HERO Group Berikan Bantuan Bagi Korban Gempa Bumi di Cianjur Jabar

Oleh : Herry Barus | Minggu, 04 Desember 2022 - 14:20 WIB

Paling kiri: Andjar Radite - VP Operations Human Initiative Naresh K Kalani - Director of Guardian Indonesia, Relawan Hero Hendy - Direktur PT Hero Supermarket Tbk
Paling kiri: Andjar Radite - VP Operations Human Initiative Naresh K Kalani - Director of Guardian Indonesia, Relawan Hero Hendy - Direktur PT Hero Supermarket Tbk

INDUSTRY.co.id - Bintaro-  – Gempa bumi yang berpusat di Kabupaten Cianjur dan wilayah sekitarnya pada Senin, 21 November 2022 telah menyebabkan ratusan korban jiwa dan kerusakan infrastruktur cukup parah. Sementara korban luka-luka dan korban selamat lainnya ditempatkan di posko pengungsian yang kini mencapai lebih dari 70 ribu pengungsi.  Sebagai bentuk kepedulian, PT Hero Supermarket Tbk (HERO Group) memberikan dukungan kepada korban gempa bumi Cianjur, dengan mengirimkan berbagai barang bantuan yang diberangkatkan pada hari ini. Pelepasan donasi dilakukan langsung oleh perwakilan manajemen PT Hero Supermarket Tbk.

Dalam program donasi ini, HERO Group memberikan ribuan produk dari unit bisnisnya: Hero Supermarket, Guardian dan IKEA Indonesia bersama IKEA Supply AG. Bentuk donasi yang diberikan terdiri dari produk bedding kits, personal hygiene kits, dignity kits, dan food & healthy kits yang akan disalurkan langsung oleh organisasi kemanusiaan, Human Initiative. Bantuan ini tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, namun juga dapat memberikan perlindungan agar kondisi kesehatan dan kebersihan para pengungsi tetap terjaga selama berada di posko pengungsian.

Presiden Direktur PT HERO Supermarket, Tbk, Patrik Lindvall Minggu (4/12/2022) , menjelaskan, “HERO Group telah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia selama 51 tahun, yang menyediakan berbagai kebutuhan personal, kesehatan, kecantikan, hingga kebutuhan rumah tangga dan menjangkau masyarakat luas di berbagai area. Sebagai bagian dari masyarakat, kami menyampaikan duka cita yang mendalam atas bencana yang dialami oleh saudara-saudara kita di Cianjur dan sekitarnya. Kami berharap donasi yang diberikan dapat membantu mereka mendapatkan perlengkapan tidur yang layak, memenuhi kebutuhan sanitasi yang baik, dan mencukupi makanan harian bagi para korban selamat di posko pengungsian.”

Donasi akan disalurkan, berupa :

•             Bedding Kits: Alas Lantai dan Kasur, Selimut, Bantal, Guling

•             Personal Hygiene Kits: Handuk, Shampo, Sikat Gigi, Pasta Gigi, Sabun Mandi, Detergen, Gayung, Ember, Sabun Cuci Tangan, Masker

•             Dignity Kits: Cermin, Pembalut, Baby Wipes

•             Food & Healthy Kits: Kurma, Biskuit Regal, Air Mineral, Sosis Siap Santap, Fitbar, Air Mineral Guardian, Vitamin, Obat-obatan

Program donasi ini merupakan bagian dari kepedulian HERO Group sebagai tetangga yang baik di masyarakat. HERO Group memiliki semangat untuk senantiasa peduli terhadap kondisi sosial serta menciptakan situasi yang saling mendukung untuk masyarakat. Sebaran toko dari unit bisnis HERO Group di seluruh Indonesia membuat HERO Group selalu berusaha untuk mendukung setiap aktivitas dan bantuan kemanusiaan terutama yang terkait dengan masyarakat dan bencana alam. \

“Kami juga berterima kasih kepada Human Initiative yang turut membantu dalam proses penyaluran donasi secara langsung kepada korban gempa bumi Cianjur. Semoga donasi yang diberikan bisa menyemangati mereka dan meyakinkan bahwa mereka tidak sendiri menghadapi bencana ini karena HERO Group senantiasa memberikan dukungan,” tutup Patrik.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Foto Bersama Misi Perdagangan Inggris-ASEAN SheTrades Hub Indonesia.

Kamis, 21 November 2024 - 21:50 WIB

Misi Perdagangan Inggris-ASEAN Dorong Kolaborasi Pengusaha Perempuan Indonesia dan Inggris

Misi Perdagangan Inggris-ASEAN resmi digelar di Jakarta untuk mempertemukan pengusaha perempuan Indonesia dengan perusahaan-perusahaan asal Inggris, memperkuat hubungan dagang, dan membuka peluang…

Mega Insurance bersama MSIG Indonesia meluncurkan M-Assist.

Kamis, 21 November 2024 - 21:38 WIB

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Perkenalkan M-Assist, Inovasi Baru Asuransi Perjalanan

M-Assist hadir dengan berbagai manfaat perlindungan, termasuk kecelakaan diri, pembatalan atau pengurangan perjalanan, biaya medis darurat, evakuasi, hingga tanggung jawab pribadi.

Kepala Badan Standardisasi Nasional (SNI), Kukuh S. Achmad (tengah)

Kamis, 21 November 2024 - 21:20 WIB

Sebanyak 69 Organisasi Raih SNI Award 2024, Penilaian Fokus pada Organisasi Berkelanjutan

Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada saat ini tetap stabil pada angka 5,1%, di tengah kondisi global yang bergejolak, termasuk ketidakpastian geopolitik, fluktuasi harga komoditas dan tekanan…

CMO Modiva International Ekaputra Suhandojo dalam ajang Female Daily Award 2024

Kamis, 21 November 2024 - 21:10 WIB

Deorex Body Odorizer Raih Penghargaan Beat Deodorant Body Care di Ajang Female Daily Award 2024

Deorex Body Odorizer semakin menunjukkan eksistensinya sebagai produk perawatan diri dengan meraih penghargaan Best Deodorant kategori Body Care dalam ajang Female Daily Award 2024.

Bazar UMKM BRILian

Kamis, 21 November 2024 - 20:56 WIB

Berkat Program Pemberdayaan BRI Klasterku Hidupku, Petani Ini Berhasil Kembangkan Budidaya Alpukat

Pemerintah terus mendorong para pelaku usaha di Indonesia untuk memperkuat sektor pertanian sehingga menjadi pondasi bagi pembangunan negara. Selaras dengan hal tersebut, PT. Bank Rakyat Indonesia…