Pikiran Terbelah, Faank Wali Band, 5 jam Take Lagu Kamu Bohong

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 03 September 2022 - 12:00 WIB

WALI band
WALI band

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Buat Faank penyanyi yang sudah banyak makan asam garam dunia rekaman. Tentu take vokal bukan persoalan sulit. Tapi ketika masuk studio rekaman untuk pembuatan single Kamu Bohong, proses rekaman sempat tersendat hingga lima jam. Padahal di lagu-lagu sebelumnya, paling lama 2 jam. Ada apa gerangan?

"Saya biasanya kalau rekaman paling lama 2 jam, tapi ketika rekaman lagu Kamu Bohong retake sampai 5 jam. Ini pengalaman berharga selama saya gabung dengan Wali," ujar Faank ketika launching single Kamu Bohong di Warung Sunda di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Jumat (2/9/2022)

Alasan Faank rekaman Kami Bohong tidak lancar , lantaran syairnya lumayan berat maknanya. Selain itu, hati dan pikiran lagi terbelah, karena harus melepas anak sulunngya yang belajar di salah satu pesantren di Yaman.

"Syair Kamu Bohong menurut saya sangat berat, ini sedikit beban buat saya. Disamping, saya juga baru saja melepas anak masuk pesantren di Negara Yaman. Komunikasi, sangat susah karena banyak faktor" aku Faank Nggak bohong.

Faank mengungkapkan kalau lagu Kamu Bohong konsepnya slow Melayu.

“Sebenarnya konsep musiknya masih WALI juga. Cuma ke kental slow Melayu 80 atau 90 an. Tidak upbeat, mendayu-dayu, passing-passing beat-nya juga lamban. WALI sebelumnya tidak pernah membuat seperti ini,”  jelas Faank

Sejak merilis album “Orang Bilang” di tahun 2008, warna musik WALI dimasukkan pecinta musik Indonesia ke dalam genre pop Melayu atau dengan istilah “Lokal Pop Kreatif”. Apoy merasa senang jika belakangan ini lagu-lagu berirama Melayu kembali viral.L

Melihat judul lagu dan lirik “Kamu Bohong”, Apoy sebagai penciptanya tidak menyangkal jika ada yang mengaitkan kehadiran lagu tersebut dengan kejadian menghebohkan di masyarakat belakangan ini. Namun, ia mengingatkan bahwa lagu tersebut sudah diciptakan WALI sejak lama.

“Kalau ada yang menghubung-hubungkan dengan kejadian heboh saat ini, monggo aja. Yang penting kami tidak pernah mau ikut-ikutan sesuatu hal yang kami tidak paham. Ada orang lain yang lebih paham soal itu. Sangat kebetulan saja kami mengeluarkan lagu ini dan dikaitkan dengan kejadian menghebohkan sekarang,” ujar bintang sinetron “Amanah Wali” itu.

Yang pasti, lewat single “Kamu Bohong”, WALI mencoba meng-capture kejadian-kejadian nyata yang terjadi antara hubungan sesama pasangan atau manusia satu dengan manusia lainnya. Apoy berharap, lagunya dapat memberikan sedikit pesan edukasi.

“Intinya, kebohongan itu adalah akar dari segala dosa. Tolong jangan sekali-kali berbohong, karena nantinya akan diikuti oleh kebohongan berikutnya. Pahami, akar rumput dosa itu adalah bohong. Ini untuk individu, baik mikro atau makro juga kolektif,” tambah Apoy

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menekraf Teuku Riefky dalam sambutannya saat membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pengembangan Investasi yang diselenggarakan Kemenparekraf/Baparekraf, di The Ritz-Carlton Hotel Mega Kuningan, Jakarta, Rabu (13/11/2024).

Kamis, 14 November 2024 - 07:16 WIB

Menekraf Teuku Riefky Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Menekraf/Kabekraf) Teuku Riefky Harsya mengajak seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) menyatukan visi dan upaya bersama dalam mendukung…

Direktur Investment Banking Capital Market BRIDS Kevin Praharyawan (tengah) menyampaikan pemaparan seputar Go Public di Pasar Modal pada acara Go Public Talkshow

Kamis, 14 November 2024 - 06:41 WIB

BRIDS: Pasar Modal Tawarkan Endless Possibilites untuk Perusahaan Raih Pendanaan Segar

Di tengah berkembangnya bisnis melalui Pasar Modal Indonesia, BRI Danareksa Sekuritas (“BRIDS”) sebagai salah satu Penjamin Pelaksana Emisi teraktif di Pasar Modal Indonesia, terus mendukung…

Menperin Agus di DPR

Kamis, 14 November 2024 - 06:35 WIB

Menperin Agus: Anggaran Bukan Segala-galanya...

Kementerian Perindustrian memiliki pagu alokasi anggaran pada tahun 2025 sebesar Rp2,51 triliun atau turun 34 persen dibandingkan anggaran tahun 2024 yang mencapai Rp3,83 triliun. Dalam Rapat…

Kinerja segmen gaya hidup PT Lippo Karawaci tumbuh signifikan hingga kuartal III 2024.

Rabu, 13 November 2024 - 22:25 WIB

APPBI Optimis Ekonomi Nasional Menguat, Didukung Momen Pilkada dan Perayaan Besar

APPBI optimis bahwa kondisi ekonomi nasional pada Kuartal IV 2024 dan Kuartal I 2025 akan menunjukkan pertumbuhan positif.

 Mesin Cuci Inverter Front-Loading (BD-1054HVOS) terbaru dari Hitachi.

Rabu, 13 November 2024 - 22:03 WIB

Hitachi Luncurkan Mesin Cuci Inverter Front Loading dengan Fitur Canggih

Hitachi memperkenalkan Mesin Cuci Front-Loading terbaru, yang dirancang dengan fitur untuk memudahkan dan meningkatkan efisiensi perawatan laundry.