Menhan Prabowo Subianto Lepas Keberangkatan Bantuan Kemanusiaan RI untuk Turki
Oleh : Herry Barus | Sabtu, 11 Februari 2023 - 15:36 WIB

Menhan Prabowo SubiantoLepas Keberangkatan Bantuan Kemanusiaan RI untuk Turki
INDUSTRY.co.id - Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto melepas keberangkatan pengiriman bantuan kemanusiaan ke Turki yang mengalami musibah bencana gempa. Bantuan itu diangkut menggunakan Pesawat TNI AU Hercules C130 dan Boeing 737, yang diberangkatkan dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (11/2/2023).
Pengiriman bantuan kemanusiaan ke Turki ini sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo di mana jalinan hubungan diplomatik Indonesia dan Turki sudah terjalin erat sejak lama. “Ada makanan, sepatu boots, baju hujan, selimut, dan kita akan terus kirim,” ujar Menhan Prabowo pada konferensi pers.
Adapun Indonesia akan mengirimkan tim medis dari TNI, “Medis itu akan menyusul semua dengan tim media dari TNI dan dari Kementerian Kesehatan,” kata Menhan Prabowo. Demikian keterangan dari Dispen TNI dan Biro Humas Setjen Kemhan
Menhan Prabowo juga menjelaskan bahwa selanjutnya akan dikirim pula bantuan untuk Suriah.
Dalam pelepasan keberangkatan bantuan untuk Turki ini turut hadir Menko PMK Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P., Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto dan Kabasarnas Marsdya TNI Henri Alfiandi serta sejumlah pejabat Kemhan lainnya.
Menko PMK dalam sambutannya mengatakan, bahwa semoga bantuan ini dapat meringankan penanganan darurat bencana sehingga Turki dapat segera pulih kembali dari bencana.
Total muatan bantuan dari Kemhan sebesar 5.441 kg berupa 4.000 stel jas hujan, 1.000 pasang sepatu boots dan 3.500 helai selimut. Bantuan ini disesuaikan dengan kondisi cuaca di Turkiye yang saat ini mencapai suhu di bawah 7 derajat celcius. Adapun muatan bantuan dari BNPB dan Basarnas. Bantuan ini tergabung dalam program “Emergency Medical Team” (EMT).
Selain berupa barang, program EMT juga terdiri dari bantuan tenaga kesehatan militer TNI maupun dari Kementerian Kesehatan.
Personel TNI yang dikirim berasal dari TNI AD, TNI AL, TNI AU dan Puskes TNI sejumlah 17 orang yang terdiri dokter umum, perawat serta dokter spesialis anastesi, bedah tulang, bedah umum, anak, dan penyakit dalam. Selain itu, Puskes TNI juga membawa obat-obatan untuk pengobatan korban bencana.
Sementara akan diberangkatkan secara terpisah, bantuan kemanusiaan Medium Utility Search And Rescue (MUSAR) yang terdiri dari 20 personel Zeni TNI AD beserta peralatan untuk pencarian dan pertolongan, yang memiliki kemampuan konstruksi dan operator dari Satuan Zeni Konstruksi maupun Zeni Kostrad dipimpin perwira setingkat Letnan Kolonel serta personel dari Basarnas.
Pesawat TNI AU yang digunakan untuk mengangkut bantuan kemanusiaan ke Turkiye pada Sabtu ini adalah Boeing B737-400 Noreg A-7308 dari Skadron Udara 17 dengan pilot Mayor Pnb Arief R. Hakim dan Mayor Pnb Kresna Hendra W beserta crew, serta Pesawat C-130 Hercules Noreg A-1326 dari Skadud 32 dengan pilot Ltk Pnb Yudi Bandung dan Mayor Pnb Andang Rohiman beserta crew. (Biro Humas Setjen Kemhan
Baca Juga
BPKH Luncurkan Program Berkah Ramadan 2025: Menebar Manfaat Menguatkan…
BPKH Limited Luncurkan 60 Unit Bus Baru untuk Layanan Jemaah Haji…
Temukan Kejanggalan LHKPN Deddy Sitorus, Haidar Alwi Minta KPK Turun…
Solusi Carut-Marut Singkong dan Industri Tapioka, MSI Perkuat Koordinasi…
Jarak Aman Serukan Perjalanan Mudik Rendah Risiko
Industri Hari Ini

Selasa, 18 Maret 2025 - 07:28 WIB
Jadi Tempat Ibadah Favorit Saat Ramadan, Masjid Istiqlal Buktikan Komitmen SIG dalam Membangun Negeri
Jakarta – Masjid Istiqlal di Jakarta menjadi tempat favorit umat Islam untuk menjalankan ibadah pada bulan Ramadan. Selain faktor kenyamanan, pengelola masjid Istiqlal rutin menyelenggarakan…

Selasa, 18 Maret 2025 - 05:34 WIB
Ketua Komisi VI DPR RI Apresiasi Langkah Strategis Telkom Perkuat Ekosistem Data Center Indonesia
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menerima kunjungan dari Komisi VI DPR RI ke Hyperscale Data Center (HDC) Cikarang milik NeutraDC, anak usaha Telkom yang bergerak di industri data…

Selasa, 18 Maret 2025 - 05:28 WIB
Telkom Kembangkan Desa Wisata Berbasis Konservasi di Desa Kramat Purbalingga
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) sebagai perusahaan digital telekomunikasi terdepan di Indonesia, turut berkomitmen dalam mendorong pembangunan Indonesia melalui berbagai bidang, salah…

Senin, 17 Maret 2025 - 21:42 WIB
Zakat di Ujung Jari, Super Apps BRImo Hadirkan Solusi Praktis untuk Masyarakat di Bulan Ramadan
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus berkomitmen memberikan kemudahan layanan keuangan bagi masyarakat selama bulan suci Ramadan melalui super apps BRImo. Dengan fitur inovatif…

Senin, 17 Maret 2025 - 20:41 WIB
Sembilan Tahun Berjalan, Puncak Program “Gerakan Masjid Bersih 2025” Digelar di Jakarta: Telah Dukung Kebersihan dan Kehigienisan 270.000 Masjid di Bulan Ramadan
Wipol menggelar puncak rangkaian program “Gerakan Masjid Bersih 2025” di Masjid Raya Pondok Indah. “Gerakan Masjid Bersih” adalah inisiatif sosial berkelanjutan hasil kolaborasi Dewan…
Komentar Berita