Siloam dan BNI Meluncurkan Produk Co-Branding Kartu Kredit BNI x Siloam Hospitals

Oleh : Herry Barus | Rabu, 09 Agustus 2023 - 13:37 WIB

Siloam dan BNI Meluncurkan Produk Co-Branding Kartu Kredit BNI x Siloam Hospitals
Siloam dan BNI Meluncurkan Produk Co-Branding Kartu Kredit BNI x Siloam Hospitals

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Grup RS Siloam (Siloam) dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BNI) pada hari ini meluncurkan produk co-branding pertama dalam bidang kesehatan berupa Kartu Kredit BNI x Siloam Hospitals. Peluncuran produk ini dihadiri oleh Managing Director Grup RS Siloam, Ibu Caroline Riady, Direktur Grup RS Siloam, Bapak Hendy Widjaja, Direktur Digital & Integrated Transaction Banking BNI, Ibu Corina Leyla Karnalies, dan Group Head Card Business Division, Ibu Grace Situmeang.

Menurut Asosiasi Kartu Kredit Indonesia, jumlah kartu kredit yang beredar di Indonesia hingga Juli 2023 mencapai lebih dari 17 juta kartu, sementara rata-rata transaksi kartu kredit mencapai lebih dari Rp310 milyar per bulannya sepanjang tahun 2023. Selain itu, dilansir dari Badan Pusat Statistik Indonesia, sebanyak 55% konsumsi masyarakat perkotaan digunakan untuk kebutuhan non-makanan seperti pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM), listrik, kendaraan, dan pulsa. Namun hanya sedikit masyarakat yang menggunakan kartu kredit untuk berinvestasi kepada kesehatan pribadi.

Melihat hal ini, Grup RS Siloam dan BNI bersama-sama meluncurkan produk kartu kredit co-branding untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait kesehatannya sendiri. Kartu kredit ini dapat digunakan di seluruh jaringan rumah sakit Siloam yang tersebar di 23 provinsi di Indonesia dan dilengkapi dengan berbagai program menarik untuk mencapai hidup yang lebih sehat. Dengan cakupan pasien RS Siloam dan nasabah kartu kredit BNI, produk ini diharapkan dapat menjangkau lebih dari 5 juta masyarakat Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Dengan dukungan dari Mastercard, pemegang kartu dapat menikmati kenyamanan pembayaran nontunai, keamanan pembayaran yang tinggi, serta akses ke jaringan global Mastercard yang mencakup lebih dari 90 juta merchant di seluruh dunia.

Adapun, setiap orang yang memiliki Kartu Kredit BNI x Siloam Hospitals dapat menikmati berbagai fitur dan manfaat seperti Welcome Bonus dalam bentuk cashback sebesar Rp500.000 dengan minimal akumulasi transaksi di RS Siloam sebesar Rp5.000.000 dalam 1 bulan pertama setelah kartu disetujui.

Pemegang kartu Co-Branding ini juga akan langsung mendapatkan keuntungan 20% untuk layanan Medical Check Up termasuk layanan radiologi dan laboratorium berupa potongan langsung 10% dan cashback sebesar 10%. Selain itu, kamar rawat inap kelas VIP ke atas juga mendapatkan keuntungan hemat 10%. Nasabah Kartu Kredit BNI Siloam Hospitals juga bisa mendapatkan bebas biaya tahunan selama 2 tahun. Masih ada keuntungan lainnya, yaitu setiap transaksi di RS Siloam, nasabah bisa mendapat BNI Rewards Point hingga 3 kali lipat dan hemat hingga 50% dengan menggunakan poin.

Direktur Grup RS Siloam, Hendy Widjaja, Rabu (9/8/2023) , menyampaikan BNI merupakan partner co-branding pertama dari mitra perusahaan Siloam dan merupakan kebanggan untuk bekerja sama dengan salah satu penyedia jasa perbankan terbesar di Indonesia.

Kerjasama ini merupakan bentuk upaya proaktif Siloam untuk terus berinovasi dan bekolaborasi dengan berbagai pihak untuk terus memberikan kenyamanan dan kemudahan transaksi bagi untuk semua orang yang berobat ke RS Siloam.

“Kami berterima kasih atas dukungan dari BNI hingga kami berhasil meluncurkan produk co-branding Kartu Kredit untuk layanan kesehatan pertama di Indonesia. Dengan berbagai program kolaborasi ini, kami harap Siloam dapat lebih banyak memberikan perawatan dan layanan kesehatan berstandar internasional kepada pasien,” katanya.

 

Direktur Digital & Integrated Transaction Banking BNI, Corina Leyla Karnalies, menyampaikan Siloam memiliki 41 rumah sakit yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, dan kami menyambut hangat peluncuran Kartu Kredit BNI Siloam Hospitals untuk memberikan pengalaman yang lebih baik bagi semua orang yang ingin menjadi lebih sehat dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

“Hal ini juga menjadi salah satu pencapaian kami untuk terus berinovasi melalui kolaborasi dengan penyedia layanan jasa kesehatan untuk yang pertama kalinya di Indonesia dengan jangkauan paling luas, yaitu Grup RS Siloam,” ujarnya.

Corina menambahkan, untuk pengajuan Kartu Kredit BNI Siloam Hospitals kini juga mudah dengan proses digital, dimana calon nasabah dapat langsung melakukan pengajuan Kartu Kredit BNI Siloam Hospitals melalui e-from dengan URL bit.ly/kkbnisiloam.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Didukung Vitalong C, komunitas ALTIC gelar Grand Touring ke Baturaden, Jawa Tengah.

Senin, 18 November 2024 - 16:34 WIB

Bersama Vitalong C, Grand Touring Komunitas ALTIC Kembali ke Baturaden

Yang membedakan Grand Touring komunitas ALTIC kali ini adalah partisipasi anggota keluarga serta dukungan Vitalong C agar tetap prima selama perjalanan menuju Baturaden.

Pj Bupati Sumedang, Sekda Jabar Herman Suryatman dan Pendiri Technolife Evi Lusviana saat penjelasan uji coba makanan bergizi gratis

Senin, 18 November 2024 - 16:21 WIB

Dapur Satelit Diuji Coba Program Makan Bergizi Gratis di Sumedang

Program makan bergizi yang sedang digulirkan pemerintah mendapat respon positif di tingkat daerah. Uji coba makan bergizi digalakan, salah satunya di Kabupaten Sumedang, Jawa barat.

Turnamen sepakbola LJR Logistics Soccer Championship 2024 di Bekasi International Soccer Field, Kota Bekasi, Sabtu (16/11/2024).

Senin, 18 November 2024 - 16:20 WIB

LJR Logistics Dekatkan Pelanggan Dari Berbagai Industri Lewat Turnamen Sepakbola

Sejak didirikan lebih dari 22 tahun lalu, LJR Logistics telah berkembang menjadi perusahaan logistik terkemuka di Indonesia.

Propan Raya bersama LPJK Kementerian PUPR, mengadakan seminar Perlindungan Bangunan Gedung Terhadap Bahaya Kebakaran.

Senin, 18 November 2024 - 15:27 WIB

Minimalkan Potensi Kebakaran, Propan Gandeng LPJK Gelar Seminar

Kolaborasi Propan dan LPJK dalam seminar perlindungan bangunan gedung terhadap bahaya kebakaran menghadirkan narasumber dari berbagai pihak, baik dari pemerintahan, asosiasi, hingga pelaku bisnis.…

Stacks Harvard Hackathon

Senin, 18 November 2024 - 15:21 WIB

Hebat! Mahasiswa Prodi IT President University Raih Juara Stacks Harvard Hackathon di Harvard University AS

Jaya Iskandar, mahasiswa Prodi Teknologi Informasi (IT) President University tahun 2022 kembali berhasil mencatatkan prestasi gemilang dalam tiga bulan terakhir.