Kolaborasi Danamon dan Adira Finance Dalam Pengembangan Kawasan Mangrove Tanjung Piayu

Oleh : Herry Barus | Senin, 04 Desember 2023 - 03:55 WIB

Kolaborasi Danamon dan Adira Finance Dalam Pengembangan Kawasan Mangrove Tanjung Piayu
Kolaborasi Danamon dan Adira Finance Dalam Pengembangan Kawasan Mangrove Tanjung Piayu

INDUSTRY.co.id - Batam- PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon), dan PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) sebagai satu grup berkomitmen untuk menjadi bagian dari solusi perubahan iklim dalam upaya mendukung pengembangan bisnis berkelanjutan dan mencapai net zero carbon emission dari aktivitas operasional perusahaan pada tahun 2030. Danamon bersama Adira Finance juga mempunyai prinsip untuk turut berperan aktif dalam mengampanyekan penurunan kadar emisi karbon dan pelestarian lingkungan dengan melibatkan karyawan sebagai relawan. Menjelang akhir tahun 2023, Danamon dan Adira Finance berkolaborasi dalam Pengembangan Kawasan Mangrove Tanjung Piayu, Batam, dengan menanam sebanyak 32.000 pohon mangrove serta membangun fasilitas pendukung seperti jembatan berbahan kayu dan posko monitoring mangrove.

Seremoni kegiatan yang diadakan pada Sabtu, 2 Desember 2023 ini dihadiri oleh Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung (KPHL) Unit II Batam, Lamhot Sinaga; Regional Corporate Officer Danamon Region Sumatera 1, Riana Suagiat; Head of HCGA Share Service Adira Finance, Awal Diyananda, beserta relawan Danamon dan Adira Finance. Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman antara Danamon dan KPHL mengenai komitmen dalam penanaman dan pemantauan mangrove serta pengembangan komunitas. 

“Perubahan iklim telah menyebabkan Pulau Batam mengalami ancaman kenaikan permukaan air laut. Sayangnya, seperti daerah lainnya, hutan mangrove yang menjadi pertahanan alamiah mengalami penjarahan dan alih fungsi lahan. Kolaborasi Danamon dan Adira Finance dengan pemerintah setempat diharapkan bisa menahan laju perubahan iklim dan kerusakan hutan mangrove yang terjadi, baik yang disebabkan oleh penjarahan atau alih lahan,” jelas Regional Corporate Officer Danamon Region Sumatera 1, Riana Suagiat.

Berdasarkan data Badan Restorasi Gambut dan Mangrove, sekitar 27% kawasan mangrove di Kepulauan Riau berada di Pulau Batam. Mayoritas kerusakan dan hilangnya lahan mangrove terjadi di kawasan hutan. Data yang sama juga menunjukkan bahwa kerusakan mangrove di Kepulauan Riau mencapai 37.364 hektar, dengan 24.624 hektar lahan mangrove yang rusak terletak di kawasan hutan.

Dalam upaya untuk merestorasi dan melindungi kawasan mangrove, KPHL Batam dan komunitas lokal bekerja sama untuk merestorasi kawasan yang terdampak dan didukung juga dengan aparat penegak hukum meningkatkan perlindungan terhadap kawasan ini. Danamon dan Adira Finance, bersama dengan Kelompok Rumpun Bakau Indah (RBI), turut ambil bagian dalam upaya ini. Selain melakukan penanaman mangrove, Danamon dan Adira Finance juga membangun jembatan dan posko monitoring sebagai fasilitas pemantauan dan pengamanan kawasan mangrove, terutama yang berada di dalam kawasan hutan.

 

“Sebagai wujud komitmen terhadap kepedulian lingkungan yang juga bagian dari program sustainability finance dan mendukung program pemerintah mewujudkan Indonesia Net Zero Emission (NZE), Adira Finance berkolaborasi dengan Danamon melakukan program dekarbonisasi yang melibatkan Gardira dan Danamoners seperti penanaman mangrove. Dengan kolaborasi ini diharapkan kawasan mangrove di Tanjung Piayu, Batam dapat pulih dan tumbuh menjadi lingkungan yang lestari, sehingga bisa menjadi lahan hijau yang efektif menyerap emisi karbon,” ujar Head of HCGA Share Service Adira Finance, Awal Diyananda.

 

Mangrove tidak hanya berfungsi sebagai benteng pertahanan alami yang melindungi pulau dari ancaman kenaikan air laut, tetapi juga menjadi tempat berlindung bagi berbagai jenis hewan dan tanaman yang hidup di ekosistem pesisir.

Selain itu, keberadaan mangrove juga memiliki manfaat ekonomi yang signifikan. Pohon mangrove dapat mengurangi kerusakan akibat abrasi, membantu menjaga keberlimpahan ikan dan udang di perairan sekitar, serta menjadi daya tarik wisata alam yang menarik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.

“Kolaborasi Danamon dan Adira Finance dalam pengembangan Kawasan Mangrove Tanjung Piayu, Batam adalah contoh nyata dari upaya bersama untuk menjaga ekosistem pesisir dan mengurangi efek perubahan iklim. Melalui penanaman ribuan pohon mangrove dan pembangunan fasilitas pendukung, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar dan masyarakat setempat,” tambah Riana.

Dengan semangat yang tinggi dan komitmen yang kuat, Danamon dan Adira Finance membuktikan bahwa kolaborasi antar perusahaan dapat menjadi katalisator untuk perubahan positif dan keberlanjutan. Upaya ini diharapkan dapat menginspirasi berbagai gerakan dalam menjaga lingkungan demi masa depan yang lebih baik.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ichitan kembali temukan pemenang program Mendadak Jutawan 3 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp300 juta, d Kiaracondong, Kota Bandung/

Sabtu, 07 September 2024 - 23:46 WIB

Mahasiswi Bandung Menangkan Rp300 Juta dari Tutup Botol Ichitan dalam Program Mendadak Jutawan 3

Ichitan temukan seorang siswi di Kota Bandung yang berhak mendapatkan uang tunia Rp300 juta karena berhasil memenagkan program Mendadak Jutawan 3.

Studio Tui rayakan perjalanan 3 tahun lewat fashion show Unfolding Petals.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:31 WIB

Unfolding Petals, Fashion Show Perayaan 3 Tahun Studio Tui

Studio Tui merayakan 3 tahun eksistensinya dengan menggelar fashion show bertajuk: Unfolding Petals.

Marsha Aruan kenalkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating yang baru diluncurkan Iswhite secara eksklusif di Shopee.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:11 WIB

Gandeng Marsha Aruan, Iswhite Luncurkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating

Produk AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating merupakan inovasi terbaru dari Iswhite yang dirancang khusus untuk memberikan perawatan kulit tubuh optimal.

TECNO POVA 6 Pro 5G

Sabtu, 07 September 2024 - 20:39 WIB

Lebih dari Sekadar Gaming, TECNO POVA 6 Pro 5G Hadir dengan Desain MiniLED dan Visual Layar Memukau

Melengkapi kecanggihan sebuah smartphone gaming, tidak hanya performa saja yang perlu diutamakan. Ada sejumlah aspek lainnya yang bisa dihadirkan agar bisa membawa pengalaman bermain game lebih…

Cendana Suites Waterfront City Tanjung Bunga

Sabtu, 07 September 2024 - 19:42 WIB

Cendana Suites, Hunian Baru Modern dan Stylish dari LippoLand Makassar

Setelah sukses menghadirkan XYZ Livin di Green River View Tanjung Bunga, Makassar, LippoLand kembali memperkenalkan produk hunian baru bertajuk Cendana Suites.