Mustika Ratu Gandeng Ralali untuk Perluasan Distribusi

Oleh : kormen barus | Jumat, 30 Oktober 2020 - 15:27 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta, PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) didirikan oleh cucu Raja Kasunanan Surakarta Paku Buwono X, DR. BRA. Mooryati Soedibyo, merupakan perusahaan produsen produk kecantikan, jamu dan kesehatan ternama di Indonesia. 

Dengan pengalaman lebih dari 45 tahun serta inovasi yang terus dilakukan, Mustika Ratu dapat bersaing dan terus diminati oleh konsumen.

PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) terus melakukan transformasi dalam menghadapi tantangan pasar kosmetik, jamu dan kesehatan baik dalam dan luar negeri. MRAT telah membentuk susunan direksi dan komisaris yang diisi oleh profesional dari berbagai macam industri termasuk industri Fast Moving Consumer Goods (FMCG). Di dalam jajaran komisaris  telah ditunjuk  Djoko Ramiadji sebagai Presiden Komisaris, Haryo Tedjo Baskoro Sebagai Komisaris, FG Winarno dan  Darodjatun Sanusi sebagai Komisaris Independen. Putri Kus Wisnu Wardani yang sebelumnya menjabat sebagai Presiden Komisaris kini ditunjuk oleh pemerintah untuk menjalankan tugas negara sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres). Dalam jajaran direksi dan manajemen terpilih Bingar Egidius Situmorang sebagai Presiden Direktur, Jodi Andrea Suryokusumo sebagai Direktur Keuangan, Kusuma Ida Anjani sebagai Direktur Pengembangan Bisnis dan Inovasi, Yuniastuti Kusuma Putri sebagai Direktur Pemasaran, serta Pelitawan Tjandrasa sebagai Direktur Penjualan.

Keberhasilan Mustika Ratu tentu saja didukung juga oleh produk-produk Mustika Ratu yang telah terbukti secara empiris dan juga klinis sangat bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan. Apalagi  Brand Mustika Ratu bertahun-tahun selalu berhasil mendapatkan penghargaan Top Brand Awards dan Indonesia Best Brand menunjukkan potensi yang kuat bagi Mustika Ratu untuk merambah pasar dalam dan luar negeri .

Untuk memperluas distribusi pemasaran dan apportunity, PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) menggandeng  perusahaan B2B market place Ralali.com untuk memperluas jaringan distribusi penjualan produk produk Mustika Ratu .

Seperti yang disampaikan Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk (MRAT), Bingar Egidius Situmorang bahwa “ Mustika Ratu bekerjasama dengan ecommerce Ralali.com yang  merupakan B2B Marketplace, Ralali.com akan memberikan kemudahan proses transaksi jual-beli yang mudah, dan aman, harga grosir, beserta berbagai promo, diskon, dan penawaran menarik. Kerjasama ini tentu saja akan membuat pelanggan lebih mudah untuk memperoleh produk produk Mustika Ratu  melalui saluran daring (online channel) yang dimiliki Ralali.com dengan membuka official store market place B2C channel.

Dengan teknologi Ralali.com yang modern, berbelanja kebutuhan produk Mustika Ratu menjadi lebih cepat, aman dan transparan.  Ralali menjembatani pebisnis sukses melalui teknologi digital, mengembangkan teknologi digital yang handal dan user-friendly yang dapat dijadikan platform bisnis unggulan berkelas dunia, mengembangkan SDM yang handal di bidang teknologi digital & bisnis, dan membangun ekosistem pebisnis melalui Ralali.com untuk turut membantu Usaha Kecil Menengah (UKM) serta kebutuhan pasar akan pemenuhan dalam jumlah besar.

Selanjutnya Direktur Pemasaran PT Mustika Ratu Tbk (MRAT), Yuniastuti Kusuma Putri menambahkan bahwa “Perkembangan e-commerce yang sangat pesat di Indonesia membuat Mustika Ratu yakin mampu untuk mengembangkan bisnis yang akan menguntungkan pelanggan. Kerjasama dengan Ralali.com diharapkan mampu menghadirkan kemudahan bagi pelanggan untuk memperoleh berbgai produk Mustika Ratu dengan cepat melalui online channel dengan harga yang bersaing dan transparan.

Dalam kerjasama ini, PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) akan menyiapkan produk produk Mustika Ratu yang dibutuhkan.  Sementara itu, Ralali akan memberikan akses ke ekosistem Ralali yang bisa dinikmati oleh para distributor, wholesaler dan juga para retailer jaringan Mustika Ratu,“ ujar Yuni.

Head of Platforms  Ralali.com, Ronald Sipahutar  juga menambahkan, “Kerjasama ini merupakan langkah kolaboratif dari Ralali.com dan Mustika Ratu untuk bersama-sama membangun kembali segmen industri salon, spa, dan juga kosmetik yang telah terkena dampak besar selama masa pandemi ini. Melalui kerjasama ini, Ralali.com dan PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) juga meluncurkan kampanye promosi yang bertajuk “Lengkapi Stok Toko dengan Produk Unggulan Mustika Ratu” yang akan berjalan mulai hari Senin, tanggal  2 hingga 9 November  2020. Dalam kampanye promosi tersebut Mustika Ratu dan Ralali.com memberikan penawaran terbaik untuk puluhan produk unggulan Mustika Ratu, seperti hand sanitizer, teh, produk minuman ready-to-drink, dan produk-produk herbal lainnya. Potongan harga hingga 74% diberikan selama periode kampanye guna meningkatkan nilai dari program kerjasama ini, yakni memperluas distribusi produk Mustika Ratu melalui saluran daring (Ralali.com) guna mempermudah para pelaku UMKM dalam memenuhi stok kebutuhan usaha mereka di saat pandemi. Kampanye promosi ini dapat diakses secara langsung oleh para pelaku UMKM di halaman resmi Ralali.com.”

Ralali.com merupakan B2B Marketplace, dibawah naungan PT Raksasa Laju Lintang yang berdiri sejak tahun 2013. Saat ini, sebagai Online B2B Marketplace terbesar di Indonesia, Ralali.com menawarkan berbagai kategori bisnis, mulai dari MRO (Maintenance, Repair & Operation), HoReCa (Hotel, Restaurant & Café), dan masih banyak lagi. Ralali.com memberikan kemudahan proses transaksi jual-beli yang mudah, dan aman, harga grosir, ribuan penjual beserta berbagai promo, diskon, dan penawaran menarik.

Ralali telah memiliki memiliki lebih dari 600.000 SKU, 30.000 pesanan, 500.000 penjual dan lebih dari 400.000 customer, 200.000 pengguna dan 3,3 juta pengunjung situs per bulan dari seluruh Indonesia. Ralali.com juga fokus pada pengembangan dan inovasi teknologinya dengan tujuan memfasilitasi kebutuhan bisnis di Indonesia seperti Ralali billing (untuk pembayaran listrik, kredit dan PDAM) dan Ralali quotation (platform permintaan untuk kebutuhan bisnis). Ralali.com menyediakan ekosistem digital bagi UKM di sejumlah industri yang tentunya membutuhkan kemudahan secara online, termasuk kecantikan dan perawatan diri. Sejak didirikan pada tahun 2013, Ralali telah melayani hampir 1.900 pemasok langsung dan mengawasi 300.000 transaksi terutama produk grosir.