Asuransi Jasindo Mendukung Skema Pooling Fund Bencana untuk Meningkatkan Proteksi Barang Milik Negara

Oleh : Herry Barus | Selasa, 19 September 2023 - 13:46 WIB

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)
PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo mendukung skema Pooling Fund Bencana (PFB)yang dicanangkan oleh Pemerintah. Skema ini diharapkan dapat meningkatkan proteksi terhadap Barang Milik Negara (BMN) dari berbagai risiko bencana dan kerugian.

Diwe Novara, Direktur Pengembangan Bisnis Asuransi Jasindo, menjelaskan bahwa dengan skema PFB,diharapkan objek yang diasuransikan akan bertambah dan merambah kepada aset-aset Negara lainnyayang mendukung kegiatan masyarakat, sehingga pada akhirnya akan meningkatkan pendapatan premibagi Konsorsium Asuransi Barang Milik Negara (ABMN).

“Hal ini tentunya akan memperkuat posisi Konsorsium sebagai penanggung risiko, yang dapat dengan lebih efisien menjawab kebutuhan proteksi Asuransi BMN,” lanjutnya.

Sejak terbentuknya Konsorsium Asuransi BMN pada 2019 yang merupakan kelanjutan atas upayaKementerian Keuangan Republik Indonesia dalam melindungi aset Pemerintah melalui Peraturan MenteriKeuangan Nomor 97/PMK.06/2019 (sebelumnya Peraturan Menteri Keuangan Nomor247/PMK.06/2016), Asuransi Jasindo bersama mitra-mitra Konsorsium berkomitmen untuk memberikanpendampingan kepada K/L Pemerintah dalam proses pengasuransian aset-aset Negara, serta pelayananklaim yang responsif.

Kehadiran asuransi dalam perlindungan BMN tidak hanya berkaitan dengan risiko bencana alam, tetapijuga risiko kebakaran dan man-made disasterseperti kerusuhan dan terorisme, selain itu dengan adanyaAsuransi BMN diharapkan dapat menurunkan risiko keuangan atas kerusakan yang dapatmengganggu pelayanan terhadap masyarakat, serta mengurangi beban APBN untuk perbaikanatau penggantian Barang Milik Negara yang rusak.

“Dalam situasi seperti ini, asuransi akan memainkan peran penting dalam membantu Pemerintah mengatasi dampak yang ditimbulkan, contohnya pada proses perbaikan atau pembangunan kembali atasaset BMN yang mengalami kerugian atau terkena bencana akan dapat lebih mudah direalisasikandibandingkan menggunakan anggaran Negara secara langsung,” kata Diwe Novara.

Diharapkan pemahaman asuransi dan dampak risiko bencana alam di lingkungan pemerintah khususnyaAsuransi Barang Milik Negara (ABMN) terus meningkat, kedepan terdapat rencana pengembangan jenisaset Negara lainnya yang akan diasuransikan, seperti kendaraan/auto mobile, alat angkutan udara, alatangkutan perairan, jembatan, bendungan, inventaris dan sarana/prasarana gedung, serta mesin.

"Asuransi Jasindo berkomitmen untuk menjalankan setiap program Pemerintah dengan profesionalitasdan integritas yang tinggi. Kami percaya bahwa dengan kerja sama yang kuat dan komitmen bersama,kami dapat mendukung keberhasilan setiap program yang dicanangkan oleh Pemerintah, termasuk dalam hal proteksi aset-aset Negara," tutupnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dirut Utama BNI saat di Kantor Perwakilan di Sidney Australia

Minggu, 08 September 2024 - 07:58 WIB

Kantor Perwakilan BNI di Sydney Siap Disulap Jadi Kantor Cabang Tahun Depan

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali memperluas jaringan internasional dengan meresmikan Kantor Perwakilan BNI di Sydney, Australia.

Ichitan kembali temukan pemenang program Mendadak Jutawan 3 yang berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp300 juta, d Kiaracondong, Kota Bandung/

Sabtu, 07 September 2024 - 23:46 WIB

Mahasiswi Bandung Menangkan Rp300 Juta dari Tutup Botol Ichitan dalam Program Mendadak Jutawan 3

Ichitan temukan seorang siswi di Kota Bandung yang berhak mendapatkan uang tunia Rp300 juta karena berhasil memenagkan program Mendadak Jutawan 3.

Studio Tui rayakan perjalanan 3 tahun lewat fashion show Unfolding Petals.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:31 WIB

Unfolding Petals, Fashion Show Perayaan 3 Tahun Studio Tui

Studio Tui merayakan 3 tahun eksistensinya dengan menggelar fashion show bertajuk: Unfolding Petals.

Marsha Aruan kenalkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating yang baru diluncurkan Iswhite secara eksklusif di Shopee.

Sabtu, 07 September 2024 - 23:11 WIB

Gandeng Marsha Aruan, Iswhite Luncurkan AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating

Produk AHA BHA PHA Body Booster Exfoliating merupakan inovasi terbaru dari Iswhite yang dirancang khusus untuk memberikan perawatan kulit tubuh optimal.

TECNO POVA 6 Pro 5G

Sabtu, 07 September 2024 - 20:39 WIB

Lebih dari Sekadar Gaming, TECNO POVA 6 Pro 5G Hadir dengan Desain MiniLED dan Visual Layar Memukau

Melengkapi kecanggihan sebuah smartphone gaming, tidak hanya performa saja yang perlu diutamakan. Ada sejumlah aspek lainnya yang bisa dihadirkan agar bisa membawa pengalaman bermain game lebih…