Masuki Musim Tanam Maret, Pupuk Kaltim Pastikan Stok Pupuk Aman
Oleh : Herry Barus | Jumat, 03 Maret 2023 - 05:49 WIB

Masuki Musim Tanam Maret, Pupuk Kaltim Pastikan Stok Pupuk Aman
INDUSTRY.co.id - Bontang - Memasuki Bulan Maret, PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim/PKT) kembali memastikan produksi dan distribusi pupuk aman selama periode Musim Tanam Pertama 2023 (Maret-April 2023) lewat produksi 5 pabrik amoniak, 5 pabrik urea dan 3 pabrik NPK serta 137 gudang yang tersebar di seluruh Indonesia. Dengan total kapasitas produksi 2,7 juta MT/tahun untuk ammonia, 3,4 juta MT/tahun untuk jenis Urea, dan 350 ribu MT/tahun untuk NPK, PKT berkomitmen untuk terus mendukung Ketahanan Pangan Nasional dengan memastikan stok pupuk aman dan tersedia untuk para petani di seluruh wilayah Indonesia.
SVP Transformasi Bisnis PKT, Wisnu Ramadhani mengungkapkan “Menjelang musim tanam Maret 2023, PKT akan mendukung penuh ketercukupan pupuk di gudang-gudang distribusi dan memastikan bahwa pupuk-pupuk tersedia bagi para petani yang membutuhkan. Adapun stok pupuk yang kami persiapkan untuk musim tanam Maret 2023 ini adalah sebesar 172.433 ton stok pupuk urea bersubsidi dan 7.320 ton NPK formula khusus, serta 342.553 ton pupuk urea non subsidi dan 36.056 ton NPK non subsidi (Per 28 Februari 2023). Seluruh stok ini terjamin tersedia di wilayah-wilayah yang menjadi tanggung jawab PKT.”
Lebih lagi, guna menjamin produksi pupuk tepat sesuai dengan target yang sudah ditetapkan, PKT terus berupaya melakukan program-program perbaikan TA (Turn Around) dan pemeliharaan pabrik sesuai dengan kondisi musim tanam. Hal tersebut salah satunya diwujudkan dengan memastikan operational excellence yang dijalankan dengan baik dan optimal sehingga dapat memenuhi produksi dan stok sesuai dengan target yang ditetapkan oleh Pupuk Indonesia dan Kementerian.
Dalam rangka memastikan sarana dan prasarana distribusi, PKT menjamin ketersediaan gudang yang cukup melalui sistem sewa gudang di berbagai wilayah dan melibatkan sejumlah pihak agar mampu mengatur ketersediaan stok di setiap gudang. Saat ini, PKT memiliki 137 gudang sewa dan pengelola stok (stakeholder) yang berlokasi di Kalimantan, Sulawesi, NTB, Surabaya, Semarang, Medan, Dumai dan NTT. Dengan begitu para petani, kios dan distributor yang berada di seluruh kabupaten wilayah PKT dapat lebih mudah untuk mengambil barang di gudang terdekat.
“PKT senantiasa bekerja sama dengan entitas-entitas di bawah Pupuk Indonesia Grup, tim produksi, dan tim distribusi untuk merencanakan berapa kebutuhan dari setiap provinsi lewat sinergi pengelolaan gudang dan distribusi pupuk yang berawal dari Bontang kemudian disebar ke sejumlah daerah di hampir 2/3 wilayah Indonesia. PKT juga berkomitmen dalam memastikan pupuk-pupuk dapat dikirim ke daerah lini 3 dengan rutin melakukan rapat S&OP. Rapat ini rutin dilakukan setiap bulan untuk melakukan perencanaan pengiriman 3 bulan ke depan” tambah Wisnu Ramadhani.
Selain mendorong ketahanan pangan melalui ketersediaan stok, saat ini PKT juga memprioritaskan produksi pupuk dan memastikan ketersediaan stok khususnya di wilayah Timur dengan memperluas produksinya dengan mengembangkan kawasan industri pupuk di Fakfak, Papua Barat. Kawasan industri Papua Barat sebelumnya telah diresmikan dan akan dioperasikan di tahun 2027 untuk menambah lagi kapasitas produksi untuk memajukan ketahanan pangan nasional.
Baca Juga
Indonesia Pacu Hilirisasi Petrokimia dan Gas di Era Prabowo, Dorong…
Tanda Tangani Kontrak EPC, Pupuk Kaltim Siap Bangun Pabrik Soda Ash…
Dukung Kemandirian Industri, Pupuk Kaltim Siap Bangun Pabrik Soda…
Perketat Pengawasan Pupuk Subsidi, Pupuk Indonesia: Pelanggaran HET…
Delta Giri Wacana Optimistis Dorong Penguatan Sektor Pangan Nasional
Industri Hari Ini

Selasa, 25 Maret 2025 - 08:14 WIB
Centratama Terus Berkembang dan Memperkuat Konektivitas di Indonesia
Jakarta– PT Centratama Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Centratama), anak perusahaan EdgePoint Infrastructure (EdgePoint), baru saja mencatatkan pencapaian baru di Indonesia. Perusahaan kini…

Selasa, 25 Maret 2025 - 07:52 WIB
Benahi Kinerja Keuangan, ID FOOD Berhasil Turunkan Utang
Jakarta – Holding BUMN Pangan ID FOOD menyiapkan sejumlah strategi untuk memastikan perbaikan kinerja operasional dan keuangan di tahun 2025. Hal tersebut disampaikan VP Sekretaris Perusahaan…

Selasa, 25 Maret 2025 - 06:05 WIB
Menuju Industri Hijau, Kemenperin Minta Perusahaan Lapor Data Emisi Lewat SIINas
Kementerian Perindustrian berkomitmen mengakselerasi pelaksanaan kebijakan dekarbonisasi industri serta pengendalian emisi industri di Indonesia. Hal ini untuk memperbaiki dan menjaga kualitas…

Selasa, 25 Maret 2025 - 04:07 WIB
Wamenlu Anis Matta Kagumi Zona Madina Dompet Dhuafa, Berdaya Dari Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf
Zona Madina merupakan kawasan pemberdayaan masyarakat yang dibangun di atas tanah wakaf seluas 8,5 hektar di Parung, Bogor. Kawasan ini menjadi etalase berbagai program pemberdayaan Dompet Dhuafa,…

Selasa, 25 Maret 2025 - 03:51 WIB
Berikut Keunggulan Salurkan Zakat Melalui Lembaga Amil Zakat
Setiap muslim wajib membayar zakat fitrah untuk dirinya sendiri sebelum hari raya tiba. Namun, bagaimana cara menyalurkan zakat fitrah yang benar? Apakah boleh kita salurkan langsung kepada…
Komentar Berita