Penerbitan Obligasi Mulai Marak

Oleh : Wiyanto | Rabu, 20 Juli 2022 - 00:07 WIB

Ilustrasi Obligasi (dok sindo)
Ilustrasi Obligasi (dok sindo)

INDUSTRY.co.id-Jakarta - Pefindo menyebutkan penerbitan obligasi mengalami kenaikan 67,4 persen hingga Semester I 2022. Masih ada mandat dari rencana perusahaan penerbit obligasi.

"Obligasi dengan total nilai Rp72,73 triliun pada semester I 2022 jika dibandingkan di semester 1 2021 yang tercatat sebesar Rp40,36 triliun," kata Analis Pefindo, Niken Indriarsih di Jakarta, Selasa (20/7/2022).

Ia menjelaskan, sampai dengan 30 Juni 2022, perseroan masih memiliki 50 mandat pemeringkatan efek bersifat utang yang belum diterbitkan, dengan total senilai Rp64,647 triliun.

“Total nilai surat utang yang akan segera terbit yang diperingkat Pefindo saja mencapai Rp64,647 triliun,” kata dia dalam paparan media, Selasa (19/7).

Masih menurut dia, perbankan masih memegang rekor terbesar dari sisi nilainya.Rincinya, terdapat 4 bank dengan total nilai mencapai Rp9,14 triliun. Disusul 4 perusahaan induk senilai Rp8,676 triliun.

Kemudian, 3 perusahaan pembiayaan dengan incaran dana sebesar Rp6,9 triliun.Berikutnya, 3 perusahaan bubur kertas dan tissue senilai Rp5,8 triliun.Selanjutnya, 6 perusahaan properti senilai Rp4,1 triliun.

"Jika nilai tersebut diterbitkan dalam rentang waktu semester I 2022 ini, maka paling tidak, total nilai penerbitan surat utang tahun 2022 mencapai Rp137,3 triliun atau tumbuh 29 persen dibandingkan penerbitan obligasi tahun 2021 yang tercatat senilai Rp106 triliun," kata dia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

CEO Chickin Indonesia, Tubagus Syailendra, Dinominasikan dalam TiE x KPMG SEA Young Entrepreneur Award 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 13:09 WIB

CEO Chickin Indonesia, Tubagus Syailendra, Dinominasikan dalam TiE x KPMG SEA Young Entrepreneur Award 2024

PT Chickin Sahabat Peternak dengan bangga mengumumkan bahwa CEO sekaligus pendirinya, Tubagus Syailendra, berhasil masuk dalam nominasi TiE x KPMG Southeast Asia (SEA) Young Entrepreneur Award…

Seminar edukatif ‘Cerdas Finansial Sejak Dini : Kiat Mencapai Financial Freedom’

Jumat, 20 Desember 2024 - 13:04 WIB

Indodana Finance Berkolaborasi Dengan Cermati Invest Tingkatkan Kesadaran Finansial di Kalangan UMKM

Sebagai bagian dari komitmen untuk meningkatkan literasi keuangan di Indonesia, Cermati Fintech Group (CFG) melalui dua entitasnya, PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) dan PT Artha…

CGBIO sukses gelar '2024 CGBIO Academy Visiting Clinician Program (VCP) – Aileene, LUXX, and Volassom' untuk tenaga media Indonesia.

Jumat, 20 Desember 2024 - 13:02 WIB

CGBIO Helat Akademi Pelatihan Medis Indonesia, Perkenalkan Teknik Bedah Estetika dan Produk-produk Inovatif dari Korea

CGBIO, perusahaan terkemuka di bidang obat bio-regeneratif sukses menyelenggarakan “2024 CGBIO Academy Visiting Clinician Program (VCP) – Aileene, LUXX, and Volassom”, yang berlangsung…

Bilboard PINTU

Jumat, 20 Desember 2024 - 12:39 WIB

Tutup 2024 dengan Positif, Trading Volume dan Downloaders Aplikasi PINTU Meningkat Pesat

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), aplikasi crypto all-in-one terus menorehkan catatan positif sepanjang tahun 2024. Berbagai peningkatan seperti trading volume, jumlah downloaders, dan hadirnya…

PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memberlakukan potongan tarif sebesar 10% di 2 (dua) ruas tol terpanjang di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yaitu Tol Terbanggi Besar – Kayu Agung (189 km) dan Tol Pekanbaru – Dumai (131 km).

Jumat, 20 Desember 2024 - 11:19 WIB

Sambut Nataru, Hutama Karya Berikan Diskon Tarif 10% di Dua Ruas Tol Terpanjang di Trans Sumatera

Mendukung Program Pemerintah dalam memastikan Liburan Seru Nataru bagi masyarakat khususnya pengguna jalan tol, serta memaksimalkan distribusi lalu lintas pada arus Libur Natal 2024 dan Tahun…