HUT ke 21, BNI Life Bidik Generasi Milenial

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 28 November 2017 - 18:11 WIB
HUT ke 21, BNI Life Bidik Generasi Milenial

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Memasuki usia ke 21 tahun, BNI Life siap membantu menginspirasi generasi milenial Indonesia menjadi generasi siap Indonesia menyiapkan rencana perlindungan bekal hidup masa depan mereka.

Layaknya seorang yang beranjak dewasa, BNI Life, seiring dengan misi perusahaan dan semangat memasuki usia 21 tahun, siap membantu menginspirasi dan menfasilitasi generasi Millenial Indonesia menjadi Generasi Siap Indonesia, untuk bijak dan dewasa dalam menyiapkan bekal di setiap tahapan kehidupan di masa depan, kata Plt Direktur Utama BNI Life Geger Maulana di Jakarta, Selasa, (28/11/2017).

Talkshow bertema Generasi Siap, Generasi Sehat ini menghadirkan pembicara Dr. Tri Maryani Kusuma Astuti dan Indi Barends, dengan tujuan untuk edukasi dan pemahaman kepada generasi siap Indonesia akan pentingnya menyiapkan bekal kesehatan untuk masa depan mereka.

Hasil riset yang dilansir Alvara Research Center pada Februari 2017, menunjukkan asuransi kesehatan menjadi kepemilikan terbesar nomor dua setelah kepemilikan tabungan bagi generasi siap Indonesia sebanyak 48,5 persen. Hal ini menunjukkan bukti adanya perubahan gaya hidup generasi milenial yang semakin peduli dengan kesehatan dan gaya hidup sehat.

Hasil temuan riset tersebut menunjukkan pemahaman generasi milenial akan pentingnya menyiapkan bekal masa depan perlu ditingkatkan, termasuk rencana perlindungan asuransi, sambung Geger Maulana.

Meskipun demikian peningkatan pemahaman mengenai bekal masa depan generasi siap Indonesia ini membutuhkan pendekatan yang berbeda. Generasi Siap ini, memiliki kreativitas tinggi, percaya diri, penuh energi dan terkoneksi dengan teknologi digital.

Untuk itu, lanjut Geger, BNI Life, selain menyiapkan produk-produk perlindungan asuransi yang disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya hidup mereka, juga menyiapkan kemudahan layanan dan komunikasi dengan kesiapan transformasi teknologi dan digital.

Geger Maulana menambahkan, pengembangan bisnis melalui kanal digital ini merupakan salah satu terobosan BNI Life dalam meningkatkan kinerja bisnis secara berkesinambungan. Selain langkah tersebut, strategi bisnis yang dilakukan BNI Life antara lain meningkatkan kualitas dan kuantitas tenaga pemasar, menciptakan produk asuransi yang memiliki manfaat lebih bagi nasabah, serta meningkatkan kualitas layanan.