Prajurit Korps Marinir dan Prajurit USMC Berlatih Jungle Survival

Oleh : Herry Barus | Kamis, 15 Desember 2022 - 05:45 WIB

Prajurit Korps Marinir dan Prajurit USMC Berlatih Jungle Survival
Prajurit Korps Marinir dan Prajurit USMC Berlatih Jungle Survival

INDUSTRY.co.id - Situbondo- Dalam rangka melatih kemampuan untuk dapat bertahan hidup di hutan, prajurit Korps Marinir dan US Marine Corps (USMC) melaksanakan latihan Jungle Survival di Puslatmar 5 Baluran Karangtekok, Situbondo, Jawa Timur. Rabu (14/12/2022).

Jungle survival merupakan ilmu .bertahan hidup dalam keadaan darurat dengan memanfaatkan alam sekitar agar dapat bertahan hidup. Kegiatan diawali dengan pemberian materi tentang navigasi darat, mengesan jejak, pemanfaatan sumberdaya alam yang dapat digunakan untuk bertahan hidup serta cara mengolahnya di hutan. Kegiatan tersebut juga selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono agar senantiasa membangun SDM yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP selaku Dansatgas Korps Marinir seperti disampaikan Dispen Kormat menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mengasah kembali naluri prajurit untuk dapat bertahan hidup dengan cara memanfaatkan alam sekitar. Dimana kesiapan mental dan fisik merupakan kunci utama keberhasilan survivor untuk dapat bertahan hidup.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian dari Latihan Bersama Cooperation Afloat Readiness And Training (CARAT) tahun 2022.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi industri petrokimia

Selasa, 19 November 2024 - 06:00 WIB

Impor Petrokimia Tembus 10 Juta Ton per Tahun, INAPLAS Desak Pemerintah Terapkan Antidumping

Asosiasi Industri Olefin, Aromatik dan Plastik Indonesia (INAPLAS) mencatat importasi industri kimia mencapai 10 juta ton per tahun.

OREO Berbagi serahkan donasi kepada pengusaha dan perajin batik di Cirebon.

Senin, 18 November 2024 - 23:46 WIB

OREO Berbagi Beri Dampak Nyata Kepada Seribuan Pengrajin Batik di Cirebon

OREOmemberikan dampak nyata kepada lebih dari 1.400 pengrajin dan pengusaha batik di wilayah Cirebon yang salah satu coraknya digunakan dalam OREO BATIK.

Nabati Universe sukses manjakan penggemar K-pop dengan mengadakan meet and greet aespa.

Senin, 18 November 2024 - 23:33 WIB

Nabati Universe Kembali Manjakan K-Popers dengan Gelar Meet and Greet aespa

Dalam tajuk Meet & Greet (M&G) aespa on Richoco Land, Nabati menghelat ajang tersebut dengan nuansa serba coklat Richoco dan gold caramel khas Nabati Grande.

Anggota Komisi VI DPR RI Herman Khaeron

Senin, 18 November 2024 - 22:51 WIB

Digitalisasi dan Ekspansi BNI ke Luar Negeri Dapat Pujian Anggota DPR

Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron mengapresiasi transformasi yang berhasil dilakukan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terutama dalam hal digitalisasi. Upaya tersebut mampu…

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA)

Senin, 18 November 2024 - 22:47 WIB

Anak Usaha Chandra Asri Bakal Borong 15 Kapal Logistik Laut Tahun Depan

PT Chandra Asri Pacific Tbk melalui anak usahanya, PT Chandra Daya Investasi (CDI) akan memperluas portofolio bisnisnya dengan mengakuisisi 13-15 kapal pengangkut minyak atau bahan kimia serta…