KRI Diponogoro 365 Ikuti International Fleet Review 22 di Manila Philipina

Oleh : Herry Barus | Senin, 24 Oktober 2022 - 03:30 WIB

KRI Diponogoro 365 Ikuti International Fleet Review 22 di Manila Philipina
KRI Diponogoro 365 Ikuti International Fleet Review 22 di Manila Philipina

INDUSTRY.co.id - Jakarta- TNI AL menugaskan KRI Diponegoro-365 mewakili Indonesia dalam kegiatan International Fleet Review (IFR)-22 di Jepang tiba di Dermaga Manila, Philipine pada Sabtu (22/10/2022).

 Dalam catatan Dispenal, KRI Diponegoro-365 berawakkan 120 prajurit TNI AL dipimpin seorang Komandan, yaitu Letkol Laut (P) Kurniawan Koes. Kedatangan mereka disambut langsung oleh Atase Pertahanan (Athan) Indonesia di Philipine Kolonel Laut (T) Bambang Wijanarko.

Pada kesempatan itu Kolonel Bambang Wijanarko  mengucapkan selamat datang di Manila dan menyampaikan kebanggaannya kepada seluruh Prajurit KRI Diponegoro-365 dan tim yang terlibat pada IFR 2022. "Kami merasa sangat bangga atas keterlibatan TNI Angkatan Laut berpartisipasi dalam latihan ini. Kami harapkan dengan latihan ini dapat semakin menunjukkan jati diri kita bangsa Indonesia kepada dunia internasional dan untuk menambah kemampuan serta wawasan dalam rangka untuk mengamankan wilayah perairan Republik Indonesia," ujarnya.

Event IFR 2022 akan digelar di Yokosuka dan Teluk Sagami Jepang, pada tanggal 1 hingga 8 November 2022 dengan melibatkan 40 kapal perang yang terdiri dari 19 kapal Japan Maritime Self Defense Force (JMSDF) dan 21 kapal negara peserta. Selain event IFR, juga akan dilaksanakan kegiatan Multilateral Exercise dengan melaksanakan beberapa serial latihan manuver.

KRI Diponegoro-365 yang dilepas pada Jum'at (14/10) di Dermaga Madura Koarmada II Surabaya akan singgah di beberapa negara untuk melaksanakan port visit di negara-negara sahabat dalam membawa misi peran diplomasi TNI AL pada dunia sekaligus dalam rangka meningkatkan profesionalisme prajurit Jalasena sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono. Port visit di negara-negara sahabat akan memberikan pengalaman kepada prajurit Jalasena, sekaligus bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat lokal dan personel Angkatan Laut negara sahabat secara professional dalam suasana seaman brotherhood.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri UMKM, Maman Abdurrahman bersama Menteri Sosial, Syaifullah Yusuf (Gus Ipul)

Jumat, 21 Maret 2025 - 12:50 WIB

Kementerian UMKM - Kemensos Jalin Kolaborasi Berdayakan Masyarakat Melalui Wirausaha

Kementerian Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) berkolaborasi dengan Kementerian Sosial (Kemensos) sepakat membangun kerja sama dalam memberdayakan masyarakat melalui wirausaha dalam upaya…

Training & Talent Development Manager J&T Cargo, Muhammad Said Abdullah

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:37 WIB

J&T Cargo Sukses Catatkan Capaian Gemilang Sepanjang Tahun 2024

J&T Cargo sukses membukukan capaian gemipang sepanjang tahun 2024. Tercatat, lebih dari 48 juta paket yang telah dikirim. Omset perusahaan juga tumbuh mencapai 99,5% dari target, dengan lonjakan…

Menyambut ulang tahun ke-7, PT Kredit Utama Fintech Indonesia (RupiahCepat) menggelar acara Pre-Event RC 7th Anniversary: Navigating the Future of Digital Finance Beyond Lending,

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:27 WIB

RupiahCepat Rayakan 7 Tahun, Dorong Keuangan Digital yang Aman dan Inklusif

Dalam era transformasi digital yang terus berkembang, fintech P2P lending atau kini dikenal sebagai Pinjaman Daring (Pindar) memiliki peran krusial dalam mendukung inklusi keuangan di Indonesia.…

 Diabetes Care - U by Prodia

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:14 WIB

Perawatan Diabetes Kini Lebih Mudah dengan Aplikasi U by Prodia

PT Prodia Digital Indonesia (PRDI), anak perusahaan Prodia menghadirkan fitur terbaru di aplikasi U by Prodia yaitu Diabetes Care.

Pelanggan membeli kosmetik di tenan binaan BRI

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:50 WIB

Berkah di Bulan Ramadan, Pengusaha Kosmetik binaan BRI Ini Omsetnya Meningkat Pesat

Tren bisnis kecantikan beberapa tahun terakhir memang berkembang pesat. Peluang ini juga yang kemudian ditangkap oleh Novi, yang mengembangkan usaha berjualan produk kecantikan sejak tahun 2016…