Asabri dan Kemhan Kerjasama Updated Data ASN

Oleh : Wiyanto | Rabu, 26 Oktober 2022 - 07:45 WIB

Direktur Hubungan Kelembagaan PT ASABRI (Persero) Khaidir Abdurrahman dan Karopeg Setjen Kemhan Brigjen TNI Kosasih.
Direktur Hubungan Kelembagaan PT ASABRI (Persero) Khaidir Abdurrahman dan Karopeg Setjen Kemhan Brigjen TNI Kosasih.

INDUSTRY.co.id-PT ASABRI (Persero) dengan Kementerian Pertahanan melakukan perpanjangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dalam rangka pemutakhiran data peserta ASABRI khususnya dari ASN di lingkungan Kementerian Pertahanan di Gedung Kantor Pusat ASABRI, Selasa, 25 Oktober 2022.

PKS tersebut ditandatangani oleh Direktur Hubungan Kelembagaan PT ASABRI (Persero) Khaidir Abdurrahman dan Karopeg Setjen Kemhan Brigjen TNI Kosasih. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Divisi Kepesertaan PT ASABRI (Persero) Koes Ariyanto, Kepala Divisi Sistem Informasi PT ASABRI (Persero) Sulistyo Aris Hirtranusi, Kepala Divisi Kepatuhan dan Hukum PT ASABRI (Persero) Mardia Yuliartati, Kabag Watpers Ropeg Setjen Kemhan Kolonel Arm. Nofri Rifai, Kabag Perjanjian Rokum Setjen Kemhan Kolonel Sus. M. Helmy Zulfadli Lubis beserta jajaran dari PT ASABRI (Persero) dan Kemhan.

Brigjen Kosasih menyampaikan dalam sambutannya bahwa kerja sama antara ASABRI dengan Kemhan merupakan salah satu upaya kedua belah pihak dalam menjawab tantangan dan tuntutan untuk memberikan pelayanan dan manfaat Program ASABRI bagi pegawai di lingkungan Kementerian Pertahanan. “Semoga kerja sama ini dapat memberikan kontribusi yang maksimal bagi kedua belah pihak dan dapat berjalan dengan baik, sehingga apa yang menjadi tujuan bersama dalam memberikan layanan yang optimal dan profesional dapat terwujud,” ujar Brigjen Kosasih.

ASABRI dan Kementerian Pertahanan adalah mitra strategis, yang bertujuan untuk mewujudkan kerja sama sinergis dalam rangka penyediaan sarana dan prasarana, penggunaan, dan pertukaran data peserta ASABRI secara online.

Hal tersebut dilakukan untuk melengkapi data-data kepesertaan yang diharapkan mendapat data pokok riwayat kepangkatan anggota itu sendiri dan keluarganya serta data-data pendukung lain untuk meningkatkan akurasi database dalam penghitungan simulasi premi, sehingga Peserta ASABRI dapat mengetahui simulasi premi tersebut secara akurat.

Khaidir Abdurrahman juga menjelaskan tentang aplikasi ASABRI Mobile, bahwa aplikasi tersebut dapat digunakan untuk melihat data Kartu Peserta ASABRI Elektronik (KPA-E). “Bagi peserta penerima pensiun, ASABRI juga telah berinovasi memanfaatkan teknologi informasi yaitu Surat Pernyataan Tanda Bukti Diri (SPTB) _Online_ dan juga autentikasi digital.

“Dengan adanya inovasi ini, peserta hanya memanfaatkan handphone masing-masing, sehingga tidak perlu lagi hadir secara fisik ke Kantor Cabang ASABRI maupun Mitra Bayar yang bekerja sama dengan ASABRI,” ujar Khaidir.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Melalui program CSR, Tempo Scan serahkan bantuan kemanusiaan kepada BAZNAS untuk disalurkan kepada korban konflik negara Palestina.

Jumat, 22 November 2024 - 22:45 WIB

Kembalikan Senyum Bayi dan Anak Palestina, Tempo Scan Serahkan Bantuan Kemanusiaan Melalui BAZNAS

Bertempat di Masjid Istiqlal Jakarta, PT Tempo Scan Pacific Tbk ("Tempo Scan") menyerahkan bantuan kemanusiaan yang diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak Palestina. Donasi tersebut diserahkan…

 (kiri ke kanan) Toto Suharto, Country Manager RMA Indonesia, David Jeffrey, Executive Director Ford Korea, Asia Pacific Distributor & Direct Fleet; Roberto Da Silva, Director, Automotive Distribution RMA Group.

Jumat, 22 November 2024 - 21:29 WIB

Ford Rilis Dua Andalan Varian Limited Edition dan Double Cabin Terbaru Bagi Pecinta oOffroad

Ford Motor Company melalui distributor resminya RMA Indonesia mendobrak pasar otomotif Indonesia pada ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024 dengan merilis varian limited edition dari dua mobil…

Paparan Wakaf Fun Run 2024

Jumat, 22 November 2024 - 20:22 WIB

BWI, Kemenag dan BAZNAS Ajak Masyarakat Berolahraga Sambil Beramal

Badan Wakaf Indonesia (BWI), bersama Kementerian Agama (Kemenag) RI, dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI bersinergi mengajak masyarakat berolahraga sambil berwakaf dan dalam acara Wakaf…

Ilustrasi sampah plastik

Jumat, 22 November 2024 - 20:00 WIB

World Plastics Council - Global Plastics Alliance Minta Pemerintah Amankan Perjanjian Akhiri Polusi Plastik

Menjelang putaran final negosiasi yang dijadwalkan untuk perjanjian internasional guna mengakhiri polusi plastik, World Plastics Council (WPC) dan anggota Global Plastics Alliance (GPA) menyerukan…

Pameran Mandiri Utama Finance Gaikindo Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 yang merupakan event penjualan otomotif terbesar akhir tahun digelar di ICE BSD, Tangerang pada 22 November hingga 1 Desember 2024

Jumat, 22 November 2024 - 19:53 WIB

Dorong Penjualan Otomotif Akhir Tahun, Mandiri Utama Finance Jadi Sponsor Utama MUF GJAW 2024

Tangerang- PT Mandiri Utama Finance (MUF), anak usaha PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. kembali menunjukkan komitmennya sebagai perusahaan pembiayaan kendaraan terkemuka di Indonesia dengan menjadi…