan siang bersama dengan tujuan untuk mempererat kebersamaan antara pimpinan dan prajurit serta meningkatkan semangat dalam menjalankan tugas pengamanan, agar tercipta Pemilu yang damai sesuai harapan bersama.
Pasukan pengamanan unjuk rasa dan Babinsa pengamanan Pemilu yang terlibat dalam kegiatan ini akan melaksanakan tugas pengaman sebelum, selama dan sesudah Pemilu 2024 di wilayah Jakarta Pusat.
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyempatkan waktu untuk hadir di tengah-tengah para Prajurit untuk berinteraksi sebagai bentuk kedekatan antara pimpinan dan prajurit. Hal ini diharapkan dapat memperkuat soliditas serta semangat para prajurit dalam melaksanakan tugas pengamanan. #tniprima
Baca Juga
Jarak Aman Serukan Perjalanan Mudik Rendah Risiko
KPID DKI Jakarta Temukan Indikasi Pelanggaran Siaran di 10 Hari Pertama…
Penumpang KA Ekonomi Dominasi 73,73% dari Total Pelanggan KAI pada…
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Sebut Seskab Teddy Tak Perlu Mundur
Dukung Eksistensi BPKH, Ketua MPR: Penting untuk Meringankan Biaya…
Industri Hari Ini

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:13 WIB
Bank DKI Dukung Inovasi QRIS Tap NFC Bank Indonesia melalui JakOne Mobile
Jakarta – Bank DKI terus berkomitmen dalam mendukung program Bank Indonesia (BI) seiring peluncuran QRIS Tap NFC oleh Bank Indonesia yang dilakukan di Jakarta pada Jumat (14/03), yang turut…

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:11 WIB
Rano Karno Nikmati Kemudahan Transaksi Non-Tunai di Pasar Kreatif Ramadan Bersama Bank DKI
Bank DKI berperan penting dalam acara ini dengan mendorong adopsi transaksi non-tunai menggunakan QRIS JakOne Mobile

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:08 WIB
Ambiguitas Komitmen Iklim Para Pendana Infrastruktur Gas di Indonesia
Indonesia memiliki cadangan gas yang besar dengan kebutuhan biaya pengembangan infrastruktur mencapai 32,42 miliar USD.

Jumat, 14 Maret 2025 - 20:45 WIB
PIS Boyong 8 Penghargaan di 17th Annual Global CSR and ESG Summit and Award
PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali menorehkan prestasi internasional dengan meraih delapan penghargaan bergengsi dalam ajang 17th Annual Global CSR and ESG Summit and Award yang…

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:57 WIB
Dukung Tradisi Mudik Lebaran 2025, BookCabin Hadirkan Layanan dan Penawaran Spesial
Menyambut Lebaran 2025, BookCabin – Online Travel Agent (OTA) yang berada di bawah naungan Lion Air Group, siap mendukung tradisi mudik yang menjadi momen penting bagi banyak keluarga di Indonesia.…
Komentar Berita