Komedian Mandra Tak Tidur Tiga Hari Lantaran Film Mumun
Oleh : Herry Barus | Jumat, 26 Agustus 2022 - 14:00 WIB

Komedian Mandra
INDUSTRY.co.idJakarta- Kisah legenda Mumun, konon kisah nyata, untuk itu tidak boleh ada yang main-main ketika akan mengangkat kisahnya ke layar lebar. Pun, ketika Deraj Kalwani minta ijin untuk memproduksi Kisah Mumun ke Layar Lebar, Mandra sebagai penulis cerita sekaligus produser sinetron Jadi Pocong mengijinkan. Namun Mandra kaget bukan kepalang ketika Produser Dee Company ketika judul Jadi Pocong diganti dengan nama Mumun.
"Ini kan kisah nyata, dan nggak bisa buat main-main, makanya ketika Produser mengganti judul dari Jadi Pocong menjadi nama sosok aslinya saya ketakutan, sampai nggak bisa tidur 3 malam." Aku Mandra usai nobar film Mumun produksi Dee Company di Bioskop XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan Kamis (25/8/2022)
Ketakutan aktor yang melejit nanya lewat sinetron Si Doel Anak Sekolahan ini, penggunaan judul Mumun, si pemilik nama tidak suka dan bisa menggangu jalannya syuting atau malah menggagalkan syuting.
"Selama syuting Jadi Pocong dulu, Mumun suka muncul di lokasi syuting, padahal judulnya Jadi Pocong. Tapi dia tahu kalau Jadi Pocong mengangkat kisahnya. Nah, ini pak Deeraj langsung pakai judul nama Mumun bisa gawat. Tapi Alhamdulillah syuting berjalan lancar dan filmnya bisa diputar malam ini. Mudah-mudahan, filmnya bisa sukses dan penontonnya banyak," kata Mandra panjang lebar .
Sebagai penulis cerita Jadi Pocong yang kemudian di adaptasi ke layar lebar dengan judul Mumun. Mandra mengaku puas dengan garapan Rizal Mantovani.
"Garapannya bagus, paket komplit, ada seremnya, komedi dan dramanya kuat. Tadi saya lihat penonton ger-geran dan nggak mau beranjak dari bioskop meski filmnya sudah selesai. Ini membuktikan penonton suka akan film Mumun," pungkas Mandra.
-
Baca Juga
MNC Pictures Hadirkan Sinetron dan Program Religi Ramadan 2025 di…
Kiesha Alvaro dan Frislly Herlind Bersatu Kembali dalam Film Horor…
Remake Korea 'You Are The Apple of My Eye' Tayang di Indonesia, Jung…
Kemenekraf Tegaskan Komitmen Dukung IP Lokal di Industri Animasi
Hadiri Peluncuran Perdana Film Paddington in Peru, Wamenekraf: Persembahan…
Industri Hari Ini

Sabtu, 22 Maret 2025 - 07:01 WIB
Bank DKI Berikan 1 Unit Mobil Operasional Untuk Universitas Gunadarma
Tingkatkan dukungan kepada dunia pendidikan, Bank DKI memberikan 1 (satu) unit mobil operasional kepada Universitas Gunadarma sebagai perwujudan dari program corporate social responsibility…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:58 WIB
Ekonomi RI Tangguh! Prabowo: Semakin ke Depan, Semakin Kuat...
Presiden Prabowo Subianto optimistis terhadap kekuatan ekonomi nasional di tengah dinamika global. Kepala Negara menegaskan bahwa Indonesia memiliki fundamental ekonomi yang kuat dan stabil.…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:10 WIB
Kolaborasi dengan UMKM, PLN Icon Plus Gelar Berkah Ramadan
Jakarta - Dalam rangka menyambut Bulan Ramadan 1446 H/2025, PLN Icon Plus menggelar Ramadan Berkah di Food Court Menara Jamsostek Lantai 9, Jakarta. Acara yang mengusung tema “Sucikan Hati,…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:00 WIB
Gandeng KP2MI, Kemenperin Buka Kesempatan Mahasiswanya Kerja di Luar Negeri
Kementerian Perindustrian terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) industri yang kompeten dan siap kerja, termasuk dalam memenuhi kebutuhan tenaga pengelasan yang cukup…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 03:48 WIB
Komitmen Kerjasama Ekonomi RI-Australia 2025-2029, Mulai dari Sektor Mineral, EV dan Baterai hingga Pertanian
Menteri Luar Negeri Indonesia Sugiono melakukan kunjungan kerja ke Sydney Australia dan melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Australia Penny Wong di Sydney…
Komentar Berita