Bisnis Kerja Sama Lisensi EF Kids & Teens Dorong Potensi Pengembangan SDM Unggul Lewat Bidang Pendidikan

Oleh : Hariyanto | Jumat, 01 September 2023 - 13:06 WIB

Dok. EF Kids & Teens
Dok. EF Kids & Teens

INDUSTRY.co.id - Jakarta – EF Kids & Teens merupakan perusahaan multinasional dengan jaringan sekolah Bahasa Inggris terbesar di dunia yang berkantor pusat di Lucerne, Swiss. Memiliki pengalaman lebih dari 50 tahun di dunia dan 30 tahun lebih di Indonesia, dengan lebih dari 87 sekolah tersebar di berbagai kota di Indonesia, yang berfokus dalam mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris anak usia 3 hingga 18 tahun, EF Kids & Teens Indonesia akan melakukan ekspansi bisnis secara agresif di awal tahun 2024 mendatang. 

Afan Suryadi, Country Director EF Kids & Teens Indonesia menyampaikan bahwa sejalan dengan komitmen EF untuk turut berkontribusi dalam kemajuan perekonomian Indonesia, EF bergerak pasti dalam melengkapi pembangunan dan pengembangan yang lebih eksponensial dengan melakukan ekspansi bisnis ke daerah atau wilayah potensial dan mengajak peran serta masyarakat dalam memajukan perekonomian melalui peningkatan produktivitas dan kualitas SDM.

“Berdasarkan market study yang telah dilakukan oleh EF Kids & Teens, terdapat daerah-daerah atau wilayah-wilayah potensial yang masih belum dijajaki oleh EF. Kami meyakini bahwa setiap orang berkesempatan untuk berkontribusi terhadap pengembangan dan pembangunan yang dapat mengakselerasi percepatan pertumbuhan ekonomi Indonesia,” kata Afan yang dikutip INDUSTRY.co.id, Jumat (1/9/2023).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukan pertumbuhan ekonomi triwulan II 2023 naik 5,17 persen dari periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar 5,04 persen. Pertumbuhan ekonomi Indonesia terbilang tinggi ditengah perlambatan ekonomi global, sehingga ke depannya, pertumbuhan ekonomi 2023 diperkirakan tetap kuat pada batas atas kisaran 4,5-5,3 persen. 

Dengan demikian, Indonesia masih dapat optimis namun realistis untuk terus memperkuat dan mengakselerasi pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan produktivitas dan pembangunan di berbagai sektor potensial di tengah tantangan global dan domestik yang dihadapi.

Dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Indonesia tahun 2023 menyebutkan peningkatan produktivitas diharapkan mampu mengantarkan Indonesia mencapai transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Dimana dalam transformasi ekonomi, dua diantaranya, adalah SDM berdaya saing dan produktivitas di sektor ekonomi. 

Dengan memanfaatkan sektor bisnis kerja sama lisensi di bidang pendidikan, EF optimis Indonesia mampu mengakselerasi percepatan pengembangan dan pembangunan terutama dalam peningkatan ekonomi Indonesia. 

“Kami percaya bahwa setiap wilayah atau kota memiliki potensinya masing-masing yang perlu dikembangkan melalui pendidikan, salah satunya pengembangan kemampuan bahasa Inggris. Dengan menghadirkan EF Center di kota masing-masing mampu mendukung peningkatan kualitas SDM yang nantinya dapat berdampak bagi produktivitas berbagai sektor di wilayah tersebut,” kata Andika Ekaputri, Regional Director EF Kids & Teens.

Sebagai tahap awal dari rencana ekpansi ini, EF Kids & Teens Indonesia menjadikan perhelatan 21st IFRA Business Expo 2023 yang diselenggarakan pada 25-27 Agustus 2023 di ICE BSD sebagai momentum EF dalam mengenalkan model bisnisnya. 

IFRA merupakan pameran bisnis lisensi, waralaba dan kemitraan terbesar yang telah diselenggarakan lebih dari dua dekade, dengan demikian EF berharap melalui pameran ini dapat mengenalkan bisnis lisensi EF Kids & Teens kepada calon partner potensial yang memiliki kesamaan visi dan misi untuk memajukan Indonesia melalui Pendidikan.

 

 

 

 

 

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kerjasama BDx Data Centers dan APJII

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:54 WIB

Perkuat Infrastruktur Digital Indonesia, BDx Data Centers Jalin Kemitraan Strategis dengan APJII

BDx Data Centers, operator pusat data terbesar di Indonesia dan platform pusat data netral operator dengan pertumbuhan tercepat di Asia-Pasifik – BDx, mengumumkan perjanjian kerjasama strategis…

Lenzing

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:24 WIB

Lenzing Perluas Portofolio Lenzing Lyocell Fill untuk Tekstil Rumah dan Pakaian

Lenzing Group, penyedia serat selulosa regenerasi terkemuka untuk industri tekstil dan nonwoven, mengumumkan perluasan portofolio Lenzing™ Lyocell Fill dalam keluarga serat Tencel™.

Densus 88 (Foto Dok Industry.co.id)

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:05 WIB

Indonesia Catatkan Rekor Penanggulangan Terorisme 10 Tahun Terakhir

Jakarta- Haidar Alwi Institute (HAI) mengungkap bahwa Indonesia berhasil mencatatkan rekor penanggulangan terorisme dalam 10 tahun terakhir.

Chubb Life dan Dompet Dhuafa mengadakan acara bertajuk "Literasi untuk Negeri & Dukungan Chubb Life Indonesia untuk Perempuan dan Pegiat UMKM" di Kabupaten Sragen.

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:03 WIB

Chubb Life dan Dompet Dhuafa Dukung Pemberdayaan dan Literasi Finansial untuk Eks Pekerja Migran Indonesia

Chubb Life dan Dompet Dhuafa mengadakan acara bertajuk "Literasi untuk Negeri & Dukungan Chubb Life Indonesia untuk Perempuan dan Pegiat UMKM" di Kabupaten Sragen, bekerja sama dengan Dinas…

Daewoong

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:43 WIB

Daewoong Pelopor Transfer Teknologi Sel NK Pertama di Indonesia, Solusi Mutakhir Pengobatan Anti-Kanker

Daewoong melakukan transfer teknologi sel NK mutakhir ke Indonesia yang menjadi momen penting dalam pengobatan anti-kanker di Indonesia.