Kisah Inspiratif perjuangan talenta muda berbakat Rasyah Rasyid yang menjadi seorang Pro Player di Rasyah The Wonder Kid Movie

Oleh : Kormen Barus | Rabu, 08 Juni 2022 - 18:00 WIB

Kisah Inspiratif perjuangan talenta muda berbakat Rasyah Rasyid yang menjadi seorang Pro Player di Rasyah The Wonder Kid Movie
Kisah Inspiratif perjuangan talenta muda berbakat Rasyah Rasyid yang menjadi seorang Pro Player di Rasyah The Wonder Kid Movie

INDUSTRY.co.id, Jakarta- Siapa yang tidak kenal dengan sosok pemain Free Fire muda berbakat, Rasyah Rasyid. Meskipun usianya masih sangat muda, sudah banyak sekali prestasi yang dimiliki oleh Rasyah. Baru-baru ini, Rasyah bersama dengan EVOS Immortal baru saja mendapatkan gelar juara turnamen UPoint Esports Competitive Series (UECS) season 7. Meskipun Rasyah memiliki prestasi di dalam dunia Esports, ternyata bakat Rasyah tidak hanya bermain game. Rasyah juga memiliki bakat di dalam dunia akting.

Di akhir bulan Mei ini, Rasyah terlibat dalam sebuah film panjang dengan judul “Rasyah The Wonder Kid” yang berkolaborasi dengan layanan streaming Maxstream. Film ini menceritakan kisah perjalanan awal mula Rasyah Rasyid, seorang talenta muda yang berhasil mengejar mimpinya menjadi pro player terkenal. Pekerjaan ayahnya yang selalu berpindah tempat membuat Rasya kesulitan untuk mendapatkan teman. Namun, kepindahannya ke Makassar membuka lembaran penting pada kehidupannya. Rasyah, menemukan sahabat sejatinya dan berhasil menjadi gamer dengan kemampuan besar.

Hartman Harris, Managing Director of EVOS Esports, juga menyampaikan “Melalui film Rasyah The Wonder Kid ini, EVOS bersama dengan Maxstream berharap dapat menginspirasi anak-anak muda di Indonesia untuk terus semangat dan mengejar mimpinya tidak peduli apapun halangannya seperti Rasyah pada film ini.”

Melalui film ini, penonton akan lebih mengenal lebih dalam makna persahabatan dan mengejar mimpi, dilihat dari sudut pandang seorang Rasyah Rasyid. Seorang anak yang besar jauh dari hiruk pikuk Ibukota bisa memiliki keyakinan yang tangguh dan mampu mewujudkan mimpinya sebagai seorang gamers yang kita kenal sampai sekarang.

Rasyah Rasyid sebagai bagian penting dari film ini menyatakan “Saya sangat senang bisa berpartisipasi di dalam project besar ini. Rasanya seperti mimpi, bisa berbagi kisah awal saya yang bukan siapa-siapa hingga besar di dunia game. Semoga teman-teman bisa jadi lebih semangat untuk meraih mimpi di masa depan”.

Penasaran bagaimana cerita perjalanan Rasyah di film Rasyah “The Wonder Kid”? Unduh aplikasi MAXstream di appstore dan playstore sekarang juga, dan tonton kisah perjalanan Rasyah Rasyid secara gratis, kapanpun dan dimanapun.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi industri TPT

Jumat, 29 November 2024 - 10:35 WIB

Kemenperin Beberkan Kinerja Industri November Ekspansif, Ini Faktor Penopangnya...

Sebesar 75 persen produk industri manufaktur dalam negeri dipasarkan di dalam negeri. Dengan perbandingan orientasi pasar domestik dengan pasar ekspor sebesar 75:25, Tim Analis Indeks Kepercayaan…

Beauty Science Tech 2024

Jumat, 29 November 2024 - 10:17 WIB

Simak, Kemenperin Ungkap Potensi dan Peluang Industri Kosmetik Nasional

Industri kosmetik nasional merupakan salah satu sektor usaha yang memiliki pertumbuhan dan prospek bisnis yang masih menjanjikan. Hal ini tercemin dari nilai pendapatan di industri ini mencapai…

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono bertemu Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin

Jumat, 29 November 2024 - 09:40 WIB

Menteri KP dan Menhan Kolaborasi Kembangkan Kawasan Morotai

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) siap berkolaborasi membangun Pulau Morotai di Provinsi Maluku Utara sebagai kawasan pertahanan sekaligus perikanan…

Literasi Keuangan pada generasi penerus bangsa.(Ist)

Jumat, 29 November 2024 - 09:00 WIB

Literasi Keuangan Bagi Generasi Muda untuk Masa Tua Sejahtera

Menabung adalah kebiasaan yang perlu dimiliki sejak dini. Menabung memberikan keamanan finansial sekaligus mengajarkan kedisiplinan keuangan.

HK Peduli melalui program TJSL salurkan bantuan senilai 1,4 Milliar menyasar lingkup sosial dan pendidikan di beberapa daerah di provinsi Jawa dan Sumatera.

Jumat, 29 November 2024 - 08:59 WIB

Melalui Program TJSL, HK PEDULI Salurkan Bantuan Senilai 1,4 Milliar Sasar Lingkup Sosial dan Pendidikan

Menjelang akhir tahun 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HK Peduli telah merealisasikan sejumlah program yang menyasar…