Laba Bersih Buana Finance Melesat 204 Persen pada 2022

Oleh : Abraham Sihombing | Selasa, 20 Juni 2023 - 09:49 WIB

Para komisaris dan Direktur PT Buana Finance Tbk berfoto bersama usai RUPST Perseroan di Jakarta, Senin (19/06/2023). (Foto: PT Buana Finance Tbk)
Para komisaris dan Direktur PT Buana Finance Tbk berfoto bersama usai RUPST Perseroan di Jakarta, Senin (19/06/2023). (Foto: PT Buana Finance Tbk)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Buana Finance Tbk (BBLD) membukukan laba bersih 2022 sebesar Rp87,46 miliar, melonjak 204,71% dibandingkan pada 2021 sebesar Rp28,70 miliar. Hal itu terungkap pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan Senin, (19/06/2023).

 

Secara umum, lonjakan laba bersih tersebut ditopang oleh peningkatan total pendapatan serta upaya efisiensi biaya yang menyebabkan total beban Perseroan pada tahun 2022 mengalami penurunan.

 

Secara umum kinerja Perseroan pada tahun 2022 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan tahun 2021. Total aset Perseroan untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2022 tercatat sebesar Rp4,63 triliun. Jumlah ini tumbuh 29,23% atau setara Rp1,05 triliun dari tahun 2021 yang tercatat sebesar Rp3,58 triliun.

 

Pertumbuhan total aset terutama disebabkan oleh kenaikan piutang pembiayaan yang mengalami kenaikan 23,56% dari sebelumnya Rp3,20 triliun menjadi Rp3,96 triliun. Perseroan mencatatkan total pendapatan sebesar Rp599,88 miliar di tahun 2022, naik 9,07% dibanding tahun 2021 sebesar Rp549,99 miliar.

 

Pencapaian ini membuat tingkat pengembalian atas modal (ROE) dari laba bersih Perseroan pada tahun 2022 tersebut adalah sebesar 6,83%, meningkat dibandingkan 2,34% pada tahun 2021.

 

Perseroan berhasil menjaga kualitas piutang dengan cukup baik, dimana tingkat piutang bermasalah (NonPerforming Financing - NPF) turun dari 2,63% di tahun 2021 menjadi 0,67% pada 2022.

 

Adapun tingkat piutang bermasalah diukur dari rasio antara jumlah piutang atas fasilitas yang telah jatuh tempo di atas 90 hari, yang tercatat Rp26,05 miliar, dibandingkan dengan jumlah piutang keseluruhan.***

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Retail Banking BSI Harry Gusti Utama (kiri) mewakili BSI meraih beberapa penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri Agama RI Nasaruddin Umar (tengah) dalam acara BPKH Annual Meeting & Banking Award 2024 di Jakarta

Minggu, 15 Desember 2024 - 17:03 WIB

BSI Catat Kenaikan Signifikan Tabungan Haji, Buktikan Kepercayaan Nasabah

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mencatat pertumbuhan signifikan jumlah pendaftar haji sepanjang 2024. Kenaikan ini menjadi bukti tingginya kepercayaan masyarakat terhadap layanan perbankan…

BRI Support Liga KG U-14

Minggu, 15 Desember 2024 - 16:29 WIB

BRI Jadi Sponsor Utama Liga Kompas U-14, Wujud Nyata Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Muda

Liga Kompas (LKG) U-14 Powered by BRI resmi dimulai pada Minggu, 15 Desember 2024, di Lapangan Kera Sakti, Puspitek, Tangerang Selatan. Kompetisi ini merupakan salah satu ajang sepak bola usia…

Pembicara SOUL Arsaningsih (tengah) bersama Marcom

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:43 WIB

Bongkar Rahasia Wellness di SOUL Conference 2024

Masalah kesehatan mental telah menjadi bagian yang tak terpisahkan di kehidupan masyarakat Indonesia. Merujuk pada laporan dari Indonesia-National Adolescent Mental Health Survey tahun 2022…

PT Pertamina International Shipping (PIS).

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:30 WIB

67 Tahun Pertamina: PIS Jaga Ketahanan Energi RI dan Terus Berlayar Harumkan Merah Putih

PT Pertamina International Shipping (PIS), terus memperkuat peran mendukung ketahanan energi nasional melalui sepak terjangnya di sepanjang tahun 2024. Peran PIS dalam mendukung ketahanan energi…

Gerbang Tol Padang

Minggu, 15 Desember 2024 - 13:25 WIB

Uji Coba Fungsional Tol Padang - Sicincin Dimulai Hari Ini, Hutama Karya Imbau Pengguna Jalan Tol Untuk Berhati - Hati

Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) resmi membuka uji coba fungsional ruas Tol Pekanbaru – Padang Seksi Padang – Sicincin hari ini, Minggu (15/12) dengan jam operasional terbatas pada…