Keren Jadi Perbincangan! Jabra Merilis Dua Tipe Earbud Terbaik yang Pernah Ada untuk Memimpin Teknologi True Wireless Premium
Oleh : Kormen Barus | Selasa, 10 Oktober 2023 - 19:11 WIB
Jabra merilis dua tipe earbud terbaik yang pernah ada untuk memimpin teknologi true wireless premium
INDUSTRY.co.id, Jakarta-Jabra merilis dua tipe earbud terbaik yang pernah ada untuk memimpin teknologi true wireless premium.
Yang pertama adalah Elite 8 Active diuji sebagai earbuds terkuat dengan standar militer elektronik yang tahan banting, IP68, Jabra ShakeGrip dan Dolby Audio®.
Yang kedua adalah Elite 10 adalah earbuds kelas atas baru yang dioptimalkan untuk Dolby Atmos® dengan Dolby Head Tracking, dirancang untuk kenyamanan sepanjang hari dan panggilan yang jernih.
Kedua model baru ini adalah earbuds paling canggih dari Jabra hingga saat ini dengan Spatial Sound, Advanced ANC, umur baterai yang optimal, dan desain kompak untuk mendukung Anda dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-hari.
Jabra yang dikenal sebagai pemimpin dalam solusi Personal audio dan hybrid work, pada Selasa (10/10/2023) telah meluncurkan dua model Produk premium baru untuk memperluas jajaran earbuds nirkabel Elite mereka yang teratas.
Elite 8 Active, diuji sebagai earbuds terkuat di dunia* dan Elite 10, earbuds paling canggih dari Jabra untuk kegiatan Pekerjaan dan keseharian anda dengan panggilan telepon yang jernih, kenyamanan sepanjang hari, dan telah dioptimalkan untuk memberikan pengalaman Dolby Atmos yang lebih mendalam melalui Dolby Head Tracking.
Earbuds terkuat di dunia
Elite 8 Active, tambahan baru dari Jabra untuk seri “Active” nya, akan menetapkan standar baru untuk ketangguhan dan kenyamanan yang Didesign bukan sekadar digunakan untuk berlari atau berolahraga, Namun seri kali ini dirancang untuk daya tahan yang kuat dimana pun, dan kapanpun di sela kegiatan apapun., terlepas dari apa yang mereka telah pilih untuk lakukan dan kerjakan.
Earbud Elite 8 Active telah lulus semua tes yang diperlukan dalam Standar Pengujian Militer AS untuk Elektronik Tahan Banting (810H). Pengujian Ini mencakup segala hal mulai dari kelembaban dan suhu tinggi hingga hujan dan ketinggian. Elite 8 Active benar-benar kedap air saat tenggelam hingga 1,5 meter – Elite 8 active memiliki rating IP68, yang berarti earbud ini sepenuhnya tahan debu dan tahan air.
Sedangkan casing pengisiannya memiliki rating IP54 untuk tahan debu dan tahan percikan air. Selain itu, kami menguji Elite 8 Active melalui Highly Accelerated Corrosion Testing (HACT).
Tes pengujian tersebut mengharuskan earbud untuk melewati 11 siklus tes secara penuh, termasuk bertahan selama 2 jam pada suhu 40°C dengan kelembaban 93%, melewati uji percikan selama 15 menit di air laut, dan bertahan uji pemanasan selama 15 menit pada suhu 40°C, untuk membuktikan kualifikasi anti-korosi mereka. Semua ini dilakukan dengan pertimbangan untuk tetap aman dan nyaman saat dipakai di telinga dengan peningkatan cengkeraman yang diberikan oleh teknologi Jabra ShakeGrip™.
Meskipun earbuds Elite 8 Active dari Jabra bangga dengan ketangguhan dan ketahanannya, namun Elite 8 Active tidak mengorbankan kualitas suara atau estetika mereka. Elite 8 Active ini dibuat untuk memberikan kualitas suara yang luar biasa berkat Dolby Audio, yang memberikan suara jernih dan realistis untuk pengalaman mendengarkan yang lebih lama dan nyaman.
Teknologi Adaptive Hybrid Active Noise Cancellation (ANC) secara otomatis mengoptimalkan kinerja ANC sesuai dengan lingkungan Anda. Teknologi Wind Neutralizing HearThrough™ juga mengurangi gangguan angin tanpa menghalangi suara lalu lintas, memastikan keselamatan tanpa mengorbankan kualitas suara yang stabil.
Dengan teknologi panggilan 6-mikrofon dan filter pelindung dari gangguan angin, konektifitas pintar ke smartwatch yang stabil**, Google Assistant, Fast Pair, Swift Pair, dan Spotify Tap, serta daya tahan baterai hingga 8 jam (32 jam dengan casing), earbuds ini sama baiknya untuk bekerja maupun berolahraga.
Meningkatkan Pengalaman Mendengarkan Dolby Atmos Anda Earbuds terbaru dari Jabra Elite 10, menjanjikan kombinasi terbaik antara kenyamanan, suara, dan panggilan di mana saja, baik untuk pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari.
Earbuds nirkabel ini sejatinya dioptimalkan untuk menikmati konten dalam Dolby Atmos yang benar-benar megah dan mendalam, serta merupakan earbuds pertama dari Jabra yang mendukung Dolby HeadTracking.
Dolby Head Tracking mengajak pendengar secara realtime dengan menjaga mereka tetap berada di tengah panggung suara saat anda menggerakkan kepala, memberikan pengalaman suara yang lebih alami untuk semua hiburan favorit Anda, termasuk konten Dolby Atmos dan stereo.
Dan ketika tersedia Dolby HeadTracking yang dikombinasikan dengan konten Dolby Atmos maka akan meningkatkan kualitas suara dengan detail dan kejernihan yang luar biasa untuk pengalaman mendengarkan Dolby Atmos yang maksimal.
Elite 10 juga menghilangkan kebisingan di sekitar anda dengan dukungan Jabra Advanced Active Noise CancellationTM.. ANC yang sangat kuat ini akan secara otomatis menyesuaikan dengan kondisi lingkungan disekitar Anda. Hal tersebut dicapai melalui gelombang infrasonik yang mengukur saluran telinga dan algoritma yang mendeteksi kebocoran suara dan kondisi angin. Akibatnya, earbuds akan secara otomatis beralih ke tingkat ANC tertinggi di lingkungan yang lebih bising dan mengurangi tingkatannya di tempat yang lebih tenang.
Dirancang dengan pembelajaran dari Elite 7 Pro untuk kenyamanan pemakaian dan Elite 85t untuk kenyamanan sepanjang hari, Jabra elite 10 adalah yang pertama dalam jajaran earbuds nirkabel sejati milik Jabra yang menawarkan teknologi Jabra ComfortFit untuk kenyamanan yang paling alami, ringan, dan mengurangi efek sumbatan telinga, berkat desain semi-terbuka yang mengurangi tekanan telinga, memungkinkan pengguna berjalan dan berbicara dengan nyaman.
Pada Setiap permukaan yang bersentuhan dengan telinga terbuat dari silikon lembut untuk pemakaian yang nyaman sepanjang hari. Earbuds ini juga dirancang untuk berbagai bentuk dan ukuran telinga yang pastinya lebih baik dan lebih nyaman dari sebelumnya.
Elite 10 dilengkapi dengan teknologi panggilan 6-mikrofon untuk panggilan yang jernih, baterai 6 jam (27 jam dengan casing), termasuk cradle yang ramah kantong yang dioptimalkan untuk pengisian nirkabel, koneksi Bluetooth Multipoint, bantuan suara hands-
free, dan pairing yang mudah.
Calum MacDougall, SVP di Jabra, mengatakan, "Jabra telah berhasil dengan mengidentifikasi kebutuhan pengguna dan kemudian menerapkan kemampuan rekayasa audio uniknya untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Untuk Elite 10, kami fokus pada kenyamanan, panggilan, dan kinerja musik untuk memenuhi kebutuhan pengguna sepanjang hari, dari musik hingga pertemuan. Untuk Elite 8 Active, kami memenuhi kebutuhan pengguna untuk percaya diri menggunakan earbuds mereka, di mana pun mereka berada, dari pekerjaan hingga berolahraga."
Ashim Mathur, Wakil Presiden, Pemasaran APAC, Laboratorium Dolby, mengatakan, "Kami sangat senang bekerja sama dengan Jabra untuk meluncurkan Jabra Elite 8 dengan Dolby Audio dan Jabra Elite 10 dengan Dolby Head Tracking, memberikan pengalaman audio yang luar biasa dengan Dolby Atmos yang sangat immersif bagi Konsumen di indonesia."
Pengalaman Pengguna ", Ketika Jabra Elite 10 dipasangkan dengan perangkat Dolby Atmos dan konten Dolby Atmos, maka fitur Dolby Head Tracking lebih meningkatkan kualitas suara dengan detail, kejernihan, dan kedalaman yang luar
biasa."
Pricing and availability:
Jabra Elite 8 Active Exclusive Online Launcing sudah tersedia mulai 3 Oktober 2023 hingga 10 Oktober 2023 secara ekslusif hanya di JABRA OFFICIAL STORE di TOKOPEDIA dengan harga promosi Rp. 2.690.000, dengan ketersediaan varian warna: Navy, Caramel, Dark Grey. Temukan Lebih banyak di www.jabra.com/elite-8-active
• Hadiah disetiap pembelian:: Mulai dari 3 Oktober 2023 hingga 10 Oktober 2023, untuk 100 pembeli pertama Jabra Elite 8 Active akan mendapatkan free Dr.Rock Joie Rose Gold.
Jabra Elite 10 Exclusive Online Launcing sudah tersedia mulai 3 Oktober 2023 hingga 10 Oktober 2023 secara ekslusif hanya di JABRA OFFICIAL SHOP di SHOPEE. Dengan harga promosi Rp. 3.190.000, dengan ketersediaan varian warna:
Cream, Cocoa, Gloss Black, Titanium Black. Temukan lebih banyak informasi diwww.jabra.com/elite-10 • Hadiah disetiap pembelian:
Mulai dari 3 Oktober hingga 10 Oktober 2023, untuk 50 pembeli pertama Jabra Elite 10 akan mendapatkan free Dr.Rock Joi Rose Gold. Fitur Utama Elite 8 Active:
• Standar IP68 earbuds tahan debu, kedap air, tahan keringat, dan tahan jatuh hingga 1 meter Standar IP54 case tahan debu dan tahan percikan air.
• Suara yang jernih dan 3D Sound Dolby Audio
• Teknologi Jabra ShakeGrip™ untuk pas fitur yang aman dalam desain
yang elegan dan bebas guncangan
• Teknologi Wind Neutralizing HearThrough™ untuk kegiatan dalam dan luar ruangan
• Teknologi panggilan 6 mikrofon dengan jaringan perlindungan dari gangguan angin
• 6mm speaker
• Umur baterai hingga 8 jam dan hingga 32 jam dengan casing (ANC aktif)
• Koneksi smartwatch yang stabil**
• Google Assistant, Fast Pair, Swift Pair & Pemutaran Spotify
• Koneksi Bluetooth Multipoint
• Siap mendukung Bluetooth Low Energy (LE) & codec LC3, LC3plus
dengan pembaruan firmware di masa depan
Fitur Utama Elite 10:
• Dioptimalkan untuk Dolby Atmos dengan Dolby Head
Tracking, yang memungkinkan pengalaman Dolby Atmos yang
lebih mendalam.
• Teknologi Jabra ComfortFit untuk fitur fitting yang alami dan nyaman dengan
desain semi-terbuka untuk mengurangi tekanan pada telinga.
• Teknologi panggilan 6 mikrofon dengan algoritma canggih untuk
kejernihan panggilan yang lebih baik di berbagai kondisi lingkungan.
• Teknologi Jabra Advanced ANC yang memblokir 2 kali lebih banyak
kebisingan dibandingkan dengan ANC standar Jabra
• Teknologi HearThrough dengan Wind noise Protection yang memungkinkan
Anda mendengar suara di sekitar dengan lebih baik
• Baterai 6 jam (27 jam dengan casing) dengan ANC aktif, termasuk cradle
yang ramah kantong yang dioptimalkan untuk pengisian nirkabel.
• Standar IP57
• Koneksi Bluetooth Multipoint
• Bantuan suara hands-free, Fast Pair, Swift Pair, pemutaran Spotify
• Siap mendukung Bluetooth Low Energy (LE) & codec LC3, LC3plus
dengan pembaruan firmware di masa depan .
*Silahkan lihat informasi lebih lanjut di jabra.com/claims
**Kompatibel dengan smartwatch Yang mendukung Bluetooth profiles HFP, A2DP dan AVRCP
Komentar Berita