Atlet Menembak Yontaifib 1 Marinir Raih Prestasi di Tribuana Merah Putih Open Championsip 2022

Oleh : Herry Barus | Senin, 29 Agustus 2022 - 05:45 WIB

Atlet Menembak Yontaifib 1 Marinir Raih Prestasi di Tribuana Merah Putih Open Championsip 2022
Atlet Menembak Yontaifib 1 Marinir Raih Prestasi di Tribuana Merah Putih Open Championsip 2022

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Atlet tembak pistol Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) yang tergabung dalam Marine Shooting Club (MSC) atas nama Serka Marinir Angga Adi Heruanto berhasil meraih juara 1 pada Lomba menembak Tribuana Merah Putih Open Championsip 2022-Level II yang diselenggarakan di lapangan tembak Sudaryanto, Makopassus, Cijantung, Jakarta Timur. Minggu (28/08/2022).

Kejuaraan menembak yang berlangsung mulai tanggal 26 sampai dengan 28 Agustus 2022 tersebut bertujuan untuk memelihara kemampuan menembak dan memunculkan bibit-bibit atlet menembak serta dalam rangka memeriahkan HUT RI KE-77.

Pada kesempatan kali ini, Serka Marinir Angga Adi Heruanto berhasil meraih juara 1 kategori Pistol Eksekutif 20 Meter Individu TNI/POLRI dengan Total Nilai 199,05.

Sementara itu Komandan Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Danyontaifib 1 Mar) Letkol Marinir Jan Risa Romy U., M. Tr.Opsla., seperti diinformasikan oleh Dispen Kormar menyampaikan pada masa damai seperti saat ini, pencapaian prestasi oleh prajurit sangat diapresiasi, namun tidak mengesampingkan tugas pokoknya sebagai prajurit Tri Media yang suatu saat dapat ditugaskan di medan pertempuran atupun daerah konflik.

"Setiap fase yang kamu jalani harus bisa mendatangkan pelajaran untuk naik ke fase berikutnya.” Imbuh Danyontaifib 1 Marinir.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…

Pameran SIAL Interfood

Kamis, 21 November 2024 - 11:19 WIB

Korea Pavilion Hadirkan 24 Brand Ternama di SIAL Interfood 2024

Kementerian Pertanian Republik Korea bersama dengan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT Center) berpartisipasi dalam Pameran Pangan Terbesar se-Indonesia, SIAL Interfood 2024 yang…