Hadir di Manufacturing Indonesia 2023, Bosch Rexroth Kenalkan Kassow Robot

Oleh : Nina Karlita | Jumat, 08 Desember 2023 - 22:31 WIB

Kristo Kenmart, Managing Director, Bosch Rexroth di Indonesia.
Kristo Kenmart, Managing Director, Bosch Rexroth di Indonesia.

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Bosch, perusahaan penyedia layanan dan teknologi global terkemuka, kembali berpartisipasi dalam Manufacturing Indonesia 2023. Pada partisipasi keenamnya di ajang pameran peralatan pengolahan internasional terbesar di Asia ini, Bosch Rexroth menghadirkan jajaran solusi teknologi untuk automasi industri. 

Salah satu yang terbaru adalah, Kassow Robot, yang diperkenalkan untuk pertama kalinya di Indonesia. 

“Bosch Rexroth kembali menghadirkan portfolio kami untuk automasi pabrik guna memperkuat implementasi Industri 4.0 bagi para pelaku industri manufaktur di Indonesia,” ungkap Kristo Kenmart, Managing Director, Bosch Rexroth di Indonesia.

Bosch Rexroth di ajang Manufacturing Indonesia menawarkan jajaran solusi teknologi yang siap berkolaborasi secara “Harmonized, Customized and Complete – the way industrial automation should be.” 

Bosch Rexroth memastikan pengguna mendapatkan tool dan kapabilitas yang dibutuhkan untuk merealisasikan sistem automasi yang tangguh dan efisien.  

Mengusung basis platform terbuka yang siap berkolaborasi, ragam solusi automasi dari Bosch Rexroth memberikan penggunanya beberapa manfaat utama. Pertama, mendorong interoperabilitas yang memungkinkan integrasi dengan berbagai teknologi. 

Kedua, fleksibilitas penggunaan berdasarkan kebutuhan spesifik di pabrik (jalur produksi) mereka. Ketiga, memberdayakan pengguna - dengan memberikan kontrol atas sistem automasi mereka, dan kebebasan untuk memilih solusi optimal.

Penerapan platform terbuka dalam ekosistem automasi industri turut berperan mendorong kolaborasi sehingga mempercepat pengembangan sistem operasional factory dalam kerangka Industri 4.0. Tak kalah penting, platform terbuka mampu memfasilitasi terwujudnya integrasi dan analisis data yang krusial. 

"Artinya, pengguna bisa mendapatkan khasanah wawasan yang valid untuk mengambil keputusan bisnis, termasuk efisiensi operasional secara keseluruhan, ataupun peningkatan skala produksi,” lanjut Kristo. 

Keahlian Bosch Rexroth melalui rangkaian inovasi teknologinya yang bersifat kolaboratif, diperkuat pengalaman menjalankan solusi automasi industri untuk ribuan perusahaan/brand, termasuk di 270 factory milik Bosch di berbagai negara.    

Komitmen Bosch Rexroth tidak hanya sebatas mengatasi kekurangan keterampilan dan sumber daya manusia dalam ranah automasi industri. 

"Namun, lebih luas dari itu. Dengan dukungan ragam solusi automasi yang mumpuni, harapan kami Bosch Rexroth bisa berkontribusi pada perjalanan Indonesia menuju lanskap industri yang lebih maju dan efisien sehingga mendorong pertumbuhan ekonomi negara,” tutup Kristo. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HK Peduli Kreatif, dengan memberikan dukungan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB) Usang Sungging asal Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatra Selatan di bidang kerajinan tembaga dan perak.

Selasa, 22 Oktober 2024 - 23:23 WIB

Dukung Pengembangan UMK di Daerah Sumatera, Hutama Karya Berdayakan Pengrajin Tembaga dan Perak di Ogan Ilir

PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berkomitmen untuk mengembangkan Usaha Mikro Kecil (UMK) di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan…

VP Corporate Communication Telkom Andri Herawan Sasoko

Selasa, 22 Oktober 2024 - 22:29 WIB

Telkom Menangkan Golden World Award 2024, Penghargaan Bertaraf Internasional

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) meraih penghargaan kehumasan bertaraf internasional pada ajang Golden World Award 2024 yang diselenggarakan oleh International Public Relations Association…

Pekerja JIP periksa jaringan

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:57 WIB

Internet Service Provider Tingkatkan Konektivitas dan Perkuat Ekosistem Digital

PT Jakarta Infrastruktur Propertindo (JIP) terus berinovasi dalam pengembangan infrastruktur digital dengan meluncurkan layanan berupa Internet Service Provider (ISP). Langkah ini menjadi bagian…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita bersama Wamenperin Faisol Riza

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:47 WIB

Jalankan Arahan Prabowo, Menperin Agus Tancap Gas Pacu Kinerja Industri Manufaktur

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bertekad menjalankan kebijakan strategis untuk semakin meningkatkan kinerja industri manufaktur nasional. Langkah ini juga selaras mendukung target pertumbuhan…

Bazar UMKM BRILian

Selasa, 22 Oktober 2024 - 20:03 WIB

Bazaar UMKM BRILiaN Kembali Digelar, BRI Bantu Perluas Penjualan Usaha Prukades dan Klaster Usaha dari Berbagai Daerah

Berbagai insiatif terus dilakukan BRI dalam memberikan pemberdayaan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Salah satunya melalui penyelenggaraan Bazaar UMKM BRILiaN yang bertujuan…