Puspom TNI Sedang Investigasi Kasus-kasus Bentrok Oknum TNI & Polri

Oleh : Herry Barus | Senin, 01 Mei 2023 - 03:58 WIB

Puspom TNI Sedang Investigasi Kasus-kasus Bentrok Oknum TNI & Polri
Puspom TNI Sedang Investigasi Kasus-kasus Bentrok Oknum TNI & Polri

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Untuk kejadian-kejadian  di Kupang  NTT dan  Jeneponto Sulsel sedang  diinvestigasi oleh Pom TNI beserta Pom Angkatan dan Divpropam Polri.  Bahwa  berita atau pernyataan yang bukan bersumber dari Pom TNI adalah tidak benar. Demikian disampaikan oleh Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono di Jakarta, akhir pekan  lalu.

Kapuspen berharap kepada pihak-pihak yang tidak mengetahui peristiwa atau kejadian yang sebenarnya  agar jangan mengeluarkan statemen atau pernyataan yang dapat memperkeruh keadaan.  “Biarkanlah tim ivestigasi dari Puspom TNI, Pom Angkatan maupun dari Divpropam Polri bekerja secara profesional  sehingga kasusnya bisa diungkap secara objektif dan diselesaikan dengan sebaik-baiknya,” harap Laksda TNI  Julius.  Demikian keterangan dari Puspen TNI dan Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil

Pernyataan Kapuspen TNI tersebut terkait banyaknya komentar atau pernyataan yang beredar di masyarakat dan media sosial yang bahkan ikut memperkeruh suasana.  Sebagai mana yang sudah diketahui bahwa telah terjadi  bentrokan antara Polri dan TNI usai pertandingan final futsal di Gor Oepoi Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) Rabu (19/4) lalu. Pertandingan final futsal ini diketahui mempertemukan tim Polda NTT dengan tim futsal P dan K Kabupaten Sowe. Saat itu, anggota Denpom IX/Kupang bertugas menjaga keamanan, namun berakhir dengan kericuhan antara oknum Polri dengan Prajurit TNI di Kota Kupang.

Sebenarnya terkait kasus tersebut sudah diadakan perdamaian antara kedua belah pihak.  Bahkan Danpuspon TNI Laksda TNI Edwin S.H., M. Han., M.H. menyampaikan pernyataan bahwa Puspom TNI telah mengirim  Tim untuk melakukan investigasi peristiwa tersebut. Pernyataan Danpuspom TNI itu disampaikan dalam  konferensi pers di Puspen TNI, Cilangkap, Jaktim pada Jumat (21/4/2023).

Begitu juga dengan kasus Peristiwa penyerangan yang terjadi di Mapolres Jeneponto, Sulawesi Selatan pada Kamis, (27/4/2023), sekira pukul 01.45 WITA. Penyerangan ini diduga dilakukan oleh beberapa orang  tak dikenal. TNI PATRIOT NKRI.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

MODENA Pure Hub hadir di Jembatan Penyeberangan Multiguna Dukuh Atas, sediakan air minum gratis.

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

MODENA Pure Hub Hadir di JPM Dukuh Atas, Sediakan Air Minum Gratis

MODENA Pure Hub menyediakan air minum gratis sebagai bagian dari gerakan water refill movement, sekaligus mendorong gaya hidup berkelanjutan yang berfokus pada pengurangan penggunaan plastik…

Rock in Solo menjadi ajang bagi Trend Asia untuk menyuarakan isu-isu sosial dan lingkungan.

Senin, 16 Desember 2024 - 21:32 WIB

Trend Asia Kampanyekan #BersuaraTiapHari di Rock in Solo

Di festival musik tahunan Rock in Solo, Trend Asia Corner hadir sebagai ruang bagi pengunjung untuk merenungkan krisis iklim dan ketimpangan sosial yang semakin nyata di Indonesia.

Direktur Kepatuhan & Sumber Daya Manusia BSI Tribuana Tunggadewi (kanan kedua), Rektor Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Prof. Dr. Ir. Gunawan Budiyanto M.P., IPM (kiri kedua), Deputi Bidang Pelaporan & Pengawasan Kepatuhan PPATK Fithriadi (kanan) dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Yogyakarta Kusno Wibowo (kiri) saat menekan tombol simbolis lewat Groundbreaking Desa Binaan BSI - UMY

Senin, 16 Desember 2024 - 21:28 WIB

Perkuat Implementasi ESG, BSI Kembangkan Ekonomi dan Tanam Pohon di Desa Semoyo Yogyakarta

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) memperkuat dan mengembangkan ekonomi lokal dengan melakukan pemberdayaan masyarakat lewat Groundbreaking…

Bunda Arsaningsih saat menerima piagam Rekor Muri

Senin, 16 Desember 2024 - 20:30 WIB

Bedah Karma Indonesia: Solusi Holistik untuk Kesehatan Mental dan Spiritual Indonesia

Kehidupan modern yang semakin kompleks membuat isu kesehatan mental semakin penting di Indonesia. Pola hidup yang penuh tekanan, baik dari lingkungan pekerjaan, keluarga, maupun sosial, sering…

Produk Panasonic

Senin, 16 Desember 2024 - 20:05 WIB

Panasonic Hadirkan Solusi Cerdas Lewat Rangkaian Produk Small Home Appliances dan Water Solution Terbaru

Untuk menjawab kebutuhan masyarakat urban yang mengutamakan efisiensi dan kenyamanan, PT Panasonic Gobel Indonesia resmi meluncurkan tiga produk small home appliances terbaru; nanocare Hair…