Presiden Jokowi Konfirmasi Kehadiran Para Pemimpin Negara pada KTT G20 Mendatang

Oleh : Herry Barus | Kamis, 03 November 2022 - 04:00 WIB

Presiden Jokowi
Presiden Jokowi

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Presiden Joko Widodo mengonfirmasi kedatangan para pemimpin negara Group of Twenty (G20) jelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-17 G20 tahun 2022 yang diselenggarakan di Bali pada 15 hingga 16 November mendatang. Dari 20 negara G20, kata Presiden Jokowi, tinggal tiga negara yang belum melakukan konfirmasi kehadiran.

“Tinggal 3 yang belum (konfirmasi hadir). Nanti akan saya telepon untuk mengonfirmasi kedatangan beliau-beliau,” ujar Presiden usai meninjau Indo Defence 2022 Expo & Forum yang digelar di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, pada Rabu, 2 November 2022. Demikian keterangan dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Kepala Negara mengaku bersyukur atas konfirmasi kehadiran dari 17 pemimpin negara G20 di Bali nanti. Apalagi, saat ini dunia berada pada situasi yang tidak normal karena pandemi Covid-19 dan krisis lainnya.

“Untuk angka 17-18 (konfirmasi kehadiran pemimpin negara pada G20) itu sudah sebuah angka yang sangat banyak sekali. Dalam keadaan normal pun angka 18, angka 17 sudah banyak sekali,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi mengatakan bahwa kedatangan para pemimpin negara pada KTT G20 di Bali merupakan sebuah kehormatan bagi Indonesia.

“Artinya dalam situasi yang sangat sulit seperti ini, beliau-beliau datang itu sebuah kehormatan bagi kita,” katanya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

OREO Berbagi serahkan donasi kepada pengusaha dan perajin batik di Cirebon.

Senin, 18 November 2024 - 23:46 WIB

OREO Berbagi Beri Dampak Nyata Kepada Seribuan Pengrajin Batik di Cirebon

OREOmemberikan dampak nyata kepada lebih dari 1.400 pengrajin dan pengusaha batik di wilayah Cirebon yang salah satu coraknya digunakan dalam OREO BATIK.

Nabati Universe sukses manjakan penggemar K-pop dengan mengadakan meet and greet aespa.

Senin, 18 November 2024 - 23:33 WIB

Nabati Universe Kembali Manjakan K-Popers dengan Gelar Meet and Greet aespa

Dalam tajuk Meet & Greet (M&G) aespa on Richoco Land, Nabati menghelat ajang tersebut dengan nuansa serba coklat Richoco dan gold caramel khas Nabati Grande.

Anggota Komisi VI DPR RI Herman Khaeron

Senin, 18 November 2024 - 22:51 WIB

Digitalisasi dan Ekspansi BNI ke Luar Negeri Dapat Pujian Anggota DPR

Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron mengapresiasi transformasi yang berhasil dilakukan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terutama dalam hal digitalisasi. Upaya tersebut mampu…

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA)

Senin, 18 November 2024 - 22:47 WIB

Anak Usaha Chandra Asri Bakal Borong 15 Kapal Logistik Laut Tahun Depan

PT Chandra Asri Pacific Tbk melalui anak usahanya, PT Chandra Daya Investasi (CDI) akan memperluas portofolio bisnisnya dengan mengakuisisi 13-15 kapal pengangkut minyak atau bahan kimia serta…

Rexona Run 2024 yang digelar di Digital Hub BSD City pada 17 November 2024.

Senin, 18 November 2024 - 22:32 WIB

Rexona Run 2024 Ajak Semua Orang Terus Gerak Penuh Percaya Diri

Rexona kembali mempersembahkan ajang lari tahunan Rexona Run yang mendukung semua pelari baik pemula maupun berpengalaman di Digital Hub BSD City Tangerang.