Hari Pria Internasional, RS Columbia Asia Luncurkan Columbia MARS Membership Khusus Pria

Oleh : Hariyanto | Jumat, 24 November 2023 - 13:28 WIB

Ilustrasi Pasien
Ilustrasi Pasien

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Sebagai bentuk dukungan terhadap Hari Pria Internasional pada 19 November 2023 kemarin, Rumah Sakit Columbia Asia Indonesia menguatkan komitmennya untuk mempromosikan kesejahteraan pria melalui pelayanan kesehatan yang komprehensif. Inisiatif ini sejalan dengan upaya global untuk meningkatkan kesadaran akan masalah kesehatan yang secara khusus dihadapi pria dan mendorong deteksi dini serta pengobatan.

Data dari World Health Organization (WHO) mencatat, dibanding dengan wanita, pria lebih jarang pergi ke dokter dan secara konsisten melaporkan lebih sedikit kebutuhan perawatan kesehatan yang tidak terpenuhi. Norma-norma seputar maskulinitas dan cita-cita hegemonik juga menjadi salah satu faktor utama lebih kecilnya jangka hidup rata-rata pria.

Dari tingkat mortality pria di dunia, 86% diantaranya dapat dikaitkan dengan penyakit tidak menular dan cedera, seperti penyakit Kardiovaskular, Kanker, Diabetes, dan Penyakit Pernapasan. 

Sehingga, pada bulan kesehatan pria ini, RS Columbia Asia Indonesia meluncurkan Columbia MARS Membership khusus pria untuk memberikan perawatan kesehatan yang aman dan berkualitas untuk masyarakat Indonesia khususnya pria sedari dini hingga dewasa.

“Kesadaran akan kesehatan pada pria di Indonesia masih terbilang cukup rendah, banyak dari mereka terlalu fokus menyejahterahkan keluarganya hingga lupa akan kesehatan diri sendiri. Hal ini lah yang membuat kami berinisiatif untuk meluncurkan program ini,” ungkap Muhammad Ridwan Mukhlis, Marketing Communication Manager Rumah Sakit Columbia Asia Indonesia di Jakarta, Jumat (24/11/2023). 

Hari Pria Internasional, yang diperingati setiap tahun pada 19 November, menjadi momen yang tepat untuk memberikan sorotan terhadap pentingnya perawatan kesehatan preventif dan pemeriksaan rutin bagi pria dari segala usia. RS Columbia Asia Indonesia, sebagai nama terpercaya dalam bidang kesehatan, menekankan signifikansi dari gaya hidup sehat dan mendukung pengambilan langkah-langkah medis yang tepat waktu.

Columbia MARS Membership merupakan loyalty program yang memberikan beragam benefit seperti potongan harga untuk tarif kamar, pemeriksaan Laboratorium, Radiologi, Fisioterapi, F&B Columbia Cafe, MCU Regular, MCU Prewedding, hingga Screening Prostate. Program ini diresmikan pada Minggu, 19 November 2023. 

“Program Columbia MARS Membership ini adalah salah satu terobosan kami untuk meningkatkan awareness pria di Indonesia yang saat ini masih sering menomorduakan kesehatan mereka. Pada program ini kami menyediakan perawatan-perawatan yang telah disesuaikan untuk kebutuhan pria,” tambah Ridwan.

Untuk mengikuti program ini, masyarakat cukup mendaftar pada unit RS Columbia Asia Indonesia dimanapun. Program Columbia MARS ini juga merupakan terobosan keempat dari RS Columbia Asia Indonesia, setelah sebelumnya telah membuka program yang serupa yaitu Columbia Kids Club (untuk anak 0-7 tahun), Columbia Venus (untuk wanita 18-50 tahun), dan Columbia Gold (untuk lansia 50+ tahun). 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Program CSR terintegrasi seperti yang diinisiasi oleh MNC Group, diyakini akan membawa dampak positif bagi peningkatan taraf hidup masyarakat.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 13:27 WIB

MNC Group Dorong Sinergi Nasional CSR untuk Percepat Pembangunan Infrastruktur di Daerah Tertinggal

MNC Peduli, sebagai sayap sosial dari MNC Group, telah berperan aktif dalam berbagai proyek pembangunan, termasuk penyediaan jembatan penghubung di pedesaan, akses air bersih, serta fasilitas…

Pembukaan Gerai Baru Hokben+

Jumat, 18 Oktober 2024 - 13:11 WIB

HokBen Hadirkan Suasana Baru Melalui Pembukaan Gerai HokBen+ di Grand Kota Bintang Bekasi

Untuk memanjakan konsuman sekaligus mengapresiasi para pelanggan setianya, HokBen menghadirkan sebuah pengalaman istimewa melalui pembukaan gerai HokBen+(Plus) yang menjadi tempat berinovasi…

atas dari kiri: Dian Ramadianti selaku Senior Marketing Manager Biscuits Mondelez Indonesia, Khrisma Fitriasari selaku Head of Corporate Communications & Government Affairs Mondelez Indonesia, (bawah ki-ka) Era Soekamto selaku perancang busana dan Nusantara Wisdom Consultant dan Nadine Chandrawinata selaku kain tradisional enthusiast dan public figure dalam peluncuran edisi spesial Oreo Batik.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 13:05 WIB

Oreo Luncurkan Edisi Khusus Wastra, Angkat Keberagaman Budaya Indonesia

Oreo memperkenalkan edisi spesial dengan kemasan yang terinspirasi dari berbagai corak wastra Nusantara, dari 4 jenis wastra dari berbagai daerah, di antaranya Batik Mega Mendung dari Cirebon,…

(Kiri-kanan). Peresmian Sentra UMKM BSI di Bedugul diresmikan oleh Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Waryono, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Bali I Wayan Ekadina, Direktur Compliance and Human Capital BSI Tribuana Tunggadewi dan Pimpinan Baznas RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Perkuat Kemandirian Ekonomi Masyarakat Bali, BSI Resmikan Sentra UMKM Bedugul

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) terus menujukkan komitmen untuk memperkuat kemandirian ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut diwujudkan melalui peresmian…

Dena Firmayuansyah, FMCG Commercial Leader NIQ Indonesia dan Bramantiyoko Sasmito, Analytic Leader NIQ Indonesia.

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:56 WIB

NielsenIQ Mid-Year Consumer Outlook: Konsumen Indonesia Lebih Berhati-hati Dalam Berbelanja

NielsenIQ (NIQ), perusahaan consumer intelligence terkemuka di dunia, hari ini merilis laporan Mid-Year Consumer Outlook: Guide to 2025. Laporan ini menyoroti kecenderungan konsumen di Indonesia…