Begini Penampakan Stadion Termegah Piala Dunia 2018 di Rusia

Oleh : Ahmad Fadli | Minggu, 17 Juni 2018 - 19:57 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Ajang Piala Dunia 2018 resmi bergulir pada Kamis 14 Juni 2018. Tapi tahukah Anda Rusia sebagai tuan rumah telah menyiapkan 12 stadion sebagai tempat bertarungnya antar negara-negara di dunia untuk meraih trofi FIFA World Cup. Dan dari 12 stadion tersebut, ada lima stadion megah dan besar yang telah disiapkan.

Berikut ini lima stadion termegah yang ada di Piala Dunia 2018, Rusia :

1. Stadion Luzhniki

Stadion Luzhniki merupakan stadion terbesar di Rusia dengan kapasitas mencapai 80.000 penonton yang akan menggelar total tujuh pertandingan. Stadion yang terletak di Moskwa ini juga merupakan stadion utama tim nasional Rusia.

2. Stadion Saint Petersburg

Dari kejauhan, mungkin tak banyak orang yang mengira kalau bangunan tersebut adalah sebuah stadion.

Hal ini karena Stadion Saint Petersburg memiliki bentuk yang unik, yakni menyerupai pesawat luar angkasa atau UFO.

Melansir situs resmi FIFA, stadion ini memiliki tujuh lantai dengan tinggi mencapai 79 meter dan berpredikat sebagai arena sepak bola terbesar kedua di Rusia dengan kapasitas 67.000 penonton.

Secara teknologi, Stadion Saint Petersburg menjadi salah satu arena paling modern di dunia. Stadion ini memiliki atap yang dapat digeser sehingga bisa menggelar pertandingan di segala musim, termasuk musim dingin yang terbilang ekstrem sekalipun.

3. Stadion Fisht

Awalnya, stadion yang terletak di Kota Sochi ini dibangun khusus untuk gelaran Olimpiade Musim Dingin 2014.

Kemudian, karena Rusia mendapatkan hak istimewa menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018, stadion berkapasitas 48.000 penonton ini pun direnovasi sesuai dengan regulasi FIFA.

Fisht sendiri merupakan bahasa lokal Adygeyan yang berarti “Kepala Putih”.

Hal tersebut ternyata menjadi inspirasi bentuk atap stadion berwarna putih yang menyerupai puncak gunung es.

4. Volgograd Arena

Terletak hampir 1.000 kilometer dari Kota Moskwa, terdapat sebuah stadion baru dengan desain yang futuristik.

Stadion tersebut bernama Volgograd Arena yang berlokasi di Kota Volgograd. Desain tersebut berupa fasad dengan bentuk kerucut terbalik.

Selain itu, terdapat pula penahan angin dengan corak kembang api yang menyimbolkan semangat kota tersebut.

Menurut laman resmi FIFA, stadion tersebut akan mampu menampung 48.000 penonton.

5. Kazan Arena

Stadion yang terletak di Kota Kazan ini merupakan salah satu stadion terbaru di Rusia. Melansir situs resmi FIFA, Kazan Arena mulai dibangun pada 2010.  Desain Kazan Arena hampir sama seperti Stadion Emirates dan Stadion Wembley yang ada di London, Inggris.

Namun, keunikan lain yang membedakan dari stadion berkapasitas 45.000 penonton ini adalah bentuknya yang menyerupai bunga teratai bila dilihat dari atas.