Menpora Amali ke Ayah Apriyani Rahayu: Putri Anda Luar Biasa, Tetap Beri Semangat agar Meraih Prestasi di Olimpiade Tokyo 2020
INDUSTRY.co.id, Jakarta-Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali meminta ayah Apriyani Rahayu, Amiruddin Pora untuk terus memberikan semangat agar putrinya bisa meraih prestasi terbaik di Olimpiade Tokyo 2020. Apriyani yang berpasangan dengan Greysia Polii pada nomor ganda putri berpeluang mendapatkan medali setelah lolos ke final cabang olahraga bulu tangkis.(foto:putra/kemenpora.go.id)
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali meminta ayah Apriyani Rahayu, Amiruddin Pora untuk terus memberikan semangat agar putrinya bisa meraih prestasi terbaik di Olimpiade Tokyo 2020. Apriyani yang berpasangan dengan Greysia Polii pada nomor ganda putri berpeluang mendapatkan medali setelah lolos ke final cabang olahraga bulu tangkis.
“Selamat pak Amiruddin, putri anda luar biasa. Masyarakat Indonesia bangga. Apriyani bersama Greysia masuk final. Tentu ini juga menjadi kebanggan bagi keluarga,” kata Menpora Amali dalam wawancara program Sapa Indonesia Malam, Kompas TV secara virtual dari Kemenpora, Sabtu malam (31/7).
Menpora Amali menyebut, perjuangan Greysia/Apriyani yang mampu menembus final berhasil membuat sejarah. Sebab, sebelum mereka, belum pernah ada ganda putri Indonesia yang mampu mencapai partai puncak Olimpiade.
“Tentu ini semakin sangat luar biasa ya kalau mereka bisa bawa pulang medali dari Olimpiade Tokyo. Sekarang Apriyani ini menghadapi pertandingan yang bersejarah,” ujar Menpora Amali.
Lebih lanjut, menurut Menpora Amali, dukungan keluarga begitu penting untuk Apriyani Rahayu. “Jadi saya mohon kepada bapak agar terus memberikan dukungan dan doa. Beri dia semangat ya pak. Tolong kasih dia senang dan gembira supaya nanti bertandingnya semangat. Dukungan keluarga sangat dibutuhkan,” tambah Menpora Amali.
Dikesempatan yang sama, Amiruddin Pora mengucap syukur setelah mengetahui Apriyani lolos ke final Olimpiade. Dia pun tak hentinya berkomunikasi dengan anaknya. Amiruddin berharap, medali emas bisa diraih dari duet Apriyani/Greysia.
“Saya nonton dari rumah. Tentu bersyukur dengan hasil ini. Kami selalu komunikasi dengan Apriyani saat sebelum pertandingan maupun sesudah. Saya selalu berdoa agar dia bisa jadi juara. Dia itu anaknya tidak pernah gugup kalau bertanding,” jelasnya.
Seperti diketahui, Greysia/Apriyani berhasil melaju ke final setelah menang atas pasangan Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan. Greysia/Apriyani menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-17 dalam laga yang berlangsung ketat.