IMI Siap Gelar Berbagai Event Otomotif Darat, Laut/Danau dan Udara Serta Kejuaraan Internasional Hingga Akhir Tahun
Oleh : Herry Barus | Rabu, 13 September 2023 - 10:33 WIB
Ketum IMI Bambang Soesatyo
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, IMI mendapat kepercayaan FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai tuan rumah Roundtable Conference FIA Region Dua pada 18-19 September 2023 di Bali. IMI juga mendapatkan Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM) Grant, kontrak sebesar USD 50.000 dalam bentuk pemberian pelatihan dengan mengirimkan instruktur selama 2,5 tahun. Lokasi pelatihan di Pertamina Mandalika International Circuit. Tujuannya untuk melatih tenaga lokal dari mulai marshal, COC, medical, safety office, hingga race control, agar siap dan sesuai dengan standard penyelenggaraan balap internasional.
Selain tergabung dalam FIA dan FIM, IMI juga bergabung dalam Union Internationale Motonautique (UIM), sehingga Indonesia bisa menjadi tuan rumah F1H20 Poweboat selama lima tahun, sejak tahun 2023 dan akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Championship Air Race (WCAR) tahun depan.
"IMI juga telah menerima atlet World Championship Air Race Indonesia, Jeffrey Adrian, serta komunitas Air Race (Aero Motorsport) yang akan bergabung dalam keluarga besar IMI Mobilitas. Dengan demikian, Air Race Indonesia memiliki induk organisasi, sehingga Indonesia bisa menjadi tuan rumah penyelenggaraan World Championship Air Race (WCAR). Meneguhkan peran IMI dalam membina olahraga dan mobilitas otomotif di darat, air dan udara," ujar Bamsoet dalam Rapat Pleno Eksekutif IMI, di Jakarta, Selasa (12/9/23).
Turut hadir para pengurus IMI Pusat antara lain, Badan Pengawas Brigjen Pol (purn) Agus Sutisna, Bendahara Umum Iwan Budi Buana, Wakil Ketua Umum Organisasi M. Riyanto, Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil Ananda Mikola, Wakil Ketua Umum IT dan Digital Tengku Irvan Bahran, Wakil Ketua Umum Mobilitas Rifat Sungkar, Wakil Ketua Umum Hubungan Antar Lembaga Junaidi Elvis, Wakil Ketua Umum Promosi dan Komersil Effendy Gunawan, Deputi Wakil Ketua Umum Olahraga Motor Eddy Saputra, serta Komunikasi dan Media Dwi Nugroho dan Hasby Zamri.
Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, memasuki akhir tahun 2023, IMI masih menyiapkan berbagai event balap internasional bergengsi untuk Indonesia. Antara lain, FIA Asia Pacific Rally Championship (APRC) Asia Rally Cup di kawasan Danau Toba Sumatera Utara pada 22-24 September 2023. Puncaknya yakni MotoGP Mandalika pada 15-16 Oktober 2023 di NTB.
Di level kejuaraan nasional, antara lain akan diselenggarakan Grand Final Grasstrack dan Final Round Motocross Kejuaraan Nasional Grastrack - Motocross (Kejurnas GTX-MX) KASAL Cup JC Supertrack Championship 2023 di Sirkuit Jaharun, Deli Serdang, Sumatera Utara, pada 8 Oktober 2023. Sebagai bentuk sinergitas IMI bersama TNI AL, pemerintah daerah, serta JC Supertrack sebagai pihak swasta dalam .menggairahkan olahraga balap grasstrack dan motocross sekaligus membangkitkan perekonomian melalui UMKM, industri otomotif, serta peningkatan sport tourism.
"Selain itu, pada 28 Oktober 2023, IMI akan menghadirkan Digital Motorsport Center IMI di Black Stone Garage, di Jalan Hang Jebat 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Menghadirkan 10 simulator balap, sebagai pusat pelatihan balap digital yang bisa dimanfaatkan para pembalap maupun calon pembalap untuk latihan sebelum terjun ke sirkuit," jelas Bamsoet.
Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, pada pertengahan November 2023, IMI akan kembali menyelenggarakan seminar uji kompetensi bagi pemegang lisensi juri atau steward, pengawas lomba, pimpinan lomba, serta penyelenggara event yang masa berlakunya telah habis.
"Masih di November 2023, IMI juga akan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) oleh masing masing bidang dibawah koordinasi wakil ketua umum yang akan membahas secara khusus kalender event balap motor, mobil, digital motor sport dan program kegiatan IMI Mobility Tahun 2024," terang Bamsoet.
Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila dan Wakil Ketua Umum FKPPI ini menambahkan, hingga September 2023, total Kartu Tanda Anggota (KTA) IMI sudah mencapai 18.279 KTA. Selain hadir di 36 provinsi eksisting, IMI juga telah hadir di Provinsi Papua Selatan dan Papua Barat Daya. Menyusul akan hadir di Papua Tengah dan Papua Pegunungan. IMI juga telah hadir di 134 Kabupaten/Kota.
Dari 34 MoU yang sudah ditandatangani IMI dengan berbagai partner, 29 diantaranya sudah berjalan. Memberikan manfaat bagi pemegang KTA IMI. Antara lain, kerjasama dengan Citilink, serta Siloam Hospitals Group, dimana para pemegang kartu IMI mendapatkan diskon hingga 10 persen dari harga/atau nilai pelayanan kesehatan serta medis atas sarana, fasilitas, serta kapasitas dari 39 Rumah Sakit Siloam yang tersebar di berbagai daerah.
"IMI juga telah mempunyai media yaitu IMI Radio di frekuensi 96.7 FM. Serta IMI TV di platform Youtube, sebagai blueprint menghadirkan IMI TV di platform televisi digital. Selain itu, bersama pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII), IMI akan menghadirkan Museum Otomotif Indonesia di lahan seluas 4 hektar di TMII. Menjadikannya sebagai destinasi sport automotive unggulan di DKI Jakarta dan Indonesia pada umumnya," pungkas Bamsoet. (*)
Komentar Berita