KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Strategis

Oleh : Herry Barus | Minggu, 12 Februari 2023 - 06:00 WIB

 KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Strategis
KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Strategis

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) tiga jabatan strategis TNI AL yakni Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL), Kepala Dinas Administrasi Personel Angkatan Laut (Kadisminpersal) dan Kepala Dinas Keuangan Angkatan Laut (Kadiskual) bertempat di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (10/02/2023).

Disampaikan oleh Kasal saat memimpin acara tersebut bahwa, serah terima jabatan merupakan perwujudan dari proses pembinaan personel secara berkesinambungan dan menyeluruh. Lebih lanjut Kasal berharap, melalui rotasi kepemimpinan, dapat menjadi momentum dalam upaya peningkatan pembinaan organisasi ke arah yang lebih baik. Demikian Keterangan dari Dispen TNI dan Dispenal.

Jabatan Gubernur AAL diserahterimakan dari Laksamana Muda TNI Denih Hendrata kepada Brigadir Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Komandan Korps Marinir. Jabatan Kadisminpersal diserahterimakan dari Laksamana Pertama TNI Deni Herman kepada Laksamana Pertama TNI Ashari Alamsyah yang sebelumnya menjabat sebagai Danguspurla Koarmada III.

Serta jabatan Kadiskual diserahterimakan dari Laksamana Pertama TNI Poedji Santoso kepada Kolonel Laut (S) Imam Subarkah, dimana sebelumnya merupakan Paban IV Progar, Staf Perencanaan Kasal.

“Terimakasih serta apresiasi yang tinggi saya sampaikan kepada para pejabat lama. Kepada para pejabat baru saya ucapkan selamat, saya percaya, dengan karakter, tekad, dedikasi dan pengalaman tugas di kedinasan sebelumnya, para pejabat baru akan mampu mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya,” tegas Laksamana TNI Muhammad Ali

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Mercure Madiun.

Senin, 06 Januari 2025 - 22:46 WIB

Mercure Madiun Sambut Tamu Februari 2025 dengan Sentuhan Lokal yang Unik

Terinspirasi oleh Kota Madiun yang disebut Kota Industri Kereta Api lokal terbesar di Indonesia, Mercure Madiun turut merayakan warisan industri lokal melalui desain lobi yang mengusung tema…

Mowilex Raih Sertifikasi CarbonNeutral.

Senin, 06 Januari 2025 - 22:37 WIB

Mowilex Raih Sertifikasi CarbonNeutral untuk Keenam Kalinya

PT Mowilex Indonesia meraih sertifikasi CarbonNeutral® enam kali berturut-turut dari Climate Impact Partners.

Direktur Utama SIG, Donny Arsal (kedua kiri), Direktur Supply Chain SIG, Yosviandri (keempat kiri) serta Wakil Direktur Utama BTN, Oni Febriarto Rahardjo (tengah) saat mengunjungi rumah contoh Bata Interlock Presisi SIG di Bambu Apus, Jakarta Timur, pada Jumat (27/12/2024).

Senin, 06 Januari 2025 - 20:27 WIB

Kunjungi Rumah Contoh Bata Interlock Presisi SIG, Pengembang Properti Nasional Kian Optimis Dukung Program 3 Juta Rumah

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) semakin menunjukkan komitmennya untuk mendukung pemerintah mencapai target 3 juta rumah per tahun melalui penguatan kolaborasi dengan para pemangku…

Menkop Budi Arie Setiadi saat menghadiri peluncuran program Makan Bergizi Gratis (MBG) perdana di SD Angkasa 5 Halim Perdanakusuma Jakarta

Senin, 06 Januari 2025 - 20:10 WIB

Menkop Budi Arie Gelar Kick Off Program MBG di SD Angkasa 5 Halim, Jakarta

Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi menghadiri peluncuran program Makan Bergizi Gratis (MBG) perdana di SD Angkasa 5 Halim Perdanakusuma Jakarta, Senin (6/01).

Apple (Ist)

Senin, 06 Januari 2025 - 19:20 WIB

Ekonom Ini Angkat Suara Soal Investasi Apple: Angka USD 1 Miliar Masih Jauh dari Ideal

Ekonom sekaligus Guru Besar Tetap Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Profesor Telisa Aulia Falianty menilai, wacana investasi Apple sebesar USD1 Miliar masih kurang. Melihat…