Asuransi Jasindo Bayarkan Klaim Rp 10,3 Miliar Kepada Semen Tonasa

Oleh : Herry Barus | Kamis, 31 Agustus 2023 - 11:07 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Asuransi Jasa Indonesia atau yang lebih dikenal dengan Asuransi Jasindo, membuktikan komitmennya dalam melakukan pembayaran klaim property kepada PT Semen Tonasa senilai Rp 10,3 Miliar pada Juli 2023.

Komitmen ini merupakan bagian dari prinsip perusahaan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan untuk mendukung kemitraan yang kokoh dengan mitra bisnis. Melalui pengalaman dan profesionalisme yang telah teruji selama 50 tahun, Asuransi Jasindo memastikan bahwa proses klaim ini telah ditangani dengan tetap mengedepankan GoodCorporate Governance (GCG).

Asuransi Jasindo memahami pentingnya memberikan perlindungan yang andal dan memberikan dukungan keamanan finansial kepada pelanggan dan mitra bisnisnya. Dengan pembayaran klaim property kepada PT Semen Tonasa, Asuransi Jasindo berkomitmen untuk membantu memulihkan kerugian yang timbul akibat kejadian yang tidak terduga tersebut agar operasional perusahaan dapat berjalan kembali.

Direktur Bisnis Strategis Asuransi Jasindo, Syah Amondaris Rabu ( 3/8/2023) , mengatakan bahwa komitmen Asuransi Jasindo terhadap kualitas pelayanan dan tanggung jawab terhadap pelanggan serta mitra bisnis merupakan landasan kuat dalam setiap langkah dan keputusan yang kami ambil.

"Kami memahami bahwa harapan pelanggan dan mitra bisnis terhadap pelayanan yang kami berikan sangat tinggi, tentunya kecepatan dan ketepatan dalam penanganan klaim menjadi kunci dalam hal ini, namun kami tetap mengedepankan prinsip GCG dalam setiap aspek pelayanan yang kami berikan," tambahnya.

Asuransi Jasindo percaya keberlanjutan hubungan bisnis yang baik sangat penting bagi perusahaan, dan Asuransi Jasindo akan terus memperkuat kemitraan ini melalui langkahlangkah konkret seperti memberikan perlindungan asuransi yang dapat diandalkan, layanan penanganan klaim yang baik dan solusi-solusi inovatif yang dapat memberikan rasa amankepada pelanggan serta mitra bisnis.