Sandiaga Uno Ajak Pelaku UMKM Ponorogo Kolaborasi Dukung Kebangkitan Ekonomi

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 02 Juli 2022 - 11:00 WIB

Pelaku Usaha Mikro Kelas Menengah (UMKM) di Ponorogo, Jawa Timur (Foto: Kemenparekraf)
Pelaku Usaha Mikro Kelas Menengah (UMKM) di Ponorogo, Jawa Timur (Foto: Kemenparekraf)

INDUSTRY.co.id - Sebagai upaya membangkitkan ekonomi dengan terbukanya lapangan kerja, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, mendorong pelaku Usaha Mikro Kelas Menengah (UMKM) di Ponorogo semakin produktif dengan terus melakukan kolaborasi dan inovasi.

Kemenparekraf dipastikan akan terus memberikan dukungan mulai dari pembinaan, akses pasar, hingga akses pembiayaan. 

Menparekraf Sandiaga saat meninjau pelaku UMKM di Kabupaten Ponorogo, mendengarkan keluh-kesah serta permasalahan yang kerap dirasakan para pelaku UMKM. Seperti akses pembiayaan, sertifikasi halal, pemasaran, hingga digitalisasi. 

“Tadi saya sudah mendengar keluhan dari para pelaku UMKM, di mana banyak yang mengeluh soal pemasarannya hingga sertifikasi halal. Ini semua kita akan carikan solusi. Seperti sertifikasi halal ini memang mahal dan lama saya akui. Saya akan solusikan bersama Pak Bupati untuk memfasilitasi sertifikasi halalnya,” kata Menparekraf Sandiaga. 

Menurut Menparekraf, produk-produk ekonomi kreatif yang ada di Ponorogo sangat berkualitas dan memiliki potensi untuk semakin dikenal pasar. Seperti rengginang, kripik sale pisang, madu, dan sebagainya. 

Pelaku UMKM dapat memanfaatkan berbagai program Kemenparekraf/Baparekraf dalam upaya mengembangkan produk. Salah satunya BEDA'KAN (Bedah Desain Kemasan) sehingga produk UMKM ini memiliki kemasan yang lebih menarik, profesional, higienis, dan ramah lingkungan. 

"Jadi ada program dari Kemenparekraf yaitu BEDA'KAN, ini bisa kita sinergikan agar UKM segera naik kelas. Masalah ekonomi saat ini semakin berat karena harga bahan pokok meningkat, untuk itu masyarakat harus bisa mengatasinya dengan penghasilan yang lebih baik, dengan produk-produk yang lebih terjangkau,” ujar Menparekraf Sandiaga. 

Terkait pemasaran produk pelaku ekonomi kreatif Ponorogo, Sandiaga mengungkapkan pihaknya akan membantu pemasaran produk-produk tersebut melalui Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. 

"Di mana 30 juta UMKM didorong masuk ke dalam platform dan onboarding digital, didukung dengan adanya aturan dari pemerintah tentang kewajiban membeli produk-produk UMKM ini karena masuk ke dalam e-katalog. Kami harapkan ini menjadi tatanan ekonomi baru, dan target kita tahun ini tercipta 1,1 lapangan kerja baru tercapai,” tukas Menparekraf.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Investasi di oil and gas

Kamis, 07 November 2024 - 20:00 WIB

Europa Oil & Gas Komitmen terhadap Keberlanjutan

Europa Oil & Gas (Holdings) plc, perusahaan eksplorasi dan produksi yang terdaftar di AIM, mengumumkan komitmennya terhadap praktik keberlanjutan dalam menjalankan operasi bisnisnya.

Polri Akan Beri Tindakan Tegas Terhadap Judi Online Berbasis Teknologi

Kamis, 07 November 2024 - 18:51 WIB

Kemkomdigi Blokir lagi Akun Influencer Promotor Judi Online

Jakarta- Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) melalui Direktorat Pengendalian Aplikasi Informatika (PAI) terus berupaya menanggulangi peredaran judi online setiap hari, dengan memburu…

Imigrasi Gandeng Polri dan BP2MI Tingkatkan Kapasitas SDM Pimpasa

Kamis, 07 November 2024 - 18:42 WIB

Imigrasi Gandeng Polri dan BP2MI Tingkatkan Kapasitas SDM Pimpasa

Jakarta - Direktorat Jenderal Imigrasi melakukan pembekalan terhadap Petugas Imigrasi Pembina Desa (Pimpasa), yang resmi terbentuk Senin (04/11/2024) lalu.

Serangan Israel ke Palestina Kian Merajalela, Muslimin Diminta Kompak Boikot

Kamis, 07 November 2024 - 16:59 WIB

Setahun Fatwa Dukungan Palestina: MUI Ajak Masyarakat Lanjutkan Boikot!

Jakarta -- Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyambut positif pernyataan Presiden RI Prabowo Subianto yang menegaskan dukungan Indonesia terhadap kemerdekaan Palestina. MUI juga meminta agar Presiden…

Unicharm meluncurkan Fitti Pants Doraemon, popok dengan desain menarik dan teknologi sirkulasi udara canggih

Kamis, 07 November 2024 - 16:27 WIB

Fitti Pants Hadirkan Edisi Khusus Doraemon, Popok Ramah Kulit Bayi dengan Sirkulasi Udara Maksimal

Fitti Pants Doraemon popok dengan desain menarik dan teknologi sirkulasi udara canggih menghadirkan 10.000 pori sirkulasi udara yang membantu menjaga kulit bayi tetap sejuk dan kering sepanjang…