Perluas Jangkauan Internasional, TAYS Resmi Luncurkan Produk TRICKS di Jepang
Oleh : Herry Barus | Senin, 20 November 2023 - 10:31 WIB

TAYS Resmi Luncurkan Produk TRICKS di Jepang
INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Jaya Swarasa Agung Tbk atau Tays Bakers (IDX: TAYS), produsen makanan ringan sehat asal Indonesia resmi meluncurkan produk TRICKS di pasar Jepang. Peluncuran ini menunjukkan komitmen TAYS untuk tetap menjadi yang terdepan dalam lanskap konsumen yang terus berkembang salah satunya dengan memperluas jangkauan pasar di Jepang. Adapun proses distribusi produk TRICKS di Jepang akan melalui jaringan yang dimiliki oleh Mixio Holding Incorporate dan para mitranya. Sebelumnya, TAYS dan Mixio Holding Incorporate telah menandatangani Perjanjian Kemitraan dan Investasi Strategis yang telah dilakukan di bulan lalu.
Alexander Anwar, CEO TAYS Bakers Senin (20/11/2023) mengatakan, “Langkah kolaboratif ini menunjukkan kesiapan TAYS untuk mengeksplor lebih jauh ke pasar internasional sekaligus memperkenalkan produk asal Indonesia kepada masyarakat Jepang. Selain itu, kami melihat respon masyarakat Jepang terhadap camilan TRICKS cukup positif dan hal ini juga yang mendorong kami optimis untuk masuk di pasar Jepang. Kami juga berterima kasih dengan Mixio Holdings Incorporated, melalui kerja sama ini diharapkan dapat membuka peluang positif lainnya di masa depan, ”
Proses pengiriman produk TRICKS rencananya akan dimulai pada Januari 2024, adapun varian rasa TRICKS yang akan dipasarkan di Jepang yaitu Original, Kimchi dan Asian BBQ. Nantinya, ketiga varian rasa ini dapat ditemukan di convenience store di Jepang.
Baca Juga
Pengusaha Mamin Prihatin Kebijakan Tarif Impor Trump Minta Pemerintah…
Menekan Konsumsi Gula: Pajak SSB atau Label Gizi, Mana yang Lebih…
CLEO Catat Kenaikan Laba Bersih Sebesar 46 Persen Sepanjang 2024
HOKI Berhasil Bukukan Penjualan Rp1,29 Triliun di Tahun 2024
Pizza Hut Indonesia Gelar Bukber Pizza 100 Meter di TMII, Hadirkan…
Industri Hari Ini

Kamis, 17 April 2025 - 16:00 WIB
Gawat! Pelonggaran TKDN & Pertek Bikin Cemas Pelaku Industri Elektronik
Sekretaris Jenderal Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) Daniel Suhardiman menyebut bahwa kebijakan pelonggaran TKDN dan Pertek dapat menyebabkan kekacauan di industri elekronik nasional. Bahkan,…

Kamis, 17 April 2025 - 15:54 WIB
ESSA Bagikan Dividen Sebesar Rp172,26 Miliar
PT ESSA Industries Indonesia Tbk. (ESSA), Perusahaan terbuka yang bergerak di sektor Energi dan Kimia melalui kilang LPG (Liquefied Petroleum Gas) dan pabrik Amoniak, mengumumkan pembagian dividen…

Kamis, 17 April 2025 - 15:51 WIB
Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA, Dorong Efisiensi Ekspor Nasional
Bank Mandiri terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan menghadirkan solusi layanan keuangan terbaik bagi nasabah wholesale, khususnya pelaku ekspor yang…

Kamis, 17 April 2025 - 14:58 WIB
Indonesia Luncurkan Indonesian Society of Regenerative Medicine
Dunia medis Indonesia memasuki babak baru dengan diselenggarakannya wisuda angkatan pertama program sertifikasi di bidang regenerative medicine yang diakui secara internasional. Acara ini digelar…

Kamis, 17 April 2025 - 14:52 WIB
T-Systems Indonesia Siap Garap Pasar Indonesia
Perusahaan teknologi yang berkantor Pusat di German menggarap pasar Indonesia dengan berbagai produk yang akan dipasarkan di korporasi bisnis di tanah air.
Komentar Berita