Jadi Ketua TPN Ganjar Pranowo, Asosiasi Dunia Usaha Sarankan Ketua Umum Kadin Non Aktif Sementara

Oleh : Herry Barus | Kamis, 14 September 2023 - 09:51 WIB

Anggawira
Anggawira

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Ketua Umum Asosiasi Pemasok Energi, Mineral dan Batubara dan Energi Indonesia (ASPEBINDO) memberikantanggapan terkait berita yang menyebutkan keterlibatan Ketua KADIN, Bapak Arsjad Rasjid, dalam rapat TPN Ganjar Pranowo. Menurut Anggawira, penting bagi asosiasi dunia usaha seperti KADIN untuk menjaga sikap netral demi kestabilan ekonomi nasional.

"Kami sangat memahami dan menghargai komitmen individu dalam berkontribusi pada kehidupan berbangsa dan bernegara. Namun, asosiasi seperti KADIN memiliki peran penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, dan kestabilan ekonomi sangat tergantung pada kestabilan politik. Oleh karena itu, sangat penting bagi KADIN untuk tidak terlalu terlibat dalam dinamika politik praktis," ujar Anggawira di Jakarta (14/9).

Lebih lanjut, Anggawira menambahkan bahwa jika Arsjad Rasjid tetap ingin memegang posisi sebagai Ketua Tim Pemenangan, ada baiknya beliau menonaktifkan diri sementara dari kepengurusan KADIN.

"Ini untuk memastikan bahwa tidak ada benturan kepentingan dan agar KADIN tetap menjaga integritasnya sebagai wadah bisnis yang netral," jelas Sekretaris Jendral Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) itu.

Dia juga menekankan pentingnya dukungan konstruktif dari kalangan usaha.

"Dukungan dari kalangan usaha terhadap pemerintah atau figur politik tidak selalu harus berwujud keterlibatan langsung dalam dinamika politik. Dukungan bisa diwujudkan melalui usulan program konkrit, inovasi, maupun kerjasama sektoral yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat."

Keterlibatan tokoh bisnis dalam dinamika politik nasional selalu menarik perhatian publik. Namun kejelasan posisi dan batasan antara dunia bisnis dengan dunia politik tentu menjadi harapan banyak pihak.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…

Pameran SIAL Interfood

Kamis, 21 November 2024 - 11:19 WIB

Korea Pavilion Hadirkan 24 Brand Ternama di SIAL Interfood 2024

Kementerian Pertanian Republik Korea bersama dengan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT Center) berpartisipasi dalam Pameran Pangan Terbesar se-Indonesia, SIAL Interfood 2024 yang…