Dukung Keberlanjutan Pesisir Pantai, BCA Life Tanam 1.500 Pohon Mangrove Kolaborasi dengan Lindungi Hutan -Program ESG

Oleh : Kormen Barus | Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:27 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta-PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life), anak perusahaan dari PT Bank Central Asia Tbk (BCA), melanjutkan 10 tahun komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan dan masyarakat dimana tahun ini kembali berkolaborasi dengan Yayasan Lindungi Hutan dalam penanaman 1500 pohon mangrove di Pesisir Pantai Tangkolak, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Aktivitas ini merupakan bagian dari kampanye "1 POLIS = 1 POHON", yang merupakan implementasi salah satu pilar Environment, Social, & Governance (ESG) untuk ekonomi keuangan berkelanjutan Indonesia.

Penanaman ini merupakan realisasi atasi inisiatif BCA Life dalam rangka Hari Bumi Nasional 2024 melalui kampanye "1 POLIS = 1 POI-ION" yang sudah dilaksanakan sepanjang April hingga Juli 2024. Melalui kampanye ini, nasabah diajak untuk melindungi masa depan keluarga dan juga bumi kita, dimana setiap pembelian polis beberapa produk individu BCA Life berarti juga menyumbangkan 1 pohon mangrove.

PT Asuransi Jiwa BCA berizin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan

Kegiatan ini sejalan dengan kewajiban yang diatur dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No.51/POJK.03/2017 tentang penerapan keuangan berkelanjutan bagi lembaga jasa keuangan, emiten, dan perusahaan publik. Aturan ini menekankan bahwa setiap perusahaan memiliki tanggung jawab untuk mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam operasional bisnisnya. Dengan berpedoman pada POJK tersebut, BCA Life terus melakukanl langkah nyata dalam mendukung ekonomi berkelanjutan di Indonesia.

Presiden Direktur & Chief Executive Officer (CEO) BCA Life, Christine Setyabudhi  mengatakan bahwa langkah ini merupakan wujud nyata tanggung jawab kepada lingkungan sekaligus mendukung keberlanjutan bisnis jangka panjang. Kampanye ini tidak hanya bertujuan untuk mitigasi perubahan iklim dan pelestarian ekosistem pesisir, tetapi juga memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat lokal.

"Program penanaman pohon ini tidak hanya bagian dari tanggung jawab lingkungan kami, tetapi juga implementasi nyata dari kewajiban kami terhadap keberlanjutan. Melalui kampanye '1 POLIS = 1 POHON' dan prinsip ESG, kami berharap dapat terus memberikan dampak positif bagi lingkungan serta memperkuat keberlanjutan bisnis jangka panjang," ujar Christine.

Kolaborasi pada penanaman mangrove di kawasan pesisir Tangkolak, Kabupaten Karawang, Jawa Barat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan, termasuk mengurangi abrasi pantai, menyerap polusi udara, serta menciptakan keanekaragaman hayati dengan menyediakan

habitat bagi hewan laut kecil. Program ini tidak hanya penting bagi konservasi lingkungan, tetapi juga dapat mendukung kehidupan masyarakat pesisir melalui pelestarian ekosistem yang berkelanjutan.

Untuk kedua kalinya, BCA Life kembali berkolaborasi dengan Lindungi Hutan sebuah organisasi nirlaba (platform crowdsourcing) yang fokus melakukan penggalangan dana online untuk konservasi hutan dan lingkungan. Dimana sebelumnya pada tahun 2023, BCA Life juga telah menanam ribuan pohon mangrove di Pantai Mangunharjo, Kota Semarang, Jawa Tengah bersama Lindungi Hutan.