Percepatan Pengembangan Kawasan Industri Weda Bay di Maluku Utara, Kementerian PUPR Survei Dukungan Infrastruktur

Oleh : Hariyanto | Kamis, 15 Juni 2023 - 11:35 WIB

Kawasan Industri Weda Bay
Kawasan Industri Weda Bay

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW) tengah melakukan kajian pengembangan kawasan sekitar Kawasan Industri (KI) Weda Bay yang berada di Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara. 

KI Weda Bay merupakan salah satu kawasan industri prioritas yang tercantum dalam RPJMN Tahun 2020-2024 dan Perpres No. 109 Tahun 2020 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN).

Kepala BPIW Yudha Mediawan mengatakan, BPIW telah mengeluarkan SK Nomor 18/KPTS/KW/2023 tanggal 18 April 2023, terkait penyusunan masterplan kajian pengembangan wilayah guna mendukung percepatan pengembangan infrastruktur lima KI strategis. 

“Penyusunan Rencana Pengembangan (Masterplan) Infrastruktur Perkotaan mendukung 5 (lima) kawasan industri strategis merupakan arahan Menteri PUPR. Lokus yang diarahkan menjadi masterplan yaitu Weda Bay, Sorowako, Morowali, Konawe, dan Tanjung Selor. Masterplan ini juga akan mendukung program penanganan jalan melalui Inpres Percepatan Peningkatan Konektivitas dari Direktorat Jenderal Bina Marga,” jelas Yudha yang dikutip INDUSTRY.co.id, Kamis (15/6/2023).

Yudha menambahkan, Provinsi Maluku Utara sendiri memiliki potensi pertambangan seperti nikel-kobal, tembaga, uranium, batu bara, aluminium/ bauksit, magnesit, pasir besi, emas dan perak. 

“KI Teluk Weda merupakan kawasan industri pertama terintegrasi di Indonesia yang diperuntukkan untuk memfasilitasi proses pengolahan mineral dan produksi komponen baterai kendaraan listrik,” tambah Yudha.

KI Weda Bay telah terbangun sejak 2016 dengan luas total Tahun 2022 mencapai ±5.000 Ha dan rencana pengembangan hingga ±15.000 Ha di bawah pengelolaan PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP). Penetapan KI Weda Bay sebagai PSN menyebabkan peningkatan perekonomian, dan saat ini telah menyerap tenaga kerja sejumlah ±61.180 pekerja, baik pekerja lokal maupun tenaga kerja asing. 

Berdasarkan hasil survei lapangan BPIW di KI Weda Bay, terdapat beberapa dukungan infrastruktur yang telah dilakukan oleh Kementerian PUPR dari berbagai sektor. Seperti sektor Sumber Daya Air, Bina Marga, Cipta Karya, dan Perumahan. 

“Pada TA 2015, telah dibangun Bendungan Kobe dekat daerah transmigrasi dengan sumber air dari Sungai Ake Kobe. Pada TA 2016-2017, dilakukan Pembangunan Jalan Nasional Ruas Weda – Sagea sepanjang 52,71 km untuk mendukung aksesibilitas ke KI Weda Bay. Kemudian, terdapat SPAM Fidi Jaya (20 liter/detik), Moreala (20 liter/detik), dan Pasir Putih (10 liter/detik), serta Pembangunan Rusunawa Wedana pada TA 2017 yang sudah diserah terima kepada Pemkab pada Tahun 2022,” terang Yudha.

Selanjutnya, berdasarkan hasil survei tersebut, terdapat beberapa isu strategis permasalahan di sekitar KI Weda Bay seperti aksesibilitas dari dan menuju kawasan industri yang belum maksimal, wilayah yang tidak tertata akibat alih fungsi DAS menjadi area permukiman, hingga belum terdapatnya drainase di beberapa titik sepanjang jalan akses.

“Terdapat pula peningkatan kebutuhan air baku dan munculnya kawasan kumuh, menurunnya kualitas dan aksesibilitas terhadap air bersih, pengelolaan persampahan yang buruk, serta belum terpenuhinya kebutuhan rumah layak huni. Sehingga diharapkan, kedepannya perlu dukungan infrastruktur Kementerian PUPR untuk mengatasi permasalahan tersebut,” tandas Yudha. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pixel

Senin, 03 Maret 2025 - 11:52 WIB

Komitmen Pixel Group dan KCIC Bangun Ekosistem Media Luar Ruang di Kereta Cepat Whoosh

Pixel Group, salah satu pemimpin industri periklanan, khususnya media luar ruang (Out-of-Home/OOH) dengan pengalaman lebih dari 20 tahun dan kehadiran di lebih dari 500 lokasi strategis di seluruh…

Direktur Manajemen Risiko PIS Mohammad Resa dalam perhelatan Fortune Summit 2025

Senin, 03 Maret 2025 - 11:43 WIB

Pertamina International Shipping Berkomitmen Dukung Industri Maritim RI  Bersaing di Kancah Dunia

Sebagai bagian dari ekosistem maritim nasional, PT Pertamina International Shipping (PIS) terus berkomitmen untuk mengharumkan merah putih di kancah internasional. Lewat peran aktif sebagai…

RedDoorz

Senin, 03 Maret 2025 - 11:37 WIB

Properti RedDoorz di Jawa Barat Tumbuh 218% Sejak 2019, Targetkan Peningkatan 30% di 2025

Platform teknologi multi-brand perhotelan dan akomodasi, RedDoorz mencatat pertumbuhan yang ekspansif di wilayah Jawa Barat, sejak memasuki area ini pada 2016 lalu.

ilustrasi malware

Senin, 03 Maret 2025 - 10:27 WIB

Kaspersky Temukan Serangan Baru Dengan Target Organisasi Industri di Asia Pasifik

Kaspersky ICS CERT menemukan sebuah kampanye yang menargetkan organisasi industri di kawasan Asia-Pasifik. Para penyerang menggunakan layanan cloud yang sah untuk mengelola malware dan menggunakan…

PGE kembali raih PROPER Emas

Senin, 03 Maret 2025 - 10:12 WIB

PGE Raih PROPER Emas ke-14 untuk Dua Wilayah Operasi, Area Kamojang dan Ulubelu

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) kembali meraih penghargaan PROPER Emas untuk dua wilayah operasinya, yaitu Area Kamojang dan Ulubelu. Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas…