Panglima TNI Laksamana Yudo Margono Tinjau Karya Bakti TNI Skala Besar Madiun

Oleh : Herry Barus | Minggu, 12 Maret 2023 - 05:00 WIB

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono Tinjau Karya Bakti TNI Skala Besar Madiun
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono Tinjau Karya Bakti TNI Skala Besar Madiun

INDUSTRY.co.id - Madiun-  Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. didampingi Ketua umum Dharma Pertiwi serta beberapa Pejabat Utama Mabes TNI meninjau pelaksanaan Karya Bakti TNI Skala Besar TA 2023 yang bertempat di Alun-alun Reksogati Caruban Jl. Alun-alun Barat kecamatan Mejayan Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Sabtu (11/3/2023).

Acara ini dimeriahkan  dengan pertunjukan Display Drumband dari AAL, Raider 501/Kostrad, SMU 3 Taruna dan SMK Model Caruban, reog ponorogo dan freefall Tri Matra dengan menggunakan pesawat CN-235 A-2904 di ketinggian 8000 – 10.000 Feet AGL oleh Kopassus (12 Personel), Denjaka (6 Personel) dan Kopasgat (6 Personel) dan pembagian sembako. Kemudian Panglima TNI menuju Pendopo Ronggo Djoemeno guna meninjau bakti sosial kesehatan, berupa: Pemberian santunan Thalasemia secara simbolis, Pembukaan perban mata pasien hasil operasi katarak yang dipandu oleh Dokter. Demikian keterangan dari Puspen TNI dan  Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Aidil

“Terima kasih kepada Pangdam V/Brw, sudah membantu program dari Mabes TNI dalam memantau serta membantu suksesnya Karya Bakti TNI Skala Besar Tahun 2023, Karya Bakti TNI Skala Besar saya prioritaskan di daerah.  Saya tekankan tidak perlu kecewa dan khawatir bahwa orang desa bisa menjadi orang sukses, terdapat beberapa anak desa yang sudah sukses,” jelas Panglima TNI.

Turut hadir dalam kunjungan kerja tersebut diantaranya Dankodiklatal, Wakil Gubernur Jatim, Pangdam V/Brw, Kapolda Jatim, Pangkorarmada II, Gubernur Akademi TNI AL, Pangdivif-2/Kostrad, Danpuspenerbal, Pangkoopsud II, Aspot Dirga Kasau, Waaster Kasad, Kadisopslatal, Kasdam V/Brw, Kasgartap III, Danlantamal V/Surabaya, Danpuskopaska, Dankodikdukum, Kadispsial, Danseskoal, Danpasmar 2 Marinir, Danlanud Iswahjudi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Karyawan SBI memberikan penjelasan tentang Serai Wangi kepada mahasiswa di kawasan lahan reklamasi batu gamping Pabrik Narogong, Jawa Barat.

Selasa, 22 April 2025 - 18:10 WIB

Budidaya Serai Wangi di Lahan Pascatambang, SIG Bangun Ekosistem Keberlanjutan di Pabrik Narogong, Jawa Barat

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) bersama entitas bisnisnya terus memperkuat komitmen keberlanjutan dalam pengelolaan lahan pascatambang dengan melakukan reklamasi dan revegetasi.…

Pekerja Berdaya, Hidup Sejahtera: Menyoroti Dinamika Industri Perkebunan Sawit di Kalimantan Barat

Selasa, 22 April 2025 - 17:54 WIB

Kontribusi ke APBN Capai Rp88 Triliun, Pekerja Sawit Soroti Dinamika Industri Perkebunan Sawit di Kalimantan Barat

Jakarta– Indonesia adalah produsen minyak kelapa sawit terbesar di dunia, dengan produksi mencapai 46,5 juta metrik ton pada tahun 2024, yang setara dengan sekitar 58% dari total produksi…

Ketua Umum HIMKI, Abdul Sobur saat pengukuhan pengurus DPD HIMKI Jepara Raya

Selasa, 22 April 2025 - 17:15 WIB

Ketum HIMKI: Produk Mebel dan Kerajinan Jepara Sukses Tembus ke Lebih dari 100 Negara

Berdasarkan catatan HIMKI, dengan nilai ekspor mebel dan kerajinan yang menembus lebih dari 300 juta dolar AS pada tahun lalu, Jepara menyumbang lebih dari 35 persen dari total ekspor mebel…

Jubir Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arif

Selasa, 22 April 2025 - 17:00 WIB

Kemenperin Tegaskan Hingga Saat ini Belum Ada Kebijakan TKDN untuk ICT

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyampaikan bahwa hingga saat ini belum ada kebijakan atau regulasi khusus terkait dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Information Communication…

Wamenkop, Ferry Juliantono

Selasa, 22 April 2025 - 16:50 WIB

Sukseskan Program MGB, Wamenkop Dukung Koperasi Perbanyak Rumah Pengolahan Susu di Daerah

Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono menyatakan kesiapannya untuk membantu memperbanyak tempat pengolahan susu milik koperasi di seluruh Indonesia. Pasalnya, Rumah Susu milik koperasi…