MERCER: Di Tengah Ketidakpastian Sosial-Ekonomi, Kenaikan Gaji Karyawan di Indonesia Tetap Stabil pada 2024

Oleh : Abraham Sihombing | Rabu, 06 Desember 2023 - 18:23 WIB

CEO Marsh McLennan Indonesia, Douglas Ure, (kanan).
CEO Marsh McLennan Indonesia, Douglas Ure, (kanan).

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Survei Total Remunerasi (Total Remuneration Survey/TRS) 2023 yang diadakan oleh Mercer mengungkapkan, gaji para karyawan di Indonesia diperkirakan akan naik rata-rata sebesar 6,5% pada 2024.

 

Angka ini menunjukkan tren kenaikan yang konsisten sejak dua tahun terakhir, dari kenaikan 6,3% yang tercatat pada 2023 dan 6% pada 2022. Survei TRS ini melibatkan 570 organisasi dari tujuh industri di Indonesia yang dilakukan antara April hingga Juni 2023.

 

Proyeksi tren kenaikan gaji di Indonesia sebesar 6,5% pada 2024 berada di atas rata-rata Asia yaitu sebesar 5,2%. Hal ini mencerminkan pertumbuhan positif dalam tren gaji karyawan di Indonesia dibandingkan dengan pasar lain di kawasan tersebut.

 

Di seluruh Asia, India dan Vietnam memimpin dengan proyeksi kenaikan gaji rata-rata tertinggi yaitu 9,3% dan 7%. Sebaliknya, Jepang (2,6%), Taiwan (3,8%), dan Hong Kong (3,9%) memiliki proyeksi kenaikan gaji yang terendah di kawasan ini. Pasar lain yang termasuk dalam survei ini menunjukan tren pertumbuhan gaji yang bervariasi seperti Filipina (5,7%), Cina Daratan (5,2%), Thailand (4,7%), Korea Selatan (4,4%) and Singapura (4,2%).

 

Astrid Suryapranata, Mercer Indonesia Market Leader, mengatakan,” Tren kenaikan gaji yang konsisten di Indonesia hingga lebih tinggi dibandingkan dengan pasar negara maju, disebabkan oleh beberapa faktor seperti kenaikan upah minimum, kenaikan biaya hidup yang berkelanjutan, dan persaingan ketat untuk mendapatkan karyawan. Kenaikan gaji yang stabil pada 2024 juga menandakan optimisme bisnis ditengah ketidakpastian sosial-ekonomi, diimbangi dengan kebutuhan industri untuk tetap kompetitif dalam persaingan talenta saa tini.”

 

 

Sektor Automotive, Life Sciences dan Chemicals di Indonesia memimpin pasar tren kenaikan gaji 2024

 

Terlepas dari ketidakpastian yang mungkin ditimbulkan oleh Pemilihan Umum yang akan datang di Indonesia, sebagain besar industri optimistis dan memproyeksi kenaikan gaji yang sedikit lebih tinggi. Berdasarkan temuan dari survei TRS, sektor Automotive, Life Sciences, dan Chemicals diprediksi akan memimpin tren kenaikan gaji pada 2024 dengan proyeksi gabungan sebesar 6,8%.

 

Hal ini mencerminkan persaingan talenta yang akan semakin ketat di industri tersebut, akibat investasi baru dan kebutuhan untuk meningkatkan daya saing gaji. Sedangkan, jika dibandingkan kenaikan gaji pada tahun sebelumnya, sektor Consumer Goods (penyedia produk kebutuhan sehari-hari) yang naik 6,5%, mengantisipasi kenaikan gaji yang sedikit lebih tinggi.

 

Namun pada saat bersamaan, di industri High Tech, khususnya perusahaan baru, mengalami tantangan dalam mendapatkan pendanaan dari investor. Perubahan sukubunga juga menjadi salah satu faktor yang memperlambat pertumbuhan investasi. Akibatnya, karyawan di industri High Tech diprediksi menerima kenaikan gaji lebih rendah pada 2024 yaitu sebesar 6,3% dibandingkan tahun sebelumnya (2023) sebesar 6,5%.

 

Douglas Ure, CEO Marsh McLennan Indonesia, menekankan pentingnya mengoptimalkan total rewards dalam strategi tenaga kerja pada 2024. Iamengatakan,” Sangat penting para profesional SDM dan pemimpin bisnis untuk menyusun ulang program rewards secara strategis pada tahun depan. Hal itu untuk menyelaraskan nilai dan harapan karyawan. Dengan menghubungkan rewards dan kinerja serta memperkenalkan benefits non-moneter yang signifikan, diharapkan perusahaan dapat menciptakan tawaran rewards yang lebih menarik. Hal ini tidak hanya akan menjaga daya saing talenta, tetapi juga mendorong keterlibatan dan produktivitas karyawan.” ***

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ichitan kembali temukan pemenang program Mendadak Jutawan 3 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp300 juta, d Kiaracondong, Kota Bandung/

Sabtu, 07 September 2024 - 23:46 WIB

Mahasiswi Bandung Menangkan Rp300 Juta dari Tutup Botol Ichitan dalam Program Mendadak Jutawan 3

Ichitan temukan seorang siswi di Kota Bandung yang berhak mendapatkan uang tunia Rp300 juta karena berhasil memenagkan program Mendadak Jutawan 3.

Studio Tui rayakan perjalanan 3 tahun lewat fashion show Unfolding Petals.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:31 WIB

Unfolding Petals, Fashion Show Perayaan 3 Tahun Studio Tui

Studio Tui merayakan 3 tahun eksistensinya dengan menggelar fashion show bertajuk: Unfolding Petals.

Marsha Aruan kenalkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating yang baru diluncurkan Iswhite secara eksklusif di Shopee.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:11 WIB

Gandeng Marsha Aruan, Iswhite Luncurkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating

Produk AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating merupakan inovasi terbaru dari Iswhite yang dirancang khusus untuk memberikan perawatan kulit tubuh optimal.

TECNO POVA 6 Pro 5G

Sabtu, 07 September 2024 - 20:39 WIB

Lebih dari Sekadar Gaming, TECNO POVA 6 Pro 5G Hadir dengan Desain MiniLED dan Visual Layar Memukau

Melengkapi kecanggihan sebuah smartphone gaming, tidak hanya performa saja yang perlu diutamakan. Ada sejumlah aspek lainnya yang bisa dihadirkan agar bisa membawa pengalaman bermain game lebih…

Cendana Suites Waterfront City Tanjung Bunga

Sabtu, 07 September 2024 - 19:42 WIB

Cendana Suites, Hunian Baru Modern dan Stylish dari LippoLand Makassar

Setelah sukses menghadirkan XYZ Livin di Green River View Tanjung Bunga, Makassar, LippoLand kembali memperkenalkan produk hunian baru bertajuk Cendana Suites.