Astindo Gelar Roadshow 6 Cara Terbaru untuk Kembali Nikmati Penang

Oleh : Ridwan | Selasa, 05 September 2023 - 20:31 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) bersama Delegasi Penang menyelenggarakan Roadshow "Re-Experience Penang in the 6 Newest Ways” atau 6 Cara Terbaru untuk Kembali Menikmati Penang. Roadshow ini nantinya akan digelar di Jakarta dan Surabaya.

Roadshow tersebut diisi dengan agenda presentasi update terkini oleh Penang Tourism serta sesi table top atau Business to Business (B2B).

"Upaya tersebut dilakukan agar para travel agent di Jakarta dan Surabaya mendapatkan informasi terkini secara langsung dari para pelaku usaha pariwisata Penang," kata Ketua Umum Astindo, Puline Suharno di Jakarta (5/9).

Adapun, Delegasi Penang yang turut hadir ke Indonesia terdiri dari beragam pelaku bisnis pariwisata, yaitu hotel, atraksi, travel agent, rumah sakit, wedding organizer, shopping mall dan agen dari program "Malaysia My Second Home". 

"Para delegasi Penang diharapkan akan menunjukkan beragam hal yang menarik dan terbaru di Penang, yang nantinya akan membawa wisatawan untuk datang dan mengeksplorasi potensi wisata Penang yang tak terbatas," terangnya.

Sekedar informasi, Indonesia selama ini selalu menjadi salah satu pasar terpenting bagi Penang. Per Juli 2023, tercatat Indonesia kini menjadi negara dengan frekuensi penerbangan langsung terbanyak yaitu 107 penerbangan. 

Selain itu, Indonesia juga menjadi negara dengan konektivitas kota terbanyak ke Penang yakni Jakarta, Medan, Surabaya dan Banda Aceh.

Sebanyak 76 penerbangan langsung per minggu dari dan ke Medan dilayani oleh AirAsia, Lion Air, Citilink, dan Firefly. 

Sementara, 18 penerbangan langsung setiap minggunya  dari dan ke Jakarta dilayani oleh AirAsia dan Batik Air; 11 penerbangan langsung per minggu dari dan ke Banda Aceh diterbangi oleh Firefly dan Batik Air, dan  2 penerbangan langsung per minggu dari dan ke Surabaya dilayani oleh AirAsia.

Dengan kegiatan roadshow ke Indonesia ini, Penang Tourism berharap kegiatan promosi selain dapat membantu membangkitkan dan mengaktifkan kembali kunjungan wisata ke berbagai destinasi di Penang.

Selain itu juga untuk memperkuat hubungan bisnis antar pengusaha di Penang dan Indonesia, agar semakin berkembang ke depannya.

Penang Tourism akan terus berkomitmen untuk menyajikan berbagai pengalaman perjalanan yang unik bagi pengunjung Indonesia dan menarik lebih banyak wisatawan melalui berbagai pendekatan yang inovatif.